Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Pemain ini diprediksi bakal berkostum United pada Januari 2015

7 Pemain ini diprediksi bakal berkostum United pada Januari 2015 Pemain yang diprediksi bakal berkostum United. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Semakin dekat dengan menjelang dibukanya gerbang transfer musim dingin, para klub saat ini sudah berburu pemain untuk melengkapi skuatnya di sisa paruh musim 2014-2015. Sejumlah pemain bahkan dikabarkan sudah setuju untuk hengkang dan berlabuh di di klub baru pada Januari mendatang.

Berbicara Manchester United, klub ini memang sedang hangat diperbincangkan. Sejumlah transfer besar yang telah dilakukan manager Louis Van Gaal di bursa musim panas lalu cukup mengejutkan. Total lebih dari 150 juta poundsterling telah dibelanjakan United demi kesuksesan di masa depan.

Nama besar seperti Luke Shaw, Angel Di Maria, Marcos Rojo, Radamel Falcao, Darent Blind, dan Ander Herrera berhasil didatangkan ke Old Trafford. Namun ternyata 6 transfer bombastis tersebut tak juga memuaskan hasrat Van Gaal untuk kembali berburu pemain bintang. Sejumlah nama kini sudah dikaitkan dengan The Red Devils dan bahkan beberapa di antaranya digosipkan sudah menyetujui kontrak. Diprediksi kuat bahwa sederet pemain ini bekal berkostum United pada Januari mendatang.

Siapa saja mereka? Berikut ulasan lengkapnya.

Sergio Busquets

Nama Sergio Busquets belakangan ini santer dikabarkan bakal hengkang dari skuat Barcelona karena ingin mendapat tantangan baru. Meskipun kontraknya bersama Tim catalan tersebut baru akan diperpanjang oleh pihak klub, namun rumor yang beredar mengungkapkan bahwa gelandang Spanyol itu ingin hengkang.Klub yang dirasa sangat tertarik pada Busquets adalah Manchester United. Hanya saja Setan merah pun harus bersaing dengan Arsenal, Chelsea, dan klub kaya asal Paris - PSG.Busquets sudah memenangkan dua gelar Liga Champions dan empat trofi La Liga selama membela raksasa Catalan.

Sergio Ramos

Proposal kenaikan gaji yang disodorkan oleh pihak Sergio Ramos ke petinggi Real Madrid baru-baru ini sepertinya berlangsung alot. Pasalnya pihak klub kemungkinan tidak mudah untuk mengabulkan permintaan bek 28 tahun tersebut. Seiring dengan kondisi itu, Manchester United mengambil inisiatif untuk merayu Ramos untuk hengkang dan berlabuh ke Old Trafford. Jika negosiasi United berhasil, setidaknya Van Gaal harus berani merogoh kocek tak kurang dari 40 juta Poundsterling dan bersaing dengan manchester City yang juga menginginkan bek tangguh ini.

Marquinhos

Bek muda PSG kini masuk menjadi incaran Manchester United untuk membenahi lini belakang mereka yang 'kocar-kacir'. Pemain yang masih berusia 20 tahun ini memang kerap menjadi buah bibir karena permainannya yang impresif.Hanya saja pelatih tidak banyak memberinya kesempatan bermain sebagai starter, karena David Luiz yang memecahkan rekor sebagai bek termahal di dunia pada musim panas kemarin. Dengan usianya yang masih muda, Marquinhos tentunya ingin mendapatkan kesempatan bermain lebih guna mengembangkan kemampuannya.United dikabarkan bakal menebus pemain asal Brasil tersebut dengan dana sebesar 15 juta Pounds.

Victor Valdes

Mantan kiper Barcelona - Victor Valdes, yang saat ini sedang berjuang untuk pemulihan cedera dengan berlatih di United santer dikabarkan bakal segera resmi berkostum Setan Merah di bursa transfer Januari mendatang. Sementara banyak rumor beredar, kiper utama United saat ini - David De Gea mengisyaratkan bahwa ia setuju andai Manchester United memberikan tawaran kontrak pada Valdes.Valdes yang sempat dikabarkan sudah tidak lagi berlatih bersama Setan Merah dan memutuskan untuk kembali ke Barcelona, belakangan terlihat melanjutkan sesi pemulihan di Carrington, seiring usahanya untuk meyakinkan Louis Van Gaal untuk mengontrak dirinya.

Joao Miranda

Joao Miranda adalah sosok pemain Atletico Madrid yang memang sangat diidamkan oleh Louis Van Gaal. Kabarnya, pihak Los Rojiblancos sudah menyetujui tawaran dari United di bursa transfer musim dingin untuk memboyong pemain tersebut.Menurut media Inggris dan Spanyol, United siap untuk menggelontorkan uang senilai 25 juta Euro untuk mendaratkan bek berusia 30 tahun tersebut. Van Gaal sendiri kerap dibuat pusing dengan rentetan cedera yang mengganggu lini belakangnya. Berkali-kali Van Gaal dipaksa memainkan para pemain muda atau menempatkan Michael Carrick di posisi bek karena kekurangan pemain yang fit.

