Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mirip Penyakit Biasa, Gejala Awal HIV/AIDS dan Cara Memastikannya

Mirip Penyakit Biasa, Gejala Awal HIV/AIDS dan Cara Memastikannya Ilustrasi HIV. ©Shutterstock.com/OtnaYdur

Merdeka.com - HIV atau human immunodeficiency virus merupakan penyebab munculnya penyakit AIDS dalam tubuh kita. Penyakit ini perlu diwaspadai karena hingga saat ini belum ada pengobatan yang bisa menyembuhkannya secara sepenuhnya.

Sejumlah hal bisa menjadi penyebab terjadinya masalah kesehatan ini. Pada gejala-gejala awal, penyakit ini kurang menunjukkan suatu kondisi yang khas.

Masalah serius yang bisa disebabkan oleh HIV ini tidak tampak sejak awal. Oleh karena itu, kadang seseorang bisa tanpa sadar sudah terinfeksi oleh masalah kesehatan ini.

Gejala HIV tahap awal tampak seperti masalah kesehatan ringan sehari-hari. Dikumpulkan dari berbagai sumber, berikut sejumlah gejala awal HIV/AIDS yang tampak seperti masalah kesehatan biasa.

Gejala Awal HIV/AIDS

Demam

Gejala awal dari penyakit ini dapat berupa demam ringan, sakit tenggorokan, dan pembengkakan kelenjar getah bening. Kondisi ini kerap disepelekan karena tidak terasa terlalu mengganggu dalam kehidupan sehari-hari.

Kelelahan

Munculnya rasa lelah dalam tubuh merupakan salah satu tanda bahwa virus HIV sudah menyerang tubuh. Kondisi ini bisa menyebabkan rasa lelah dan lemah yang dialami.

Nyeri Otot

Nyeri otot ini terjadi sebab terjadi peradangan di kelenjar getah bening. Nyeri ini pun dapat menyerang di sendi dan pangkal paha atau lutut.

Hal Lain yang Bisa Menyebabkan

Ruam Kulit

Munculnya ruam kulit serta bisul dan jerawat juga bisa menjadi tanda ketika sudah terinfeksi masalah kesehatan ini. Masalah ini biasanya jarang kita sadari karena permasalahan tersebut kerap kita alami.

Mual, Muntah dan Diare

Diare yang terus menerus dan disertai dengan mual dan muntah juga menjadi tanda terinfeksi masalah kesehatan ini. Kondisi ini bisa muncul karena sistem kekebalan tubuh yang memang menurun.

Berat Badan Berkurang dan Batuk Kering

Batuk kering dan turunnya berat badan secara drastis juga merupakan tanda awal penyakit HIV AIDS. Hal ini terjadi karena lagi-lagi disebabkan virus HIV yang mengganggu kesehatan sel tubuh lain.

Tes Mendeteksi HIV/AIDS

Untuk mengenali secara pasti jika seseorang terinfeksi HIV/AIDS, mengetahui gejala saja tak cukup. Perlu dilakukan sejumlah tes berikut:

1.Nucleic Acid Test (NAT)

Tes ini dilakukan dengan mengambil sampel darah untuk mendeteksi apakah terdapat virus tersebut dalam tubuhmu. Tes ini paling efektif dalam mendeteksi HIV/AIDS, namun memiliki harga yang cukup mahal.

2.Tes Antigen/Antibodi

Tes ini digunakan untuk mencari antigen maupun antibodi HIV. Tentu saja tes antigen ini berbeda dengan tes untuk mendeteksi COVID-19. Pada tes antigen untuk HIV ini, yang dicari adalah antigen p24 yang bisa diketahui berdasar sampel darah.

3.Tes Antibodi HIV

Tes antibodi ini bisa dilakukan terhadap darah atau carian dari dalam mulut. Tes antibodi cenderung bisa lebih cepat dalam mendeteksi HIV.

Sejumlah tes tersebut, bisa menjadi cara mengetahui apakah Anda terinfeksi HIV/AIDS. Tentu saja sebelum itu penting untuk mengetahui riwayat seksual dan sejumlah faktor lain untuk mengetahui apakah kamu berisiko terinfeksi HIV/AIDS.

(mdk/RWP)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bagaimana Seseorang Bisa Sembuh dari HIV?

Bagaimana Seseorang Bisa Sembuh dari HIV?

Sebagian besar orang meyakini bahwa HIV adalah penyakit yang tidak dapat diobati. Yuk, cek kebenarannya!

Baca Selengkapnya
Apa Penyebab Orang Terjangkit HIV?

Apa Penyebab Orang Terjangkit HIV?

Banyak orang belum memahami penyebab HIV. Yuk, simak hal-hal yang bisa jadi penyebab seseorang terjangkit HIV!

Baca Selengkapnya
Pengertian AIDS, Tanda-Tanda dan Kenali Gejalanya dengan Cepat

Pengertian AIDS, Tanda-Tanda dan Kenali Gejalanya dengan Cepat

AIDS adalah stadium HIV yang paling lanjut dan parah. Gejala AIDS terjadi karena dampak parah virus pada sistem kekebalan tubuh.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Penyebab Selesma dan Gejalanya yang Perlu Diwaspadai, Kenali Cara Mencegahnya

Penyebab Selesma dan Gejalanya yang Perlu Diwaspadai, Kenali Cara Mencegahnya

Selesma adalah infeksi virus yang menyerang saluran pernapasan bagian atas, seperti hidung dan tenggorokan.

Baca Selengkapnya
138 Ekor Sapi di Lumajang Terjangkit Penyakit Lato-Lato, Ciri-cirinya Ada Benjolan dan Lemas

138 Ekor Sapi di Lumajang Terjangkit Penyakit Lato-Lato, Ciri-cirinya Ada Benjolan dan Lemas

Kepada peternak, apabila ada ternak yang muncul gejala LSD, diimbau untuk segera dilakukan vaksinasi.

Baca Selengkapnya
Cara Menjaga Kesehatan Mata, Hindari Ragam Penyakit Berbahaya Sedari Dini

Cara Menjaga Kesehatan Mata, Hindari Ragam Penyakit Berbahaya Sedari Dini

Seiring bertambahnya usia, memang fungsi mata akan menurun dengan sendirinya. Namun Anda harus tetap bisa melakukan beragam cara untuk menjaga kesehatannya.

Baca Selengkapnya
Manfaat Vaksin HPV yang Penting Dipahami, Ketahui Efek Sampingnya

Manfaat Vaksin HPV yang Penting Dipahami, Ketahui Efek Sampingnya

Penjelasan mengenai manfaat dan efek samping dan efek samping vaksin HPV.

Baca Selengkapnya

"Jaga Gaya Hidupmu, Jaga Kesehatan Matamu!"

Gaya hidup yang kita miliki sehari-hari bisa sangat berpengaruh terhadap kesehatan kita. Hal ini termasuk dalam kesehatan mata.

Baca Selengkapnya
Cara Mencegah Nyeri Sendi tanpa Obat-obatan, Adopsi Gaya Hidup Sehat

Cara Mencegah Nyeri Sendi tanpa Obat-obatan, Adopsi Gaya Hidup Sehat

Cara alami ini cukup dengan mengubah gaya hidup kita menjadi lebih baik dan sehat, dan meninggalkan kebiasaan-kebiasaan yang tidak baik.

Baca Selengkapnya