Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Usai ngopi bareng mantan Wagub Riau, bos media kena jambret

Usai ngopi bareng mantan Wagub Riau, bos media kena jambret Ilustrasi Perampokan. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Tindak kejahatan di jalan raya semakin marak terjadi di Kota Pekanbaru. Kali ini korban para spesialis jambret jalanan ini adalah Edi Ahmad, warga Jalan Karyawan/Harapan 86 Rt 005 Rw 008 Kelurahan Sidomulyo Barat Kecamatan Tampan Pekanbaru. Berdasarkan informasi yang dihimpun, korban merupakan Pimpinan Umum Harian Koran Riau. Diketahui, korban dijambret usai ngopi di Kedai Kopi Kimteng.

Informasi yang dirangkum di Kepolisian, peristiwa tersebut terjadi Kamis (18/9) pagi sekitar pukul 11.00 WIB. Eddy yang baru saja keluar dari Kedai Kopi Kimteng Senapelan Pasar Bawah ini, dijambret oleh seseorang yang menggunakan sepeda motor bebek.

Dari laporannya di SPKT Polresta Pekanbaru, Kamis (18/9) pukul 11.49 WIB, mantan anggota DPRD Pekanbaru Kota ini terkejut saat tas sandangnya dijambret ketika keluar dari kedai kopi dan ingin berjalan menuju mobilnya yang berjarak 50 meter.

Dalam laporannya LP/K/1146/IX/2014/Riau Polresta Pekanbaru, korban menuturkan pelaku menggunakan helm dan memakai jaket berwarna hitam.

"Tadi saya habis ngopi di Kimteng Pasar bawah bersama Mambang Mit (Mantan Wakil Gubernur Riau), lalu tiba-tiba datang sepeda motor dua orang dan menjambret tas saya yang berisi buku tabungan Bank Mandiri dan uang tunai Rp 20 juta," ujar Eddy saat dihubungi merdeka.com.

Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Hariwiyawan Harun Sik saat dikonfirmasi membenarkan adanya laporan kasus penjambretan yang dilaporkan atas nama korban tersebut. Saat ini polisi tengah melakukan pengejaran terhadap pelaku.

"Dari keterangan korban, tas miliknya dijambret oleh pelaku jambret usai minum kopi di kedai Kopi Kim Teng Senapelan dan kerugiannya mencapai Rp 20 juta," jelas Hari.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Melawan, Bandar Coba Tabrak Polisi Pakai Mobil Berujung Didor & Ditangkap, 10 kg Sabu Disita
Melawan, Bandar Coba Tabrak Polisi Pakai Mobil Berujung Didor & Ditangkap, 10 kg Sabu Disita

Dari kasus ini polisi juga mendalami informasi peredaran sabu di salah satu lapas di Sumatera Utara.

Baca Selengkapnya
Mulanya Dibuntuti dengan Motor, Wanita di Makassar Dirampok & Berlian 50 Gram Raib
Mulanya Dibuntuti dengan Motor, Wanita di Makassar Dirampok & Berlian 50 Gram Raib

Berlian itu dia disimpan di dalam tas bersama uang dan laptop yang dibawa seusai perjalanan dari luar kota.

Baca Selengkapnya
Kelakuan Kurang Ajar Pengemis di Bandung, Tak Diberi Uang Mobil Orang Diludahi
Kelakuan Kurang Ajar Pengemis di Bandung, Tak Diberi Uang Mobil Orang Diludahi

Parah! Aksi tak terpuji dilakukan oleh seorang pengemis asal Bandung yang meludahi mobil milik seorang pengendara lantaran tak dikasih uang.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Penerima Ganti Rugi Lahan Tol Getaci di Garut Dipungli 2,5 Persen dari Nilai Uang yang Diterima
Penerima Ganti Rugi Lahan Tol Getaci di Garut Dipungli 2,5 Persen dari Nilai Uang yang Diterima

Warga Kecamatan Leuwigoong, Garut, Jawa Barat mengaku menjadi korban pungutan liar (pungli) pihak desa saat menerima uang ganti rugi pembangunan Tol Getaci.

Baca Selengkapnya
Bawa Mobil Sambil Mabuk, Sopir Kasat Narkoba Kecelakaan
Bawa Mobil Sambil Mabuk, Sopir Kasat Narkoba Kecelakaan

Mobilnya kemudian menabrak lagi Pagar Kantor Dinas Peternakan dan Hewan Provinsi Riau yang berada di seberang Jalan.

Baca Selengkapnya
Petani Ditangkap Usai Bakar Satu Hektare Lahan Kebun Sawit di Riau
Petani Ditangkap Usai Bakar Satu Hektare Lahan Kebun Sawit di Riau

Polisi menyita barang bukti berupa tiga batang kayu bekas terbakar dan satu mancis.

Baca Selengkapnya
Dijanjikan Upah Rp135 Juta, Kurir Sabu 15 Kilogram Ditangkap Polisi saat Nunggu Jemputan Rekan
Dijanjikan Upah Rp135 Juta, Kurir Sabu 15 Kilogram Ditangkap Polisi saat Nunggu Jemputan Rekan

Pelaku terancam hukuman penjara seumur hidup atau mati akibat perbuatannya.

Baca Selengkapnya
Polisi Gadungan yang Ngaku Berpangkat AKP Ini Tipu Wanita hingga Rp 165 Juta, Begini Nasibnya Kini
Polisi Gadungan yang Ngaku Berpangkat AKP Ini Tipu Wanita hingga Rp 165 Juta, Begini Nasibnya Kini

Polisi gadungan melakukan penipuan hingga ratusan juta. Kini diamankan pihak. kepolisian.

Baca Selengkapnya
Heboh Gundukan bak Gunung Baru Muncul Usai Gempa Bawean Jatim, Ini Penjelasan Ahli
Heboh Gundukan bak Gunung Baru Muncul Usai Gempa Bawean Jatim, Ini Penjelasan Ahli

Gundukan yang diduga gunung berapi itu beberapa kali diunggah di media sosial dan diberi nama Bledug Kramesan.

Baca Selengkapnya