Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PDIP Jakarta Jelaskan Alasan Pemilihan Wagub DKI Diambil Alih DPP

PDIP Jakarta Jelaskan Alasan Pemilihan Wagub DKI Diambil Alih DPP Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono. ©2019 Liputan6.com

Merdeka.com - DPP PDI Perjuangan (PDIP) akan 'ambil alih' untuk menentukan dukungan kepada Cawagub DKI Jakarta. Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Gembong Warsono, menyebut alasannya karena PDIP menganut ideologi terpimpin.

"Kalau bicara PDI Perjuangan itu kita menganut ideologi terpimpin, tentunya nanti kan ada penyamaan misi, disampaikan kepada partai, kepada dua sosok ini, kami ini kan kepanjangan tangan partai," kata Gembong saat dihubungi merdeka.com, Rabu (19/2).

Gembong menyebut, fraksi PDIP DKI secara resmi belum menentukan dukungan untuk dua sosok Cawagub DKI Riza Patria asal Gerindra atau Nurmasjah Lubis dari PKS. Pihaknya juga menunggu Panlih (Panitia Pemilih) terbentuk. Setelah itu, baru disampaikan ke DPP PDIP calon mana yang mereka dukung.

"Jadi dua sosok ini dengan mereka sudah berkunjung ke fraksi PDIP kita sampaikan kepada partai bahwa dua sosok ini begini, begini, baru nanti kita samakan perspektif anggota fraksi (PDIP) dengan kebijakan partai, kita samakan dulu iramanya," tuturnya.

Gembong menambahkan, untuk sukses duduk di kursi wagub harus gencar melakukan pendekatan. Dia enggan menyebut mana yang lebih jago melobi antara Riza atau Nurmasjah.

"Namanya manusia punya kelebihan dan kekurangan, tentunya mencari celah meyakinkan setiap anggota untuk menjatuhkan pilihan kepada yang bersangkutan," ucapnya.

Gembong pun menepis anggapan bahwa PDIP merupakan salah satu partai kunci agar menang dalam perebutan kursi Cawagub DKI. Dia bilang, bahwa semua anggota DPRD DKI punya peran sama pada pemilihan Cawagub.

"Enggaklah, semua punya peran yang sama karena one man, one vote, semua punya peran yang sama, yang paling menentukan apa, enggak lah, prinsipnya ayo kita cari yang terbaik untuk mengisi kekurangan yang dimiliki pak Anies," tandasnya.

Sebelumnya, Ketua DPP PDI Perjuangan Eriko Sotarduga mengatakan, pengurus pusat memiliki kewenangan untuk memberikan rekomendasi Wagub DKI Jakarta. Sehingga, siapa calon yang akan didukung PDIP untuk Wagub DKI keputusannya di tangan DPP.

"Setiap keputusan pendukungan itu masukan dari DPD harus, tapi keputusan itu ada di tingkat DPP," ujar Eriko di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (18/2).

(mdk/rnd)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cagub DKI Jakarta Ditentukan Prabowo, Tak Mesti Kader Gerindra
Cagub DKI Jakarta Ditentukan Prabowo, Tak Mesti Kader Gerindra

Partai Gerindra tidak mengharuskan kadernya untuk maju sebagai calon gubernur pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya
Tidak Masalah Diberhentikan PPP, Witjaksono Tegaskan Kader Daerah Dukung Prabowo-Gibran
Tidak Masalah Diberhentikan PPP, Witjaksono Tegaskan Kader Daerah Dukung Prabowo-Gibran

Ketua DPP PPP Achmad Baidowi memastikan Witjaksono diberhentikan posisinya dari Wakil Ketua Majelis Pertimbangan PPP.

Baca Selengkapnya
Respons PDIP Soal Tiga Kali Prabowo Setuju dengan Gagasan Ganjar Saat Debat Ketiga Capres
Respons PDIP Soal Tiga Kali Prabowo Setuju dengan Gagasan Ganjar Saat Debat Ketiga Capres

Debat ketiga capres bertema pertahanan dan keamanan, hubungan internasional dan globalisasi, serta geopolitik dan politik luar negeri.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
PDIP Buka Penjaringan Bakal Cabup Jember, Ada Peluang Berkoalisi dengan Gerindra
PDIP Buka Penjaringan Bakal Cabup Jember, Ada Peluang Berkoalisi dengan Gerindra

DPC PDIP Jember telah membentuk Tim Penjaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Jember Tahun 2024.

Baca Selengkapnya
PDIP Gaungkan Perubahan, Pertanda Akhir Hubungan dengan Jokowi?
PDIP Gaungkan Perubahan, Pertanda Akhir Hubungan dengan Jokowi?

Gaung perubahan menimbulkan pertanyaan, sebab selama ini PDI Perjuangan selalu membawa pesan keberlanjutan yang sering dikaitkan dengan motto Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Soal Isu Pemakzulan Jokowi, PDIP Ingatkan Pemimpin Harus Jalankan Amanah Rakyat
Soal Isu Pemakzulan Jokowi, PDIP Ingatkan Pemimpin Harus Jalankan Amanah Rakyat

PDIP juga meminta isu pemakzulan terhadap Jokowi ini bisa segera direspons agar tak menimbulkan gerakan yang lebih besar lagi.

Baca Selengkapnya
Sekjen PDIP Bandingkan Perbedaan Mencolok Blusukan Ganjar dan Prabowo
Sekjen PDIP Bandingkan Perbedaan Mencolok Blusukan Ganjar dan Prabowo

Jika Ganjar melakukan blusukan masyarakat berbondong-bondong hadir

Baca Selengkapnya
Wagub Jabar Uu Ruzhanul Daftar Pilkada Kota Tasik, Resmi Cerai dengan Ridwan Kamil?
Wagub Jabar Uu Ruzhanul Daftar Pilkada Kota Tasik, Resmi Cerai dengan Ridwan Kamil?

Keduanya mengikuti penjaringan yang dilakukan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Baca Selengkapnya
PDIP Soroti Anies Dilaporkan Kubu Prabowo ke Bawaslu usai Debat Capres: Pengingkaran Demokrasi
PDIP Soroti Anies Dilaporkan Kubu Prabowo ke Bawaslu usai Debat Capres: Pengingkaran Demokrasi

Sekjen PDIP membela Anies Baswedan yang dilaporkan pendukung Prabowo ke Bawaslu usai Debat Capres.

Baca Selengkapnya