Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemprov DKI Jakarta Beri Dana Hibah ke Bawaslu Rp206 Miliar untuk Pilkada 2024

Pemprov DKI Jakarta Beri Dana Hibah ke Bawaslu Rp206 Miliar untuk Pilkada 2024 KPU Gelar Simulasi Pemungutan Suara. ©2020 Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) DKI Jakarta dana hibah pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 dari pemerintah provinsi (Pemprov) yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Hal tersebut diungkapkan Ketua Bawaslu DKI Jakarta Munandar Nugraha setelah menemui Pj Gubernur Heru Budi Hartono di Balaikota, Jakarta Pusat pada Senin (31/10).

"Untuk Pilkada, kita sudah dapat pembicaraan terkait dengan dana hibah Pilkada. Itu nanti kita optimalkan, mungkin nanti pada saat Pilkada nanti. Rp206 miliar dana hibah, saya minta tolong sahabat-sahabat, media juga untuk bisa memantau kita, penggunaan dana hibah itu supaya tidak melenceng,” kata Munandar.

Selain terkait dana hibah, Munandar mengatakan kedatangannya untuk bersinergi dengan Pemprov seiring tahapan pemilu yang sudah berjalan.

"Desember nanti akan ada penetapan peserta pemilu dan Pemilu kali ini kita langsung ada Pilkada di 2024," tambah Munandar.

Dalam pertemuan itu, kedua belah pihak berkomitmen untuk mengoptimalkan seluruh fasilitas daerah pemilihan sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

"Kita mencoba memulai berkomunikasi dan membangun sinergi ke depan dan Alhamdulillah Pak (Pj) gubernur sudah menyatakan berkomitmen untuk kita saling bersinergi dan akan mengoptimalkan semua fasiltasi daerah sesuai dengan peraturan perundangan-undangan yang ada," ujar Munandar.

Dia mengungkapkan bahwa Pemprov telah bersinergi dengan memfasilitasi tempat untuk pelantikan pengawas kecamatan serentak. (Panwascam).

"Kemarin kita baru pelantikan Panwascam, pengawas kecamatan serentak. Kita butuh ruangan untuk sekretariat Panwascam dan tadi sudah kita bahas. Di seluruh 44 kecamatan se-DKI Jakarta sudah difasilitasi tempatnya. Kita juga butuh tim kesekretariatan di pengawas kecamatan juga sudah kita bicarakan tadi," jelas Munandar.

Munandar juga yakin, seluruh kebutuhan administrasi Pemilu dan Pilkada 2024 dapat difasilitasi Pemprov.

"Pada prinsipnya, semua yang kita butuhkan dalam pelaksanaan Pemilu, Pilkada serentak nanti, secara administratif, kemudian kebutuhan-kebutuhan yang lainnya, yang memang bisa difasilitasi oleh Pemda itu, sudah dibicarakan. Pak (Pj) gubernur sangat welcome dan Insya Allah bisa dimaksimalkan," kata Munandar.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemprov DKI Ingatkan Warga Balik Mudik Tak Bawa Saudara ke Jakarta Tanpa Jaminan Pekerjaan
Pemprov DKI Ingatkan Warga Balik Mudik Tak Bawa Saudara ke Jakarta Tanpa Jaminan Pekerjaan

Pemprov DKI Jakarta mencatat 80 persen sudah kembali ke ibu kota.

Baca Selengkapnya
Berapa Dana Digelontorkan Pemprov DKI Jakarta Jika Pilgub Jakarta 2 Putaran?
Berapa Dana Digelontorkan Pemprov DKI Jakarta Jika Pilgub Jakarta 2 Putaran?

Kesbangpol akan berkoordinasi dengan Satpol PP dan SKPD terkait lainnya di jajaran Pemprov DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI Jakarta Gelar Pasar Murah, Catat Lokasi dan Waktunya
Pemprov DKI Jakarta Gelar Pasar Murah, Catat Lokasi dan Waktunya

Pasar murah di Jakarta digelar mulai 26 Februari sampai 9 Maret 2024

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pemprov DKI Tenggat Sepekan Peserta Pemilu Tertibkan Alat Peraga Kampanye: Sudah Membahayakan
Pemprov DKI Tenggat Sepekan Peserta Pemilu Tertibkan Alat Peraga Kampanye: Sudah Membahayakan

Terbaru, pengendara terlibat kecelakaan lantaran bendera partai di jalan Gatot Subroto, Jaksel

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI Terima 149 Aduan Terkait THR, Paling Banyak dari Perusahaan di Jakarta Selatan
Pemprov DKI Terima 149 Aduan Terkait THR, Paling Banyak dari Perusahaan di Jakarta Selatan

Pemprov DKI Jakarta menerima 149 aduan terkait pembayaran THR di perusahaan swasta.

Baca Selengkapnya
Ini Rincian
Ini Rincian "Malam Muda Mudi" pada Perayaan Tahun Baru 2024 di Jakarta

Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar "Malam Muda Mudi" untuk menyambut pergantian tahun dari 2023 ke 2024. Kali ini kegiatan itu dibagi dalam enam segmen.

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI Tetap Berlakukan Hari Bebas Kendaraan Selama Ramadan
Pemprov DKI Tetap Berlakukan Hari Bebas Kendaraan Selama Ramadan

Pemprov DKI Tetap Berlakukan Hari Bebas Kendaraan Selama Ramadan

Baca Selengkapnya
Nasdem Ungkap Jagoan Koalisi Perubahan untuk Bertarung di Pilkada DKI Jakarta, Ini Nama-namanya
Nasdem Ungkap Jagoan Koalisi Perubahan untuk Bertarung di Pilkada DKI Jakarta, Ini Nama-namanya

Koalisi Perubahan sudah mulai membahas Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta. Salah satu yang dibahas yakni bakal calon yang akan diusung.

Baca Selengkapnya
Sidang Paripurna, PDIP dan PKB Minta Pimpinan DPR Serius Sikapi Wacana Hak Angket Pemilu
Sidang Paripurna, PDIP dan PKB Minta Pimpinan DPR Serius Sikapi Wacana Hak Angket Pemilu

Sebab, dia menilai saat ini pengawasan DPR RI pada Pemilu 2024 tak ada marwahnya.

Baca Selengkapnya