Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Prabowo ke Austria Usai dari Dubai, Ini Penjelasan Fadli Zon

Prabowo ke Austria Usai dari Dubai, Ini Penjelasan Fadli Zon vertikal Prabowo. ©2019 Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon membenarkan capres sekaligus Ketua Umumnya, Prabowo Subianto tengah bertandang keluar negeri. Kata dia, setelah dari Dubai Prabowo berangkat menuju Austria.

Meski begitu, Fadli menilai hal yang wajar jika Prabowo ke luar negeri. Sebab, mantan Danjen Kopassus itu hanya pergi untuk bertemu koleganya.

"Pak Prabowo itu kan bukan sekali ini ke luar negeri ya. Jadi udah biasa dalam sebulan beberapa kali ke luar negeri, memang usaha beliau, ketemu kolega, ada urusan yang lain-lain, biasa," kata Fadli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (29/5).

Dia menjelaskan, Prabowo pergi ke Dubai dan Austria hanya untuk melakukan pertemuan bisnis. Kunjungan keluar negeri juga sudah sering dilakukan oleh Prabowo.

"Ya itu saya kira dalam rangka pertemuan, bisnis. Beberapa waktu lalu juga sempat ke Malaysia, Thailand pasca Pilpres juga. Pernah ke Brunei juga. Biasa aja. Pak Prabowo itu kan banyak sekali kawan-kawannya. Koleganya yang selama ini berteman bukan kemarin sore tapi puluhan tahun," ungkapnya.

Sebelumnya, Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto terbang ke ke Dubai, Uni Emirate Arab. Diketahui, Prabowo berangkat pagi tadi menggunakan pesawat pribadi dari Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur.

"Pada 28 Mei 2019 pukul 06.16 WIB, di Bandara Halim PK Jakarta Timur Prabowo Subianto dan rombongan dalam rangka keberangkatan ke Dubai Uni Emirat Arab," kata Sam Fernando, Kasubag Humas Ditjen Imigrasi Kemenkumham Sam Fernando, Selasa (28/5).

Perjalanan Prabowo 2 Minggu Terakhir

Private Jet Ambraer 190/ Lineage 1000 noreg : 9HNYC, pesawat sewa ditumpangi Prabowo dipakai sejak agendanya ke Brunei Darussalam pada 16 Mei 2019.

Saat itu, Prabowo bersama tim Badan Nasional Pemenangan (BPN), yakni Wakil Ketua Umum Gerindra Sugiono, ustaz Ansufri Idrus Sambo, ikut dalam foto yang tersebar di sosial media. Diakui BPN, kunjungan tersebut hanyalah silaturahmi karena tercatat tidak sampai 24 jam, Prabowo dan rombongan langsung kembali ke Jakarta.

Berselang dua pekan, Prabowo kembali meninggalkan tanah air. Tujuannya Bandara Adi Sumarmo di Solo Jawa Tengah. Prabowo bertolak tanggal 27 Mei 2019, pukul 11.21 WIB melalui Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta Timur. Rupanya, di Solo Prabowo berziarah ke makam mertuanya, Presiden ke-2 RI Soeharto.

Kehadiran Prabowo di Solo berlangsung singkat. Kurang dari 6 jam, tepat pukul 16.07 WIB, Prabowo sudah bertolaK kembali ke Jakarta dan mendarat di Halim pukul 16.57 WIB.

Tepat keesokan harinya, 28 Mei 2019, Jet pribadi sewaan Prabowo ini kembali berderu. Kali ini, tujuannya Dubai, Uni Emirat Arab (UAE).

Pihak Imigrasi Kementerian Hukum HAM Republik Indonesia membenarkan Prabowo beserta rombongan bertolak ke Dubai melalui Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur pukul 08.14 WIB.

FlightAware mencatat, pesawat itu mendarat sekira pukul 13.53 waktu Dubai atau 16.53 WIB.

