Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Prediksi Prancis vs Polandia, Line Up dan Head to Head: Pembuktian Juara Bertahan

Prediksi Prancis vs Polandia, Line Up dan Head to Head: Pembuktian Juara Bertahan Aksi Robert Lewandowski bungkam Arab Saudi di Piala Dunia 2022. ©2022 REUTERS

Merdeka.com - Juara bertahan piala dunia Prancis akan menghadapi Polandia di babak 16 besar. Prediksi Prancis vs Polandia, tentu menjadi ajang pembuktian bagi Mbappe dan kawan-kawan.

Les Bleus berstatus sebagai Juara Grup D dengan mengoleksi 6 Poin dari dua kemenangan atas Australia (4-1) dan Denmark (2-1) serta kalah dari Tunisia (1-0) di laga terakhir.

Polandia lolos ke babak 16 Besar sebagai Runner Up Grup C meski di laga terakhir harus kalah dari Argentina dengan skor 0-2. Mereka mengumpulkan 4 Poin dari hasil sekali imbang dengan Meksiko (0-0) dan menang dari Arab Saudi (2-0).

Pertandingan Prancis vs Polandia ini diprediksi akan berjalan sengit mengingat keduanya sama-sama bertekad lolos ke babak perempat final. Tak hanya strategi yang efektif, mentalitas juga akan menentukan siapa yang akan lolos ke babak perempat final.

Timnas Prancis mampu mematahkan mitos Juara Dunia yang akan gagal di Piala Dunia berikutnya. Meski sempat diragukan karena beberapa pemain yang cedera dan mundur, nyatanya anak asuh Didier Deschamps mampu tampil impresif di babak penyisihan grup.

Mentalitas Prancis cukup mengesankan dan membuktikan jika mereka masih layak untuk bersaing mengangkat trofi Piala Dunia 2022.

Polandia wajib mengevaluasi besar skuadnya guna menghadapi laga menghadapi Prancis nanti. Kekalahan atas Argentina tentu tak sepenuhnya membuat mereka jumawa karena lawan yang akan dihadapi di babak 16 Besar tak kalah kuat dari Argentina.

Polandia meraih statistik penguasaan bola terendah di laga menghadapi Argentina dengan persentase 26 persen. Jumlah tersebut menjadi terburuk di tiga laga mereka di fase grup.

Secara ideal Polandia diprediksi akan mengandalkan pola serangan balik mengingat kualitas pemain Prancis lebih baik dari Polandia. Pelatih Czesław Michniewicz berpotensi akan memainkan skema menumpuk gelandang untuk mengantisipasi permainan kolektif Prancis.

Polandia juga pastinya akan mengandalkan ketajaman Lewandowski untuk memberikan kejutan kepada lini belakang Prancis.

Mereka dapat menerapkan strategi mencetak gol lebih dahulu dan mengunci dengan pertahanan berlapis. Bukan tak mungkin gol cepat dapat membawa mereka lolos ke babak perempat final.

Head to Head Prancis vs PolandiaHead-to-headPertemuan: 16Prancis menang: 8Gol Prancis: 27Seri: 5Polandia menang: 3Gol Polandia: 16.

Pertemuan Terakhir16/11/1994 Polandia 0-0 Prancis (Euro)16/08/1995 Prancis 1-1 Polandia (Euro)23/02/2000 Prancis 1-0 Polandia (Friendly)17/10/2004 Prancis 0-0 Polandia (Friendly)09/06/2011 Polandia 0-1 Prancis (Friendly)

5 Pertandingan Terakhir Prancis23/09/22 Prancis 2-0 Austria (UEFA Nations League)26/09/22 Denmark 2-0 Prancis (UEFA Nations League)23/11/22 Prancis 4-1 Australia (Piala Dunia)26/11/22 Prancis 2-1 Denmark (Piala Dunia)30/11/22 Tunisia 1-0 Prancis(Piala Dunia).

5 Pertandingan Terakhir Polandia26/09/22 Wales 0-1 Polandia (UEFA Nations League)17/11/22 Polandia 1-0 Chile (Friendly)22/11/22 Meksiko 0-0 Polandia (Piala Dunia)26/11/22 Polandia 2-0 Arab Saudi (Piala Dunia)01/12/22 Polandia 0-2 Argentina (Piala Dunia).

