Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Pujian Ibas kepada bapaknya

5 Pujian Ibas kepada bapaknya Ibas. ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Putra bungsu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) belakangan sering memuji bapaknya lewat jejaring sosial. Pujian tersebut bisa berupa promosi atas penghargaan yang diterima oleh sang bapak, atau pun pembelaan terhadap pemerintah saat 'diserang' oleh berbagai kalangan.

Terakhir, Ibas memuji pidato bapaknya terkait kisruh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dengan Polri. Menurut Ibas, pidato presiden sudah tepat dan dia berterimakasih lantaran pidato SBY juga dipuji oleh banyak pihak.

Ibas juga pernah 'memamerkan' beberapa penghargaan yang diterima oleh SBY melalui akun Twitter-nya @Edhie_Baskoro. Pujian-pujian yang disampaikan Ibas kepada bapaknya, kadang disampaikan melalui Twitter, dan tak jarang juga disampaikan langsung saat wawancara dengan para wartawan.

Ibas bela SBY saat dituding negara gagal

Survei sebuah lembaga yang berpusat di Amerika Serikat, The Fund for Peace (FFP) menyebut Indonesia sudah menjadi negara gagal. Sebagai anak, Ibas membantah hasil survei tersebut. Menurut Ibas, Indonesia di bawah kepemimpinan ayahnya sudah berjalan on the track."Biarlah jadi masukan untuk kita agar semakin giat berusaha. Indonesia di bawah kepemimpinan Presiden SBY sudah on the right track. Tugas kita untuk menjaga dan terus bekerja keras agar Indonesia ke depan semakin tangguh dan sejahtera," ujar Ibas 27 Juni lalu.Ibas menambahkan, "Secara keseluruhan, rapor pemerintah tetap baik. Harapannya semua pihak obyektif menilai hasil survei tersebut. Jika baik kita nilai baik dan jika belum maksimal tentu jadikan cambukan untuk bekerja lebih keras lagi," imbuh suami Aliya Rajasa ini.

Puji pidato tahunan ayahnya

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) 16 Agustus lalu menyampaikan pidato Kenegaraan HUT RI ke 67 di Gedung DPR RI. Sekjen Partai Demokrat Edhie Baskoro memuji pidato Presiden SBY yang tak lain adalah ayahandanya tersebut."Sangat luar biasa, jelas gamblang terukur," kata Ibas kepada wartawan di gedung DPR, Kamis (16/8) lalu. Ibas memberikan apresiasi atas pidato Presiden SBY yang menurutnya luar biasa tersebut. Dari pidato Presiden, Bangsa Indonesia tampak mengalami banyak kemajuan."Negara kita berjalan di track yang benar," katanya.Dalam Pidato Kenegaraan HUT RI ke 67 di DPR, SBY menyampaikan banyak pemaparan. Salah satu poin pidato SBY adalah dia berharap perang melawan korupsi tidak boleh kendur. Karena itu, antar-penegak hukum harus saling bersinergi dan tidak saling menjatuhkan. Semua penegak hukum harus sama-sama kerja keras memberantas korupsi.

Promosi 2 penghargaan SBY lewat Twitter

Pada 25 September lalu, Presiden SBY meraih dua penghargaan di Amerika Serikat (AS). Ibas pun mempromosikan kabar baik dari negeri Paman Sam itu lewat akun Twitter-nya.Lewat @Edhie_Baskoro, Ibas menginformasikan dua penghargaan yang diterima bapaknya adalah Valuing Nature Award for Leadership in The Coral Triangle Initiative dan 21st Century Economic Achievement Awards dari US-ASEAN Business Council."Ya, betul! 2 penghargaan tsb diberikan u/ kesuksesan Kepemimpinan dlm bidang Lingkungan dan Ekonomi," tulis Ibas merespons salah satu follower-nya, Selasa (25/9).Di AS, kata Ibas, SBY juga menyampaikan pidato kepresidenan soal kebangkitan ekonomi Indonesia. "Sebagai Asias New Economic Power House," ujar Sekjen Partai Demokrat tersebut.

