Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Piala Dunia 2022: Ronaldo Ingin 'Sekakmat' Messi Lebih dari Permainan Catur

Piala Dunia 2022: Ronaldo Ingin 'Sekakmat' Messi Lebih dari Permainan Catur Cristiano Ronaldo latihan dengan timnas Portugal. ©2022 AFP/Patricia De Melo MOREIRA

Merdeka.com - Persaingan mega bintang Portugal Cristiano Ronaldo dengan superstar Argentin Lionel Messi selalu menjadi perhatian, khususnya di Piala Dunia 2022.

Bukan tanpa alasan, pasalnya piala dunia kali ini merupakan yang terakhir untuknya sebelum akhirnya memutuskan pensiun dari tim nasional masing-masing.

Belum lama ini, Ronaldo dan Messi terlibat dalam sebuah kampanye Piala Dunia 2022 milik merek kenamaan Luis Vuitton. Keduanya terlihat serius bermain catur di sebuah koper dengan warna dominasi coklat plus desain kotak-kotak layaknya papan catur.

Ternyata, di balik foto itu, Ronaldo memiliki keinginan untuk membuat karirnya lebih baik dari Messi.

Ingin Sekakmat Messi

Mengambil istilah dari permainan catur, Ia ingin membuat sekakmat untuk bintang PSG tersebut. Artinya, posisi dalam permainan catur yang mana raja pemain sedang dalam keadaan terancam oleh bidak lawan dan tidak ada kemungkinan untuk menang.

"Kami melakukan sekakmat dalam hidup, bukan hanya dalam catur. Saya ingin menjadi orang yang men-sekakmat Messi. Mari kita lihat. Itu akan menyenangkan. Karena itu terjadi dalam permainan catur, dalam sepak bola akan lebih dari itu," ujarnya dikutip dari Marca, Selasa (22/11).

Khusus untuk Piala Dunia 2022, Ronaldo berkeyakinan untuk meraih juara di tahun ini.

"Ini akan menjadi Piala Dunia kelima saya, saya fokus dan sangat percaya diri bahwa saya akan melakukannya dengan baik," kata Ronaldo.

Timnas Portugal

cristiano ronaldo latihan dengan timnas portugal

©2022 AFP/Patricia De Melo MOREIRA

Timnas Portugal harus berjuang hingga titik nadir sebelum bisa tampil di babak utama Piala Dunia 2022 lewat jalur playoff. Tim yang diarsiteki Fernando Santos itu menyingkirkan Makedonia Utara di final babak playoff.

Meskipun harus lewat jalur tersebut, Portugal tetap menjadi tim unggulan di Grup H untuk lolos ke babak selanjutnya. Tak dipungkiri, Seleccao das Quinas memiliki materi berpengalaman menghadapi turnamen semacam Piala Dunia pada diri seorang Cristiano Ronaldo, Pepe, hingga Rui Patricio yang siap memimpin rekan-rekannya di Piala Dunia 2022 nanti.

Fernando Santos diprediksi akan menjadikan seorang Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes sebagai poros permainan dalam skemanya. Jika berhasil, Portugal bisa-bisa akan melaju jauh di turnamen yang diselenggarakan tiap empat tahun itu.

(mdk/hrs)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Siap Tampil di Piala Dunia U-17 2023, Ini 5 Pemain Indonesia yang Diprediksi akan Bersinar

Siap Tampil di Piala Dunia U-17 2023, Ini 5 Pemain Indonesia yang Diprediksi akan Bersinar

Di ajang bergengsi ini, pelatih Bima Sakti sudah memilih 21 pemain terbaik untuk membela Garuda Muda.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Pemain Sepak Bola Tersambar Petir di Stadion Siliwangi, Sepatu Terbakar dan Baju Robek

Detik-Detik Pemain Sepak Bola Tersambar Petir di Stadion Siliwangi, Sepatu Terbakar dan Baju Robek

Korban sempat dibawa ke Rumah Sakit Sariningsih, namun akhirnya dinyatakan meninggal dunia.

Baca Selengkapnya
Menlu Retno Sebut Kepemimpinan Indonesia Diakui Dunia

Menlu Retno Sebut Kepemimpinan Indonesia Diakui Dunia

Sepak terjang Indonesia sebagai Ketua ASEAN 2023 layak mendapatkan apresiasi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Disebut Pahlawan Indonesia, Ini Sosok Pemain Naturalisasi Paling Berjasa Bawa Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023

Disebut Pahlawan Indonesia, Ini Sosok Pemain Naturalisasi Paling Berjasa Bawa Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023

Resmi! Indonesia lolos ke 16 Besar Piala Asia 2023 berkat jasa pemain naturalisasi ini. Siapa sosoknya?

Baca Selengkapnya
Rekam Jejak PSP Padang, Pemainnya Banyak Direkrut Timnas hingga Sering Melawan Klub Eropa

Rekam Jejak PSP Padang, Pemainnya Banyak Direkrut Timnas hingga Sering Melawan Klub Eropa

Salah satu klub sepak bola yang usianya sudah tidak muda lagi ini sempat melahirkan pemain-pemain lokal andalan Timnas Indonesia tahun 1950-an.

Baca Selengkapnya
Lolos ke 16 Besar Piala Asia, Momen Selebrasi Timnas Indonesia Ini Curi Perhatian

Lolos ke 16 Besar Piala Asia, Momen Selebrasi Timnas Indonesia Ini Curi Perhatian

Indonesia berhasil lolos ke babak 16 besar melalui jalur peringkat tiga terbaik.

Baca Selengkapnya
Timnas Indonesia Masuk Babak 16 Besar Piala Asia, Ini Komentar Jokowi dan Prabowo

Timnas Indonesia Masuk Babak 16 Besar Piala Asia, Ini Komentar Jokowi dan Prabowo

Timnas Indonesia berhasil melaju ke babak 16 besar Piala Asia

Baca Selengkapnya