Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Unggul 2.003 suara, Jokowi-JK menang tipis di Bengkulu

Unggul 2.003 suara, Jokowi-JK menang tipis di Bengkulu Jokowi dan JK. ©2014 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Dari hasil rekapitulasi perolehan suara Pemilu Presiden 2014 KPU Kota Bengkulu, Kamis (17/7), menyatakan pasangan Joko Widodo - Jusuf Kalla unggul tipis di daerah itu.

"Pasangan capres-cawapres nomor urut 2 ini unggul sebanyak 2.003 suara dibanding pasangan nomor urut 1, Prabowo Subianto - Hatta Rajasa," kata Ketua KPU Kota Bengkulu Darlinsyah setelah rapat pleno rekapitulasi surat suara Pilpres di Bengkulu seperti diberitakan Antara, Kamis (17/7).

Berdasarkan hasil rekapitulasi, Darliansyah menyatakan pasangan Jokowi-JK meraih 83.135 suara, sedangkan Prabowo-Hatta memperoleh 81.132 suara.

"Jumlah suara sah sebanyak, 164.267 suara, jadi Jokowi-JK unggul di Kota Bengkulu 1,22 persen, dengan meraih suara pemilih 50,61 persen. Sedangkan Prabowo-Hatta meraih 49,39 persen suara pemilih," ujar Darliansyah.

Secara spesifik Darliansyah menjelaskan pasangan nomor urut 2 menang di Kecamatan Selebar dengan perolehan 14.343 suara, sedangkan nomor urut 1 meraih 13.191 suara. Kemudian di Muara Bangkahulu Jokowi-JK memperoleh 9.713 suara, sementara nomor urut 1 meraih 8.978, di Kecamatan Kampung Melayu Jokowi-JK meraih 10.124 suara, dan Prabowo-Hatta meraih 5.941 suara.

Sedangkan di Kecamatan Singaran Pati Jokowi-JK meraih 10.109 suara, dan 9.676 suara untuk Prabowo Hatta. Dia memaparkan perolehan suara di lima kecamatan yang dimenangkan pasangan capres nomor urut 1 yakni di Kecamatan Gading Cempaka 11.391 suara, sedangkan Jokowi-JK meraih 9.534 suara.

Kemudian Di Kecamatan Teluk Segara, Prabowo-Hatta unggul tipis yakni dengan perolehan 6.580 suara, sementara Jokowi-JK meraih 6.028 suara. Di Ratu Agung pasangan capres nomor urut 1 juga unggul dengan perolehan 13.362 suara, sedangkan pasangan nomor urut 2 meraih 12.179 suara.

Persaingan perolehan suara juga terjadi di Kecamatan Sungai Serut dengan perolehan 5.649 suara untuk Prabowo-Hatta, dan pasangan Jokowi-JK meraih 5.477 suara, di Kecamatan Ratu Samban dimenangkan oleh pasangan nomor urut 1 dengan perolehan 6.364 suara sedangkan pasangan nomor urut 2 meraih 5.628 suara.

"Pasangan capres nomor urut 1 mendominasi menang di tingkat kecamatan dengan lima kecamatan, sedangkan nomor urut 2 hanya di empat kecamatan, namun untuk perolehan keseluruhan nomor urut 2 unggul tipis di Kota Bengkulu," pungkas Darliansyah.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hari Pertama Jadi Menteri, AHY Ikut Jokowi Blusukan ke Sulawesi Utara
Hari Pertama Jadi Menteri, AHY Ikut Jokowi Blusukan ke Sulawesi Utara

Perjalanan dinas itu dilakukan dalam rangka menemani Presiden Jokowi meresmikan Bendungan Lolak di Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bakal Dapat Peran Penting di Pemerintahan Prabowo, Golkar: Pemikiran Beliau Dibutuhkan Bangsa
Jokowi Bakal Dapat Peran Penting di Pemerintahan Prabowo, Golkar: Pemikiran Beliau Dibutuhkan Bangsa

Wajar jika Presiden Jokowi akan mendapat peran penting di pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Di Sulteng, Jokowi Apresiasi Gebrakan Mentan Lakukan Percepatan Tanam Padi
Di Sulteng, Jokowi Apresiasi Gebrakan Mentan Lakukan Percepatan Tanam Padi

Luas hamparan panen di Desa Pandere, Kecamatan Gumbasa seluas 266 hektar.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Jawab Tudingan Kecurangan Pemilu 2024: Laporkan ke Bawaslu
Jokowi Jawab Tudingan Kecurangan Pemilu 2024: Laporkan ke Bawaslu

Jokowi meminta pihak yang menemukan kecurangan untuk melaporkan ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Baca Selengkapnya
Jokowi Ungkap Alasan Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal Kehormatan TNI
Jokowi Ungkap Alasan Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal Kehormatan TNI

Usulan kenaikan pangkat Prabowo ini merupakan usulan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.

Baca Selengkapnya
Serahkan Bantuan Beras di Bantul, Jokowi: Setelah Juni Kalau APBN Cukup akan Dilanjutkan
Serahkan Bantuan Beras di Bantul, Jokowi: Setelah Juni Kalau APBN Cukup akan Dilanjutkan

Jokowi menjelaskan bahwa bantuan pangan berupa beras bisa dilanjutkan setelah bulan Juni jika anggaran negara mencukupi.

Baca Selengkapnya
Dapat Arahan Khusus dari Jokowi, Kaesang Yakin Prabowo-Gibran Menang di Jateng
Dapat Arahan Khusus dari Jokowi, Kaesang Yakin Prabowo-Gibran Menang di Jateng

Kaesang menyebut pertemuan tersebut merupakan bentuk dukungan Jokowi kepada PSI yang menargetkan lolos ke parlemen pada Pileg 2024.

Baca Selengkapnya
Nama Produk Sama dengan Nama Anaknya, Nasabah Mekaar Ini Dipuji Jokowi
Nama Produk Sama dengan Nama Anaknya, Nasabah Mekaar Ini Dipuji Jokowi

Dalam kunjungannya Jokowi menemui 3.000 ibu-ibu nasabah Mekaar di GOR Dua Saudara, Kota Bitung, Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya
Jokowi Peringatkan KPU: Keteledoran Berbahaya, Berdampak Besar pada Politik!
Jokowi Peringatkan KPU: Keteledoran Berbahaya, Berdampak Besar pada Politik!

Jokowi meminta KPU dan para penyelenggara Pemilu memastikan tata kelola pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan dengan baik.

Baca Selengkapnya