Puji SBY yang selalu ingat kampung halaman Pacitan

Saat menghadiri halal bihalal keluarga besar Pawitandirogo, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) tak sungkan-sungkan memuji ayah handanya, SBY. Menurut Ibas, SBY adalah sosok kebanggaan warga Pacitan, Jawa Timur."Menghadiri Halal Bihalal keluarga besar Pawitandirogo di theater Imax Keong Mas TMII. Indah dgn kebudayaan Indonesia," demikian tulis Ibas dalam akun Twitter-nya @Edhie_Baskoro pada 5 Oktober lalu."SBY Presidenku.. Kebanggaan warga Pacitan.. Sukses dan selalu mengingat tempat kelahirannya," lanjut Ibas.

Bangga pidato ayahnya soal ketegangan Polri dan KPK

Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) berterima kasih atas penilaian masyarakat yang positif terhadap pidato bapaknya, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) soal ketegangan Polri dan KPK. Menurutnya, hal tersebut membuktikan warga Indonesia objektif dalam menilai pidato bapaknya."Terimakasih atas penilaian masyarakat yang baik dan objektif, terhadap pidato presiden. Tanda warga negara Indonesia yang berkualitas," tulis Ibas dalam akun Twitter-nya diakhiri icon senyum, Selasa (9/10).Merespons salah satu follower-nya yang menyebut pidato SBY keren banget, Ibas mengatakan, "Presiden handal, warga handal.. Top deh!!."

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Anies Bertemu Surya Paloh, SBY, dan Salim Segaf, Ini Bocoran Hasil Pertemuannya
Anies Bertemu Surya Paloh, SBY, dan Salim Segaf, Ini Bocoran Hasil Pertemuannya

Anies melihat ada kepastian untuk berlayar sebagai calon presiden di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Muncul Gerakan Salam Empat Jari, Ini Respons Anies
Muncul Gerakan Salam Empat Jari, Ini Respons Anies

Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan menanggapi isu salam empat jari hingga gerakan tak memilih pasangan Capres nomer 2, Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Cak Imin: Emang Etik Punya Ndas ya?
Cak Imin: Emang Etik Punya Ndas ya?

Prabowo menceritakan kembali momen saat berdebat dengan Anies. Prabowo mengucapkan kata 'ndasmu etik'.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sibuknya Koalisi Anies Usai Kalah Pilpres, PKB Paling Gesit
Sibuknya Koalisi Anies Usai Kalah Pilpres, PKB Paling Gesit

PKB, khususnya Ketum Cak Imin merupakan orang pertama yang dikunjungi Prabowo usai penetapan sebagai Presiden terpilih di Markas PKB.

Baca Selengkapnya
Polisi Mulai Usut Kasus Kebocoran Dokumen DJKA yang Dibawa Firli Bahuri, Pelapor Diperiksa
Polisi Mulai Usut Kasus Kebocoran Dokumen DJKA yang Dibawa Firli Bahuri, Pelapor Diperiksa

Edy selaku pelapor berharap penyidik segera memeriksa Firli Bahuri bersama pengacaranya, Ian Iskandar selaku terlapor dalam kasus ini.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ngakak Saat Babinsa Langkah Tegap di Atas Panggung Timbulkan Suara Gedobrak 'Harus Pakai PBB'
Jokowi Ngakak Saat Babinsa Langkah Tegap di Atas Panggung Timbulkan Suara Gedobrak 'Harus Pakai PBB'

Aksinya pun menimbulkan suara hingga membuat Jokowi hingga para hadirin terkekeh.

Baca Selengkapnya
Keji! PNS KPPN Cabuli dan Setubui Adik Ipar Bertahun-tahun, dari TK Hingga kini Berusia 23 Tahun
Keji! PNS KPPN Cabuli dan Setubui Adik Ipar Bertahun-tahun, dari TK Hingga kini Berusia 23 Tahun

Setelah menahan ketakutan bertahun-tahun, korban akhirnya memberanikan diri melapor ke polisi.

Baca Selengkapnya
SBY Ingatkan Rakyat Tak Salah Pilih Pemimpin: Jangan Beli Kucing dalam Karung
SBY Ingatkan Rakyat Tak Salah Pilih Pemimpin: Jangan Beli Kucing dalam Karung

Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengingatkan rakyat Indonesia agar tak salah pilih capres-cawapres di Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Sebelum Meninggal, Lukas Enembe Sempat Ingin ke Singapura untuk Cangkok Ginjal
Sebelum Meninggal, Lukas Enembe Sempat Ingin ke Singapura untuk Cangkok Ginjal

Kaligis menceritakan, Lukas memang beberapa waktu terakhir mengalami masalah pada ginjalnya

Baca Selengkapnya