Kevin Strootman

Pemain satu ini memang sudah lama dihubungkan dengan raksasa Premier League, Manchester United. Kedekatan antara Kevin Strootman dengan sang pelatih Setan Merah - Van Gaal terjalin karena keduanya berasal dari Belanda.United kini menjadi yang terdepan untuk perburuan pemain berusia 24 tahun tersebut. Setan Merah berhasil mengalahkan pesaingnya, seperti Chelsea, Barcelona dan Real Madrid yang juga ingin mendapatkan service pemain berbakat ini.Kabarnya, Strootman semakin memantapkan diri hengkang dari klubnya saat ini, AS Roma usai tersingkir dari pentas Liga Champions.

Gareth Bale

Nama besar Gareth Bale belakangan ini kembali dikaitkan dengan raksasa Inggris, Manchester United. Bahkan Bale dikabarkan telah memberi isyarat siap untuk kembali ke Premier League untuk membela Setan Merah musim depan.Van Gaal sendiri sebagai manager United mengambil kesempatan bagus, usai Bale belum kembali menjadi pilihan utama Los Blancos setelah pulih dari cedera. Meskipun sempat dibantah, namun diyakini Express bahwa pemain 25 tahun itu tertarik dengan keinginan Manchester United untuk menjadikan namanya sebagai pemain termahal, sekaligus memecahkan rekor transfer klub.

(mdk/ega)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Tumbang Lawan Dewa United, Persikabo 1973 Makin Terpuruk di Dasar Klasemen BRI Liga 1 Indonesia

FOTO: Tumbang Lawan Dewa United, Persikabo 1973 Makin Terpuruk di Dasar Klasemen BRI Liga 1 Indonesia

Persikabo 1973 kembali menuai hasil pahit saat bertandang ke markas Dewa United, pada Kamis (7/3).

Baca Selengkapnya
Siap Tampil di Piala Dunia U-17 2023, Ini 5 Pemain Indonesia yang Diprediksi akan Bersinar

Siap Tampil di Piala Dunia U-17 2023, Ini 5 Pemain Indonesia yang Diprediksi akan Bersinar

Di ajang bergengsi ini, pelatih Bima Sakti sudah memilih 21 pemain terbaik untuk membela Garuda Muda.

Baca Selengkapnya
FOTO: Keseruan Malam Apresiasi Penonton Setia Vidio Bersama Mantan MU

FOTO: Keseruan Malam Apresiasi Penonton Setia Vidio Bersama Mantan MU

Vidio menggelar malam apresiasi penonton setia mereka dengan menghadirkan mantan pemain Manchester United, Owen Hargreaves secara virtual.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cak Imin Sapa Pendukung di JIS: Supertor Bola Itu Tidak Pernah Dibayar Malah Beli Tiket

Cak Imin Sapa Pendukung di JIS: Supertor Bola Itu Tidak Pernah Dibayar Malah Beli Tiket

Cak Imin memuji antusiasme masyarakat yang menghadiri kampanye pasangan AMIN.

Baca Selengkapnya
Sangar dan Gondrong, Kang Komar Pemain Preman Pensiun Menangis Tersedu-sedu Ingat Sosok Ibunda

Sangar dan Gondrong, Kang Komar Pemain Preman Pensiun Menangis Tersedu-sedu Ingat Sosok Ibunda

Mat Drajat atau lebih dikenal dengan nama Kang Komar lantaran perannya di sinetron Preman Pensiun yang sukses itu tak kuasa menitikan air matanya

Baca Selengkapnya
Disambut Meriah, Ini Momen Kepulangan Pebulu Tangkis Indonesia yang Juara di All England 2024

Disambut Meriah, Ini Momen Kepulangan Pebulu Tangkis Indonesia yang Juara di All England 2024

Para pemain Indonesia yang berlaga di All England telah tiba di Jakarta pada Senin (18/3) malam.

Baca Selengkapnya
Kembali Bawa Timnya Promosi ke Liga 1, Ini Sosok Rival Lastori Pemain Malut United

Kembali Bawa Timnya Promosi ke Liga 1, Ini Sosok Rival Lastori Pemain Malut United

Rival dikenal dengan sosok yang memiliki tuah besar bagi setiap tim yang ia perkuat.

Baca Selengkapnya
Ekspor Perikanan Tak Capai Target, Menteri Trenggono Beri Alasan Begini

Ekspor Perikanan Tak Capai Target, Menteri Trenggono Beri Alasan Begini

Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono berdalih target tersebut tidak tercapai karena banyaknya kendala.

Baca Selengkapnya