Namun ternyata, ini bukan akhir dari rute penerbangan dari Private Jet Ambraer 190/ Lineage 1000. Tercatat rute penerbangan menuju Wina, Austria menjadi ujung destinasi tepat pukul 19.13 Central European Summer Time (CEST), atau pukul 00.13 WIB di hari berikutnya, Rabu 29 Mei 2019.

Kendati demikian, belum diketahui apakah Prabowo dan rombongan turut serta dalam rute lanjutan Dubai - Wina ini. Hingga berita ini diturunkan, Pihak BPN 02 dan Partai Gerindra belum memberikan konfirmasi terkait.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Prabowo: Raffi Ahmad Pendukung Setia Saya dari Belasan Tahun
Prabowo: Raffi Ahmad Pendukung Setia Saya dari Belasan Tahun

Prabowo memuji Zulhas sebagai sosok sahabat lama dan seperjuangannya.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Prabowo dan Zulhas, Puan: Saya Tunggu Diajak Presiden
Jokowi Bertemu Prabowo dan Zulhas, Puan: Saya Tunggu Diajak Presiden

Presiden Joko Widodo bertemu dengan sejumlah ketua umum partai. Mulai dari Ketum Gerindra Prabowo Subianto, lalu Ketum PAN Zulkifli Hasan hari ini.

Baca Selengkapnya
Prabowo Beberkan Aktivitasnya saat Masa Tenang Pemilu, Yakin Satu Putaran
Prabowo Beberkan Aktivitasnya saat Masa Tenang Pemilu, Yakin Satu Putaran

Masa tenang Pemilu 2024 dimulai 11 Februari hingga 13 Februari. Kampanye politik pun dilarang digelar

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Reaksi Fadli Zon Dikabarkan Bakal Jadi Menlu di Kabinet Prabowo
Reaksi Fadli Zon Dikabarkan Bakal Jadi Menlu di Kabinet Prabowo

Reaksi Fadli Zon Dikabarkan Bakal Jadi Menlu di Kabinet Prabowo

Baca Selengkapnya
Prabowo Kunjungi SBY dan AHY di Pacitan, Ini yang Dibahas
Prabowo Kunjungi SBY dan AHY di Pacitan, Ini yang Dibahas

Kepala Bakomstra Partai Demokrat Herzaky Mahendra mengatakan, Prabowo mengunjungi SBY di Pacitan merupakan adab yang luar biasa

Baca Selengkapnya
Prabowo Beri Sinyal Kursi Menteri PAN Lebih Banyak dari yang Diharapkan: Zulifki Hasan Mungkin Bakal Kaget
Prabowo Beri Sinyal Kursi Menteri PAN Lebih Banyak dari yang Diharapkan: Zulifki Hasan Mungkin Bakal Kaget

Menurut Prabowo, Ketum PAN Zulkifli bisa terkejut bila nantinya PAN diberikan lebih dari apa yang sudah diajukan.

Baca Selengkapnya
Prabowo Ajak NasDem Gabung, Surya Paloh: Lihat Perkembangan ke Depan, 50-50 Ya
Prabowo Ajak NasDem Gabung, Surya Paloh: Lihat Perkembangan ke Depan, 50-50 Ya

Paloh bakal melihat perkembangan kedepan apakah akan bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya
Jelang Debat Capres, Prabowo Unggah Video Kompilasi dengan Pemimpin Dunia Soal Diplomasi Pertahanan
Jelang Debat Capres, Prabowo Unggah Video Kompilasi dengan Pemimpin Dunia Soal Diplomasi Pertahanan

Dalam video itu, Prabowo menyatakan komitmennya memperkuat pertahanan demi menciptakan perdamaian dunia.

Baca Selengkapnya
AHY Dukung Prabowo Rangkul Partai di Luar Koalisi: Kembalikan ke Pemimpin Kita
AHY Dukung Prabowo Rangkul Partai di Luar Koalisi: Kembalikan ke Pemimpin Kita

AHY mendukung Prabowo Subianto menarik sejumlah partai politik di luar koalisi masuk ke dalam kabinetnya.

Baca Selengkapnya