Prediksi Line UpPrancis (4-2-3-1): Hugo Lloris; Theo Hernandez, Dayot Upamecano, William Saliba, Benjamin Pavard; Adrien Rabiot, Aurelien Tchouameni; Kylian Mbappe, Antoine Griezmann, Kingsley Coman; Marcus Thuram.

Pelatih: Didier Deschamps (Prancis).

Polandia (4-4-2): Wojciech Szczesny; Bartosz Bereszynski, Jakub Kiwior, Kamil Glik, Matty Cash; Grzegorz Krychowiak, Krystian Bielik; Przemyslaw Frankowski, Piotr Zielinski; Robert Lewandowski, Arkadiusz Milik.

Pelatih: Czeslaw Michniewicz (Polandia).

(mdk/eko)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Profil dan Agama Kylian Mbappe, Lengkap dengan Karier hingga Kekayaannya

Profil dan Agama Kylian Mbappe, Lengkap dengan Karier hingga Kekayaannya

Kylian Mbappe, bintang muda sepak bola dari Prancis, dikenal luas atas prestasi gemilangnya di lapangan.

Baca Selengkapnya
Siap Tampil di Piala Dunia U-17 2023, Ini 5 Pemain Indonesia yang Diprediksi akan Bersinar

Siap Tampil di Piala Dunia U-17 2023, Ini 5 Pemain Indonesia yang Diprediksi akan Bersinar

Di ajang bergengsi ini, pelatih Bima Sakti sudah memilih 21 pemain terbaik untuk membela Garuda Muda.

Baca Selengkapnya
Ulang Tahun ke-29, Intip Sosok Pebulu Tangkis Indonesia Fajar Alfian

Ulang Tahun ke-29, Intip Sosok Pebulu Tangkis Indonesia Fajar Alfian

Bertepatan dengan ulang tahunnya, kini ia sedang di Paris untuk mengikuti turnamen French Open.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mendebarkan Baku Tembak TNI-Polri Vs KKB Papua Serang & Bakar Puskesmas, Musuh Digulung Habis!

Mendebarkan Baku Tembak TNI-Polri Vs KKB Papua Serang & Bakar Puskesmas, Musuh Digulung Habis!

Aksi baku tembak aparat TNI-Polri versus KKB di Papua.

Baca Selengkapnya
Korlantas Polri Prediksi Jumlah Pemudik Lebaran 2024 Alami Kenaikan, Capai 193 Juta Jiwa

Korlantas Polri Prediksi Jumlah Pemudik Lebaran 2024 Alami Kenaikan, Capai 193 Juta Jiwa

Korlantas Polri Prediksi Jumlah Pemudik Tahun 2024 Alami Kenaikan, Capai 193 Juta Jiwa

Baca Selengkapnya
Amerika, Inggris, hingga Australia Kompak Hentikan Pendanaan ke PBB, Ini Alasannya

Amerika, Inggris, hingga Australia Kompak Hentikan Pendanaan ke PBB, Ini Alasannya

Australia, Kanada, dan Finlandia juga menyatakan akan berhenti sementara dalam mendanai UNRWA.

Baca Selengkapnya
Siap Jadi Starter Lawan Jepang, Ini Sosok Egy Maulana Vikri Pemain Timnas Indonesia Asal Medan

Siap Jadi Starter Lawan Jepang, Ini Sosok Egy Maulana Vikri Pemain Timnas Indonesia Asal Medan

Eks pemain Lechia Gdańsk ini mengungkapkan kondisi skuad Garuda yang sudah siap menghadapi tim berjuluk Samurai Biru tersebut.

Baca Selengkapnya
Disambut Meriah, Ini Momen Kepulangan Pebulu Tangkis Indonesia yang Juara di All England 2024

Disambut Meriah, Ini Momen Kepulangan Pebulu Tangkis Indonesia yang Juara di All England 2024

Para pemain Indonesia yang berlaga di All England telah tiba di Jakarta pada Senin (18/3) malam.

Baca Selengkapnya
Rekam Jejak PSP Padang, Pemainnya Banyak Direkrut Timnas hingga Sering Melawan Klub Eropa

Rekam Jejak PSP Padang, Pemainnya Banyak Direkrut Timnas hingga Sering Melawan Klub Eropa

Salah satu klub sepak bola yang usianya sudah tidak muda lagi ini sempat melahirkan pemain-pemain lokal andalan Timnas Indonesia tahun 1950-an.

Baca Selengkapnya