Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Takut Tertangkap, Pencuri Motor Nekat Sembunyi di Tengah Hutan

Takut Tertangkap, Pencuri Motor Nekat Sembunyi di Tengah Hutan Polisi Tangkap Pencuri Motor. ©2019 Merdeka.com/Erwin Yohanes

Merdeka.com - Sepandai-pandainya tupai melompat, akhirnya jatuh juga. Pepatah itu berlaku untuk Kirun (31), pelaku pencuri sepeda motor di Desa Sedeng, Kecamatan/Kabupaten Pacitan.

Kirun diringkus oleh Sat Reskrim Polres Pacitan di hutan rakyat setelah mencuri sepeda motor Beat.

"Jadi kami tangkap beberapa jam setelah melakukan aksi pencurian," kata Kasat Reskrim Polres Pacitan, AKP Imam Buchori, Senin (28/10).

Dia menyebutkan, penangkapan itu berawal ada kabar hilangnya sepeda motor Beat di proyek pelebaran Jalan Sedeng-Ngadirejan yang berjarak kurang lebih 70 meter dari tempat parkir. Pada saat ditinggalkan kunci sepeda motor milik pelapor masih menancap alias tidak dicabut.

Rupanya kesempatan itu dimanfaatkan oleh pelaku. Dia menyebutkan pelaku menggasak sepeda motor berwarna hitam yang masih terparkir bersama dengan kontaknya.

"Korban kebingungan. Sampai mencari-cari di sekitar lokasi. Tetapi tidak ketemu," jelas AKP Imam.

Orang sekitar, kata dia, curiga kepada pelaku. Lebih anehnya, saat warga menegur, pelaku malah lari menuju hutan.

"Anggota pun dibantu warga menyisir lokasi pelaku kabur. Di tengah hutan pelaku tidak bisa berkutik karena sudah dikepung," tegasnya.

Rupanya, jelas dia, pelaku tidak hanya mencuri sekali. Pelaku juga diduga melakukan aksi yang sama beberapa kali

"Sebelumnya pelaku melakukan pencurian sepeda motor Honda supra fit dengan TKP Dusun Craken Desa Sumberharjo," jelasnya.

Hingga saat ini tersangka masih menjalani proses hukum di Mapolres Pacitan. Dari tangannya polisi mengamankan 3 unit sepeda motor berbagai merek. Beberapa kendaraan itu diduga hasil kejahatan dari sejumlah TKP berbeda.

"Pelaku dijerat pasal 362 KUHP tentang pencurian. Jika terbukti bersalah dirinya dapat dipidana penjara paling lama 5 tahun," pungkasnya.

(mdk/fik)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kesal Motor Sering Digadaikan Diam-Diam, Ayah di Palembang Penjarakan Anak Kandung

Kesal Motor Sering Digadaikan Diam-Diam, Ayah di Palembang Penjarakan Anak Kandung

Kesabaran BH (69) habis karena putranya RN (26) kerap menggadaikan sepeda motor diam-diam. Dia melapor ke polisi dan anak kandungnya itu pun ditangkap.

Baca Selengkapnya
Masyarakat Diimbau Tak Mudik Menggunakan Sepeda Motor karena Sumbang Kecelakaan Tertinggi

Masyarakat Diimbau Tak Mudik Menggunakan Sepeda Motor karena Sumbang Kecelakaan Tertinggi

Kecelakaan tertinggi dialami oleh penggunaan sepeda motor yakni 77,67 persen.

Baca Selengkapnya
Motor Teman Pria Ini Tertukar saat Parkir Bersebelahan, Bikin Bingung Warganet: Kuncinya Kok Bisa Sama

Motor Teman Pria Ini Tertukar saat Parkir Bersebelahan, Bikin Bingung Warganet: Kuncinya Kok Bisa Sama

Motor milik temannya ini dibawa pengendara lain yang memiliki jenis sama. Apakah kunci motornya sama?

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Menhub Minta Warga Tak Mudik Naik Motor: Penyebab 70 Persen Kecelakaan

Menhub Minta Warga Tak Mudik Naik Motor: Penyebab 70 Persen Kecelakaan

Menteri Perhubungan Budi Karya melarang masyarakat mudik menggunakan sepeda motor karena rentan mengalami kecelakaan lalu lintas.

Baca Selengkapnya
Maling Bersenjata Api Sabet Perut Warga Tangsel dengan Celurit Setelah Dipergoki Curi Motor

Maling Bersenjata Api Sabet Perut Warga Tangsel dengan Celurit Setelah Dipergoki Curi Motor

Yana Suryana, menderita luka serius di perut akibat sabetan senjata tajam pencuri sepeda motor di Jalan Roda Hias, Serpong, Tangerang Selatan.

Baca Selengkapnya
Tepergok Curi Motor Kurir, 2 Maling di Lumajang Diamuk Massa

Tepergok Curi Motor Kurir, 2 Maling di Lumajang Diamuk Massa

Beruntung, polisi segera datang ke lokasi dan meredam amarah warga. Usai diamankan, kedua pelaku dibawa ke Mapolsek Kota untuk diinterogasi.

Baca Selengkapnya
17 Pemuda di Jakarta Timur Bawa Sajam Buat Tawuran

17 Pemuda di Jakarta Timur Bawa Sajam Buat Tawuran

Ketika itu mereka berkonvoi dengan delapan motor berhasil diberhentikan petugas yang sedang berpatroli.

Baca Selengkapnya
Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan Bermotor, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan Bermotor, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan di Jawa Timur, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Baca Selengkapnya
Angka Kecelakaan Tinggi, Polisi Minta Masyarakat Tak Mudik Pakai Motor

Angka Kecelakaan Tinggi, Polisi Minta Masyarakat Tak Mudik Pakai Motor

Polisi menyampaikan, tidak ada larangan mudik menggunakan sepeda motor. Namun, sebaiknya dihindari.

Baca Selengkapnya