Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Survei Charta Politika: Jokowi Unggul di Delapan Wilayah, Prabowo Hanya di Sumatera

Survei Charta Politika: Jokowi Unggul di Delapan Wilayah, Prabowo Hanya di Sumatera Debat kedua Pilpres 2019. ©Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Charta Politika Indonesia merilis hasil survei terbaru elektabilitas pasangan capres-cawapres yang akan bertarung di pilpres 2019. Hasilnya, pasangan nomor urut 01 Joko Widodo - Ma'ruf Amin unggul di hampir seluruh wilayah. Sementara capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto - Sandiaga Uno hanya unggul di Sumatera.

"Dilihat dari segi wilayah Joko Widodo-Ma’ruf unggul hampir di semua wilayah, kecuali di Sumatera di mana Prabowo-Sandi unggul," kata Yunarto di kantor Charta Politika, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (25/3).

Survei Charta Politika Indonesia dilakukan pada 1-9 Maret 2019 melalui wawancara tatap muka secara langsung dengan menggunakan kuesioner terstruktur. Survei tersebut menggunakan 2000 responden yang tersebar di 34 Provinsi dan menggunakan metode acak bertingkat (multistage random sampling) dengan margin of eror 2,19 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Yunarto mengatakan, Prabowo-Sandi unggul di Sumatera dengan elektabilitas 48,3 persen dan Jokowi-Ma'ruf 43,3 persen. Pulau Sumatera yang didominasi Prabowo antara lain Aceh, Sumatera Barat dan Sumatera Selatan.

Di luar Sumatera, Jokowi-Ma'ruf menang telak. Contohnya di Jawa Tengah dan Yogyakarta, Jokowi menang dengan angka 68,1 persen, sementara Prabowo-Sandi hanya mendapat 18,4 persen. Kemudian di DKI Jakarta dan Banten, Jokowi-Ma'ruf masih unggul dengan angka 44,2 persen dan Prabowo-Sandi 40 persen.

Berikut hasil survei Charta Politika Indonesia dari segi wilayah terhadap capres-cawapres :

- Sumatera :

Jokowi-Ma’ruf : 43,3 persen

Prabowo-Sandi : 48,3 persen

Tidak tahu atau tidak jawab : 8,5 persen

- DKI Jakarta dan Banten

Jokowi-Ma’ruf : 44,2 persen

Prabowo-Sandi : 40,0 persen

Tidak tahu atau tidak jawab : 15,8 persen

- Jawa Barat

Jokowi-Ma’ruf : 47,4 persen

Prabowo-Sandi : 42,3 persen

Tidak tahu atau tidak jawab : 10,3 persen

- Jawa Tengah dan DIY

Jokowi-Ma’ruf : 68,1 persen

Prabowo-Sandi : 18,4 persen

Tidak tahu atau tidak jawab : 13,4 persen

-Jawa Timur

Jokowi-Ma’ruf : 56,9 persen

Prabowo-Sandi : 30,9 persen

Tidak tahu atau tidak jawab : 12,2 persen

- Bali, NTB dan NTT

Jokowi-Ma’ruf : 64,5 persen

Prabowo-Sandi : 28,2 persen

Tidak tahu atau tidak jawab : 7,3 persen

- Kalimantan

Jokowi-Ma’ruf :58,4 persen

Prabowo-Sandi : 32,8 persen

Tidak tahu atau tidak jawab : 8,8 persen

- Sulawesi

Jokowi-Ma’ruf : 53,6 persen

Prabowo-Sandi : 33,6 persen

Tidak tahu atau tidak jawab :12,9 persen

- Maluku dan Papua

Jokowi-Ma’ruf : 57,1 persen

Prabowo-Sandi : 32,9 persen

Tidak tahu atau tidak jawab : 10,0 persen

(mdk/noe)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Survei Terbaru Charta Politika Per Wilayah: Prabowo Sapu Bersih Kemenangan, Anies Kalah di Semua Daerah

Survei Terbaru Charta Politika Per Wilayah: Prabowo Sapu Bersih Kemenangan, Anies Kalah di Semua Daerah

Survei Charta Politika digelar pada 4 Januari - 11 Januari 2024

Baca Selengkapnya
Senyum Lebar Maruarar Sirait Dampingi Prabowo Setelah 3 Hari Keluar dari PDIP

Senyum Lebar Maruarar Sirait Dampingi Prabowo Setelah 3 Hari Keluar dari PDIP

Pria yang akrab disapa Ara itu terlihat mengenakan pakaian berwarna putih, sama seperti Prabowo.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ungkap Alasan Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal Kehormatan TNI

Jokowi Ungkap Alasan Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal Kehormatan TNI

Usulan kenaikan pangkat Prabowo ini merupakan usulan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Sindir Kantor Pemda Dicat Sesuai Warna Parpol Penguasa

Jokowi Sindir Kantor Pemda Dicat Sesuai Warna Parpol Penguasa

Menurut Jokowi, setiap daerah harus menonjolkan keunggulan yang dimiliki agar setiap daerah memiliki perbedaan.

Baca Selengkapnya
Survei Indikator: Prabowo Kuasai Sumatera-Jabar-Jatim, Anies di Aceh-Banten-DKI & Ganjar di Jateng-DIY

Survei Indikator: Prabowo Kuasai Sumatera-Jabar-Jatim, Anies di Aceh-Banten-DKI & Ganjar di Jateng-DIY

Indikator Politik Indonesia merilis hasil survei dengan tema 'Dinamika Elektoral Di Tingkat Nasional Dan 13 Provinsi Kunci'.

Baca Selengkapnya
Suasana Kabinet Jokowi Usai Pilpres 2024, Prabowo Disalami Sri Mulyani & Ngobrol Bareng Sandiaga

Suasana Kabinet Jokowi Usai Pilpres 2024, Prabowo Disalami Sri Mulyani & Ngobrol Bareng Sandiaga

Ini kali pertama Jokowi menggelar sidang kabinet paripurna usai pemungutan suara Pilpres 2024 pada 14 Februari lalu

Baca Selengkapnya
Ramai Kritik Prabowo Terima Penghargaan Jenderal Bintang 4, Ada Pelanggaran Aturan?

Ramai Kritik Prabowo Terima Penghargaan Jenderal Bintang 4, Ada Pelanggaran Aturan?

Keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan pangkat kehormatan kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menuai pro kontra.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bakal Dapat Peran Penting di Pemerintahan Prabowo, Golkar: Pemikiran Beliau Dibutuhkan Bangsa

Jokowi Bakal Dapat Peran Penting di Pemerintahan Prabowo, Golkar: Pemikiran Beliau Dibutuhkan Bangsa

Wajar jika Presiden Jokowi akan mendapat peran penting di pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Jokowi Diusulkan Pimpin Koalisi Besar, Ini Respons Airlangga dan Zulkifli Hasan

Jokowi Diusulkan Pimpin Koalisi Besar, Ini Respons Airlangga dan Zulkifli Hasan

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menanggapi kabar Presiden Joko Widodo (Jokowi) diusulkan memimpin koalisi besar Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya