Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Trail Running, olahraga sambil menikmati keindahan alam pegunungan

Trail Running, olahraga sambil menikmati keindahan alam pegunungan pelari kosovo. ©2016 REUTERS/Hazir Reka

Merdeka.com - Lari merupakan olahraga yang paling murah dan mudah, sehingga dapat diminati oleh semua kalangan. Berbagai perlombaan lari pun dilaksanakan untuk memberikan variasi baru. Para pencinta alam menghadirkan jenis perlombaan Trail Running, olahraga kombinasi dari lari dan mendaki. Trail running menjadi salah satu olahraga alternatif yang banyak diminati penggiat olahraga alam yang hanya mempunyai sedikit waktu untuk mendaki gunung.

Malang dikelilingi oleh pegunungan yang tidak hanya indah, juga menantang. Komunitas Malang Trail Runners lantas mengadakan Arjuna Welirang Ultra (AWU) pada 21 Agustus 2016, sebuah perlombaan Trail Running yang diadakan di pegunungan Arjuna Welirang.

"Trail running biasanya dilakukan di daerah pegunungan, dimana pelari bisa menemukan turunan dan tanjakan, serta jalan setapak yang bervariasi antara tanah, padang rumput, pasir, bahkan bebatuan," jelas Abidin, selaku Race Director Arjuno Welirang Ultra 2016.

"Trail Running merupakan solusi untuk kejenuhan berlari marathon yang cenderung datar dan keterbatasan waktu untuk mendaki gunung," lanjut dia.

Motif dari para pelari trail ini pun berbeda dari pelari marathon. Mereka tidak semata-mata mengejar kecepatan waktu atau kemenangan, melainkan pengalaman berolahraga di alam. Untuk mewujudkan kecintaan peserta terhadap alam secara nyata, para peserta menanam pohon bersama-sama untuk menjaga dan menghijaukan nusantara.

Dalam kesempatan ini, PT Japfa Comfeed Indonesia (JAPFA) dan PT Greenfields Indonesia (GI) bekerjasama dengan Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Malang, memberikan 250 bibit pohon mangga kepada seluruh Peserta AWU.

"Terima kasih atas perhatian panitia, peserta, dan perusahaan untuk turut menjaga alam. Pemanasan Global itu jelas terjadi, dan kita membutuhkan bantuan semua masyarakat untuk menanam pohon dan melestarikan lingkungan," ujar Kepala BLH Kabupaten Malang, Tridiah Maistuti saat menyerahkan hadiah dan bibit tanaman kepada pelari tercepat kategori 15 K AWU.

Bukan hanya kepada pecinta alam yang tergabung dalam AWU, JAPFA dan GI juga memberikan bibit pohon konservasi kepada kader lingkungan di Kecamatan Lawang, kaki Gunung Arjuno. Tidak seperti gunung yang ramai pendaki, Gunung Arjuno tidak memiliki banyak mata air. Bibit pohon kemiri dan pohon akasia yang diberikan diharapkan dapat turut membantu konservasi air di wilayah tersebut.

"Hal ini juga seirama dengan fokus Pemkab Malang dalam pembangunan pariwisata, dan pelestarian lingkungan hidup. Dengan kegiatan seperti ini, tentunya mengangkat wisata Gunung Arjuno serta menggiatkan masyarakat untuk melestarikan lingkungan," kata Tridiah menambahkan.

Sebanyak 160 peserta AWU merupakan penggemar olahraga pencinta lingkungan, mayoritas datang dari berbagai daerah di Jawa dan Bali. AWU memiliki 3 kategori: 15K, 30K dan 60K. Dimulai di kebun teh Wisata Agro Wonosari Lawang, peserta berlari melintasi kebun teh menuju bukit-bukit ke arah puncak Gunung Arjuna.

Kategori 15K berlari dari kebun teh sampai savana pegunungan Arjuna, dan kategori 30K akan kembali ke bawah setelah sampai di Puncak Arjuna, sedangkan kategori 60K akan meneruskan perlombaan menuju puncak gunung Welirang melewati Puncak Kembar 1.

(mdk/eko)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Rekomendasi Olahraga yang Bagus untuk Meningkatkan Kesehatan Jantung, Salah Satunya Ada Jogging

Rekomendasi Olahraga yang Bagus untuk Meningkatkan Kesehatan Jantung, Salah Satunya Ada Jogging

Tingkatkan kesehatan jantung, ini ragam jenis olahraga yang bisa kamu lakukan.

Baca Selengkapnya
Terkenal Rute Pendakian yang Sulit, Ini Fakta Menarik Gunung Pesagi di Lampung

Terkenal Rute Pendakian yang Sulit, Ini Fakta Menarik Gunung Pesagi di Lampung

Gunung Pesagi di Lampung ini terkenal dengan rute pendakian yang sulit namun memiliki pemandangan alam yang begitu indah.

Baca Selengkapnya
4 Rekomendasi Aktivitas Seru yang Wajib Dicoba Saat Berlibur ke Bandung

4 Rekomendasi Aktivitas Seru yang Wajib Dicoba Saat Berlibur ke Bandung

Tak lengkap kalau berkunjung ke Bandung hanya sekedar mengunjungi tempat wisatanya saja.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Serunya Bermain Air di Lembah Tepus Bogor, Sungai Bertingkat yang Dikelilingi Perbukitan Hijau

Serunya Bermain Air di Lembah Tepus Bogor, Sungai Bertingkat yang Dikelilingi Perbukitan Hijau

Lembah Tepus punya air yang super jernih dan dikelilingi bukit hijau

Baca Selengkapnya
7 Masalah Kesehatan yang Umum Dialami saat Berjalan-jalan di Alam Terbuka

7 Masalah Kesehatan yang Umum Dialami saat Berjalan-jalan di Alam Terbuka

Berkelana dan menjelajah alam bebas memang menyenangkan namun juga bisa menyebabkan sejumlah masalah kesehatan.

Baca Selengkapnya
8 Aktivitas Akhir Pekan yang Bermanfaat Sehat untuk Dilakukan

8 Aktivitas Akhir Pekan yang Bermanfaat Sehat untuk Dilakukan

Sejumlah aktivitas sehat yang kita lakukan di akhir pekan bisa berdampak sehat bagi tubuh.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Kampung Terpencil di Puncak Bukit Wonogiri, Hampir Semua Warganya  punya Motor Trail

Mengunjungi Kampung Terpencil di Puncak Bukit Wonogiri, Hampir Semua Warganya punya Motor Trail

Terlihat rumah-rumah di Kampung Popok cukup sederhana dengan nuansa Jawa.

Baca Selengkapnya
Dari 20 Hingga di Atas 70 Tahun, Ini Olahraga yang Tepat untuk Setiap Rentang Usia

Dari 20 Hingga di Atas 70 Tahun, Ini Olahraga yang Tepat untuk Setiap Rentang Usia

Dalam menjaga kesehatan dan kebugaran, olahraga yang tepat sesuai usia merupakan hal yang penting.

Baca Selengkapnya
Momen Unik Sepasang Pengantin Lakukan Akad Nikah di Atas Motor Trail, Curi Perhatian Warganet

Momen Unik Sepasang Pengantin Lakukan Akad Nikah di Atas Motor Trail, Curi Perhatian Warganet

Tampaknya, hal ini dilakukan karena mempelai pria adalah seorang anak motor trail.

Baca Selengkapnya