Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

SBY: Ada kalanya Ibu Ani yang ngalah, jangan suruh suami ngalah terus

SBY: Ada kalanya Ibu Ani yang ngalah, jangan suruh suami ngalah terus SBY di Banten. ©2018 Merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memiliki trik khusus dalam menjaga keharmonisan rumah tangga bersama sang istri, Ani Yudhoyono.

Rahasia itu diungkap SBY saat berdialog dengan warga Kota Tangerang dalam lawatan Tour de Banten, Senin (23/4) malam.

Saat itu, seorang warga mengaku sangat kagum dengan keharmonisan rumah tangga SBY dengan Ani, meski sudah memasuki usia perkawinan 42 tahun mereka tetap harmonis. SBY pun berbagi tipsnya.

"Love, share, and care. Ini rahasianya. Kasih sayang, saling mencintai. Tak ada yang lebih kuat, lebih tinggi, dan lebih penting dari itu," kata ketua umum Partai Demokrat sesuai keterangan tertulis yang diterima Liputan6.com.

Rahasia kedua, kata SBY, adalah share, saling berbagi dan mengisi. "Dalam kehidupan sehari-hari, dalam mengambil keputusan, menentukan sesuatu, sebaiknya ya bersama-sama. Jangan yang satu otoriter, terlalu dominan, yang satunya tak punya peran apa-apa," terangnya.

Menurut SBY, sharing itu juga bukan saling menang-menangan. "Ada kalanya Ibu Ani yang ngalah, jangan disuruh suami ngalah terus. Begitu sebaliknya, jangan istrinya mau menang terus," candanya.

SBY mengibaratkan, dalam rumah tangga berat harus sama-sama dipikul, ringan sama-sama dijinjing. "Jangan begini, ringan sama dijinjing, berat lu yang bawa," timpal Ani, yang kembali memancing gelak tawa warga.

Terakhir, kata dia, adalah care, dalam artian saling menjaga. Menunjukkan kepedulian terhadap satu sama lain.

"Setiap rumah tangga itu pasti akan ada bertengkarnya. Ada ketidakcocokkannya. Tapi jika tiga resep ini dijalankan, Insya Allah bisa bahagia," sebutnya.

SBY menambahkan, selain ketiga hal tersebut, tentu juga sangat diperlukan doa kepada Tuhan. "Supaya Allah memberikan kita kebahagiaan, hubungan yang langgeng dan selalu harmonis," pungkasnya.

Reporter: Ady AnugrahadiSumber: Liputan6.com

(mdk/rnd)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sosok Ratna Ani Lestari, Bupati Perempuan Pertama Banyuwangi yang Memutuskan Berhenti dari Dunia Politik

Sosok Ratna Ani Lestari, Bupati Perempuan Pertama Banyuwangi yang Memutuskan Berhenti dari Dunia Politik

Selama menjadi bupati, ia diterjang cobaan besar akibat melanjutkan program bupati pendahulunya yang bermasalah

Baca Selengkapnya
Rumah Kuno di Salatiga Ini Jadi Saksi Bisu Pertemuan Pertama Presiden Soekarno dengan Istri Keempatnya, Begini Penampakannya

Rumah Kuno di Salatiga Ini Jadi Saksi Bisu Pertemuan Pertama Presiden Soekarno dengan Istri Keempatnya, Begini Penampakannya

Warga setempat mengaku pernah melihat sesosok menyerupai Bung Karno di rumah tersebut

Baca Selengkapnya
Disambut Pendukung di Jambi, Anies Dipakaikan Lacak dan Selendang

Disambut Pendukung di Jambi, Anies Dipakaikan Lacak dan Selendang

Jambi merupakan salah satu basis Calon Presiden nomor urut dua, Prabowo Subianto pada Pilpres 2019 lalu. Namun Anies tidak masalah.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
31 Tahun Bersama, Transformasi Komjen Agus Andrianto dan Istri Hingga jadi Wakapolri

31 Tahun Bersama, Transformasi Komjen Agus Andrianto dan Istri Hingga jadi Wakapolri

Sang istri turut berbagi transformasi keduanya sejak memulai kehidupan rumah tangga hingga sang suami menjabat sebagai Wakapolri.

Baca Selengkapnya
Sang Istri Pamer Potret AHY masih Kinyis-kinyis, Kecantikan Annisa Yudhoyono jadi Sorotan Netizen

Sang Istri Pamer Potret AHY masih Kinyis-kinyis, Kecantikan Annisa Yudhoyono jadi Sorotan Netizen

Annisa mengunggah foto bersama dengan suami waktu masih unyu-unyu

Baca Selengkapnya
Sambangi Rumah Rhoma Irama, Anies Kutip Tulisan di Studio Soneta

Sambangi Rumah Rhoma Irama, Anies Kutip Tulisan di Studio Soneta

Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan mengunjungi kediaman Rhoma Irama di Depok, Sabtu (20/1). Anies datang untuk bersilaturahmi dengan Si Raja Dangdut.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Presiden Jokowi Turun Tangan Terlibat Tangani Ledakan Gudang Amunisi TNI

VIDEO: Presiden Jokowi Turun Tangan Terlibat Tangani Ledakan Gudang Amunisi TNI

Presiden Jokowi memerintahkan kepada Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto agar segera menyelesaikan masalah tersebut.

Baca Selengkapnya
Barisan Anak Politikus Lolos Masuk Senayan, Ibas Peroleh Suara Tertinggi Rasyid Rajasa Nomor Urut 1

Barisan Anak Politikus Lolos Masuk Senayan, Ibas Peroleh Suara Tertinggi Rasyid Rajasa Nomor Urut 1

Mulai dari anak Presiden keenam Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono, hingga anak dari Ketua Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Surya Paloh.

Baca Selengkapnya
Ayah Tenggelam Usai Tolong Keluarga saat Perahu Terbalik, Istri Meninggal dan Anak Selamat

Ayah Tenggelam Usai Tolong Keluarga saat Perahu Terbalik, Istri Meninggal dan Anak Selamat

AN berusaha menyelamatkan istrinya, RZ (30) dan anaknya, FH, yang masih berusia lima tahun, agar tidak hanyut.

Baca Selengkapnya