Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

DPR Tanya Ketahanan Fisik Calon Anggota KPU-Bawaslu, Tak Ingin Rapat Bau Balsem

DPR Tanya Ketahanan Fisik Calon Anggota KPU-Bawaslu, Tak Ingin Rapat Bau Balsem Gedung DPR. Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Anggota Komisi II DPR Fraksi Golkar Agung Widyantoro mempertanyakan ketahanan fisik calon komisioner KPU dan Bawaslu yang sudah lolos seleksi. Dia khawatir beban kerja pemilu 2024 sangat berat seperti pengalaman pemilu 2019.

"Kita tahu pemilu yang lalu cukup melelahkan, kami tidak paham betul apakah banyaknya korban ini ditimbulkan beban kerja atau tidak," ujarnya saat RDPU dengan pansel calon Anggota KPU dan Bawaslu di DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (19/1).

Dia mempertanyakan apakah timsel calon anggota KPU-Bawaslu memperhatikan ketahanan fisik orang-orang yang sudah terpilih. Misalnya ada uji kesamaptaan atau tidak.

"Yang pasti pemilu serentak di tahun 2024 nant beban kerjanya akan lebih berat, sejauh mana timsel ini juga melakukan uji kemampuan kesamaptaan, kami tanya apakah ini syarat juga," ujarnya.

Agung tidak ingin anggota KPU-Bawaslu terpilih fisiknya lemah. Saat rapat juga membawa balsem maupun minyak angin. Anggota yang terpilih diharapkannya bisa menghadapi beratnya pesta demokrasi untuk melahirkan pemimpin berkualitas.

"Jangan nanti di antara komisioner komisioner maaf, rapat batuk-batuk, sudah AC-nya dingin pakai jaket, jaketnya sudah dipakai bolak balik pengadaannya cukup besar, miliaran, tapi ternyata baunya minyak kayu putih misalkan, atau rheumason, ini kan menganggu kerjanya gitu pak," ujarnya.

"Datang ke sini dia akan bertempur bagaimana caranya menciptakan pesta demokrasi yang bisa melahirkan pemimpin berkualitas, tetapi komisionernya datang pakai training pakai rheumason dan sebagainya, saya perlu tahu itu," pungkasnya.

Berdasarkan Keputusan Tim Seleksi Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum dan Calon Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum Masa Jabatan Tahun 2022-2027 Nomor: 358/TIMSEL/I/2022, ditetapkan 14 calon anggota KPU dan 10 calon anggota Bawaslu.

Daftar Nama Calon Anggota KPU-Bawaslu

Berikut 14 nama calon anggota KPU yang terdiri atas 10 orang laki-laki dan empat orang perempuan tersebut yaitu:

1. August Mellaz;

2. Betty Epsilon Idroos;

3. Dahliah;

4. Hasyim Asy’ari;

5. I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi;

6. Idham Holik;

7. Iffa Rosita;

8. Iwan Rompo Banne;

9. Mochammad Afifuddin;

10. Muchamad Ali Safa’at;

11. Parsadaan Harahap;

12. Viryan;

13. Yessy Yatty Momongan; dan

14. Yulianto Sudrajat.

Sementara itu, 10 calon anggota Bawaslu terdiri atas tujuh orang laki-laki dan tiga orang perempuan yaitu:

1. Aditya Perdana;

2. Andi Tenri Sompa;

3. Fritz Edward Siregar;

4. Herwyn Jefler Hielsa Malonda;

5. Lolly Suhenty;

6. Mardiana Rusli;

7. Puadi;

8. Rahmat Bagja;

9. Subair; dan

10. Totok Hariyono.

(mdk/ray)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bawaslu: Ketua KPU Langgar Etik, Tapi Tak Pengaruhi Pencalonan Gibran

Bawaslu: Ketua KPU Langgar Etik, Tapi Tak Pengaruhi Pencalonan Gibran

DKPP menyatakan Ketua KPU Hasyim Asy'ari melanggar Kode Etik Penyelenggara Pemilu (KEPP). Akibat pelanggaran tersebut

Baca Selengkapnya
6 TPS di Sulsel Tak Gelar Pemungutan Suara Ulang, Ini Penjelasan KPU

6 TPS di Sulsel Tak Gelar Pemungutan Suara Ulang, Ini Penjelasan KPU

Ini terjadi akibat terlambatnya keluar rekomendasi dari Bawaslu.

Baca Selengkapnya
KPU: 686 TPS Lakukan Pemungutan Suara Ulang, Tersebar di 38 Provinsi

KPU: 686 TPS Lakukan Pemungutan Suara Ulang, Tersebar di 38 Provinsi

Ini dilakukan karena sejumlah alasan, seperti kekisruhan atau pun rekomendasi dari Bawaslu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Giliran Universitas Bung Karno Keluarkan Petisi Tolak Penyalahgunaan Kekuasaan di Pemilu 2024

Giliran Universitas Bung Karno Keluarkan Petisi Tolak Penyalahgunaan Kekuasaan di Pemilu 2024

KPU, Bawaslu, DKPP serta organ yang berada di bawahnya diinginkannya bersikap independen

Baca Selengkapnya
Timnas AMIN ingin Bawaslu Tindaklanjuti Putusan DKPP Terhadap Ketua KPU

Timnas AMIN ingin Bawaslu Tindaklanjuti Putusan DKPP Terhadap Ketua KPU

Pelanggaran terhadap enam anggota KPU lainnya ini dikarenakan menerima pendaftaran Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
KPU Pertimbangkan Pemungutan Suara Ulang di Sejumlah TPS Bermasalah

KPU Pertimbangkan Pemungutan Suara Ulang di Sejumlah TPS Bermasalah

Rekomendasi itu akan dilakukan secara berjenjang hingga diputuskan oleh tingkat KPU Kabupaten/Kota.

Baca Selengkapnya
Bawaslu Cek Aturan Terkait Caleg NasDem Ratu Ngadu Bonu Wulla Mundur

Bawaslu Cek Aturan Terkait Caleg NasDem Ratu Ngadu Bonu Wulla Mundur

Bawaslu meyakini terdapat aturan mengenai pengganti caleg tersebut bila ditetapkan terpilih sebagai anggota DPR RI.

Baca Selengkapnya
Beredar Pesan Pemilu 2024 Tidak Menggunakan Undangan Fisik, Begini Penjelasan KPU

Beredar Pesan Pemilu 2024 Tidak Menggunakan Undangan Fisik, Begini Penjelasan KPU

Beredar informasi yang menyebut KPU tidak lagi mengeluarkan undangan fisik, begini penelusurannya

Baca Selengkapnya
Penampakan Tebalnya Berkas Perkara Firli Bahuri Tersangka Kasus Pemerasan SYL

Penampakan Tebalnya Berkas Perkara Firli Bahuri Tersangka Kasus Pemerasan SYL

berkas atas nama tersangka Firli Bahuri telah dikirimkan ke JPU Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta

Baca Selengkapnya