Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Usai rapat pleno, DPD I Golkar NTT akhirnya sepakat dukung Munaslub digelar

Usai rapat pleno, DPD I Golkar NTT akhirnya sepakat dukung Munaslub digelar DPD I Golkar NTT. ©2017 Merdeka.com/Ananias

Merdeka.com - Rapat pleno perluasan DPD I dan II Kabupaten/Kota Se-Nusa Tenggara Timur Partai Golkar, Senin (4/12) menghasilkan beberapa sikap jelang Munaslub DPP Partai itu untuk menentukan pengganti Setya Novanto, tersangka korupsi pengadaan E-KTP.

Sesuai keputusan bersama dalam rapat tertutup yang diselenggarakan di hotel Swiss-belin Kupang tersebut, DPD I NTT mendukung penuh Munaslub partai Golkar dengan meminta Ketua Umum dan Ketua DPR untuk mundur secara terhormat sesuai aturan yang berlaku dalam partai, berdasarkan keputusan bersama semua DPD I seluruh Indonesia pada rapat pleno DPP di Jakarta belum lama ini.

DPD I NTT juga mengikuti mekanisme partai dalam rangka merespon situasi nasional yang dalam rapat pleno DPD, telah memutuskan 39 orang memenuhi syarat dan memutuskan lima kesepakatan melihat suasana kebatinan Setya Novanto, situasi badan DPP, DPD, kader dan pengurus partai serta mencoba mengikuti aspirasi publik.

Ketua DPD I Partai Golkar NTT, Melki Laka Lena usai mengikuti rapat pleno kepada wartawan menjelaskan, setelah putusan praperadilan akan diberikan dua opsi yakni, Setya Novanto mengundurkan diri dan lakukan musyawarah luar biasa (munaslub).

"Setya Novanto juga telah bersedia mengundurkan diri, baik dalam kapasitas sebagai ketua umum partai Golkar maupun ketua DPR RI. DPD I NTT tetap menyetujui adanya musyawarah luar biasa, dengan cara yang dibuat oleh DPP sesuai hasil pleno yang telah ditetapkan," kata Melki, Senin (4/12).

Menurut dia, Setya Novanto telah menyatakan akan mundur secara resmi sehingga pihaknya mencoba menyelesaikan kiprah politik Setya Novanto secara terhormat dan musyawarah mufakat bersama para ketua DPD II akan disepakati bersama, sebagai lembaran baru di tubuh partai Golkar.

"Sikap kami, pak Novanto harus mundur secara pribadi baik itu sebagai ketua umum dan ketua DPR RI. Soal waktunya kita serahkan kepada pak Nov, keluarga dan pengacara untuk memilih momen yang tepat untuk menjawab dan melakukannya sesuai dengan keinginan publik," ujarnya.

Terkait dukungan terhadap siapa calon pengganti Setya Novanto, DPD I NTT belum memberikan kepada siapa pun walaupun sudah ada beberapa nama yang muncul di permukaan internal partai berlambang beringin ini.

(mdk/rzk)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Golkar Nomor Dua di Pileg 2024, Mungkinkah Jatah Menteri di Kabinet Prabowo Bertambah?

Golkar Nomor Dua di Pileg 2024, Mungkinkah Jatah Menteri di Kabinet Prabowo Bertambah?

Airlangga ditanya apakah kursi menteri dari Partai Golkar pada pemerintahan Prabowo-Gibran bakal bertambah.

Baca Selengkapnya
Plt Ketum Mardiono Gelar Istigosah Hingga Malam Pencoblosan: Menjaga Suara Umat Diamanahkan ke PPP

Plt Ketum Mardiono Gelar Istigosah Hingga Malam Pencoblosan: Menjaga Suara Umat Diamanahkan ke PPP

Muhamad Mardiono telah melakukan konsolidasi pemenangan, bertemu dan menyerap aspirasi jutaan masyarakat Indonesia.

Baca Selengkapnya
TNI Diserang KKB Usai Pengamanan Natal di Papua Barat, 1 Gugur dan 1 Luka Tembak di Perut

TNI Diserang KKB Usai Pengamanan Natal di Papua Barat, 1 Gugur dan 1 Luka Tembak di Perut

Almarhum akan diterbangkan ke Padang hari ini pada pukul 12.45 WIT dan diperkirakan tiba di BIM Padang Pariaman pada pukul 19.15 WIB.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Panglima TNI Ganti Penyebutan KKB Papua Jadi OPM, Anggota DPR Ungkap Dampak Politis

Panglima TNI Ganti Penyebutan KKB Papua Jadi OPM, Anggota DPR Ungkap Dampak Politis

Penyebutan istilah KKB menjadi OPM memiliki dampak politis serta konsekuensi pada cara menyelesaikan.

Baca Selengkapnya
Prajurit TNI Diduga Aniaya Relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali, PDIP Sentil Sikap Diam Prabowo

Prajurit TNI Diduga Aniaya Relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali, PDIP Sentil Sikap Diam Prabowo

PDI Perjuangan menyesalkan aksi tindak kekerasan dan penyiksaan prajurit TNI terhadap relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali.

Baca Selengkapnya
Potret Panglima TNI dan Kasad Pakai Brevet Hiu Kecana, Gagah dan Sangar

Potret Panglima TNI dan Kasad Pakai Brevet Hiu Kecana, Gagah dan Sangar

Potret gagah Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dan Kasad Jenderal Maruli Simanjuntak.

Baca Selengkapnya
PPP Nantikan Momen Megawati dan Jokowi 'Bersatu' di Puncak Harlah

PPP Nantikan Momen Megawati dan Jokowi 'Bersatu' di Puncak Harlah

Peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-51 akan digelar di Gelanggang Olahraga (GOR) Sudiang Makassar.

Baca Selengkapnya
Kabar Duka Cita, Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting Meninggal Dunia Usai Pingsan di Ruangan Kerja

Kabar Duka Cita, Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting Meninggal Dunia Usai Pingsan di Ruangan Kerja

Baskami Ginting lahir 14 Desember 1959 adalah seorang politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI Tenggat Sepekan Peserta Pemilu Tertibkan Alat Peraga Kampanye: Sudah Membahayakan

Pemprov DKI Tenggat Sepekan Peserta Pemilu Tertibkan Alat Peraga Kampanye: Sudah Membahayakan

Terbaru, pengendara terlibat kecelakaan lantaran bendera partai di jalan Gatot Subroto, Jaksel

Baca Selengkapnya