Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sepak terjang dakwah Ustaz Jeffry di mata 5 tokoh

Sepak terjang dakwah Ustaz Jeffry di mata 5 tokoh Ustaz Jeffry. ©kapanlagi.com

Merdeka.com - Kepergian Ustaz Jeffry Al Buchori secara tiba-tiba meninggalkan kesedihan yang mendalam bagi keluarga dan orang terdekat almarhum. Ribuan orang menyalatkan Uje dan mengantarkannya ke pemakaman umum Karet Tengsin, Jumat (26/4).

Kisah hidup Uje, dari mantan pemabuk dan pemakai obat terlarang kemudian menjadi pendakwah menginspirasi banyak orang termasuk yang bukan beragama Islam. Gayanya saat menyampaikan dakwah dikenang cukup mengena terutama bagi kalangan muda.

Tidak hanya di kalangan muda, Uje ternyata punya kesan di mata para tokoh ini. Siapa saja mereka dan apa kesan mereka, berikut kisahnya:

Prabowo Subianto

Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto menyampaikan duka cita mendalam atas kepergian Ustaz Jeffry Al Buchori. Bagi Prabowo, Uje merupakan sosok yang selalu memberi kesejukan dalam ceramahnya. Prabowo mengatakan, Uje akan selalu ada walau ia telah tiada."Saya bersama keluarga besar Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) turut berduka atas kepergian Ustaz Jeffry Al Buchori. Semoga Allah mengampuni segala kesalahannya, dan memberikan kesabaran bagi keluarga yang ditinggalkannya," kata Prabowo dalam akun resminya di Facebook, Jumat (26/4).

Hidayat Nur Wahid

Ketua Fraksi partai Keadilan Sejahtera (PKS), Hidayat Nur Wahid juga merasa kehilangan atas kepergian ustaz yang dikenal gaul tersebut. Mantan calon Gubernur DKI Jakarta ini mengaku, memiliki kesan yang mendalam bersama Uje sapaan akrab Ustaz Jeffry. beberapa waktu lalu dia bersama Uje pernah mengisi ceramah di hadapan para veteran perang. "Terakhir ngisi bareng dengan beliau di Gedung Perjuangan di Jakarta Pusat. Waktu itu kita mengisi para veteran. Beliau yang jadi pembicara menyampaikan tetaplah menjadi pejuang umat, namanya selalu dikenang baik namanya berkelanjutan setelah wafat," kata Hidayat.

Hajriyanto Thohari

Wakil Ketua MPR Hajriyanto Y. Thohari juga sangat merasa kehilangan atas kepergian Ustaz Jeffry Al Buchori. Menurutnya Uje merupakan salah satu ustaz yang memopulerkan busana muslim. "Dia sekaligus berjasa besar dalam mempromosikan busana muslim yang trendy. Saya rasa juga banyak ustaz yang meniru yang dipakai Ustaz Jeffry. Kopiah Uje yang macam-macam, terus syal," kata Hajriyanto di Kompleks Parlemen, Senayan Jakarta, Jumat (26/4).Hajriyanto mengaku, Uje sering diundang parlemen untuk mengisi pengajian pada bulan puasa. Meski Uje dinilai tak terlalu dalam mengetahui agama, namun Hajriyanto mengakui cara penyajian ceramah Uje bagus. Mengajarkan ilmu agama secara populer, dengan banyak menampilkan contoh-contoh dari sisi manusiawi."Dari sudut pengetahuan agamanya sendiri, tidak begitu mendalam. Tapi dalam Islam itu ada kewajiban menyampaikan dakwah walaupun yang diketahui meski hanya satu ayat. Dia memang bukan seorang yang dididik dan dibesarkan dari dunia akdemis, IAIN, fakultas agama atau master doktor studi keislaman," kata politikus Golkar ini.

AA Gym

Pondok pesantren milik KH. Abdullah Gymnastiar (AA Gym), Daarut Tauhid, juga merasa kehilangan sahabat terbaik. Dewan Pengawas Daarut Tauhid Dudung Abdul Gani, menyampaikan pesan kepada istrinya Pipik untuk meneruskan perjuangan Uje semasa hidupnya."Kepada Mbak Upiek semoga bisa meneruskan perjuangan Ustaz Jeffry selama ini, terutama dalam mendidik anak-anak," katanya kepada wartawan, Jumat (26/6).Dia mengatakan Tuhan punya rencana lain atas kepergian Ustaz yang dikenal selalu bergaya anak muda dalam setiap dakwahnya. Dia meminta kepada keluarga yang ditinggalkan bisa sabar dan tegar menerima kenyataan ini. "Yang bisa kita lakukan adalah bersabar yakni dengan mengucapkan dan menghayati 'innalillaahi wainnailaihi rojiun' sungguh kita milik Allah dan semuanya akan kembali kepada Allah," ucapnya.

Basuki Tjahaja Purnama

Di mata Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Ustaz Jeffry merupakan sosok yang karismatik. Ahok juga mengaku senang menyimak ceramah-ceramah agama Uje."Indonesia kehilangan satu pemuda yang luar biasa, ustaz yang karimastik," kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (26/4).Ahok mengisahkan pertemuannya ke Uje. Dulu, Uje pernah berkunjung ke kampung halaman Ahok di Bangka Belitung. "Dulu pernah saya undang ke Belitung, tapi lupa kapan," carita Ahok.Ahok pun mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya. "Kita turut berbela sungkawa," ucap Ahok.

Baca juga:Jelang tahlil, istri Uje masih menangis histerisKisah misterius sang 'pendamping' Ustaz JeffryUstaz Jeffry dalam kenangan

(mdk/bal)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Said Aqil Doakan Mahfud Jadi Wapres: Orang yang Dibanggakan Gus Dur

Said Aqil Doakan Mahfud Jadi Wapres: Orang yang Dibanggakan Gus Dur

Doa itu disampaikan Said Aqil saat Sholawat Persatuan Indonesia di Lapangan sepakbola Prampelan, Kabupaten Demak.

Baca Selengkapnya
Sepak Terjang 3 KKB Anak Buah Guspi Waker yang Ditembak di Intan Jaya

Sepak Terjang 3 KKB Anak Buah Guspi Waker yang Ditembak di Intan Jaya

KKB terus menebar onar di Bumi Cendrawasih. Mereka terus memancing petugas hingga kerap terjadi baku tembak

Baca Selengkapnya
85 Jejak Kaki Makhluk Berusia 90.000 Tahun Ditemukan di Pantai, Ternyata Milik Spesies Manusia Ini

85 Jejak Kaki Makhluk Berusia 90.000 Tahun Ditemukan di Pantai, Ternyata Milik Spesies Manusia Ini

Ini merupakan jejak kaki manusia tertua dan paling awet yang pernah ditemukan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
7 Ulama yang Berjasa Besar Sebarkan Ajaran Islam di Sidoarjo, Makamnya Berbaur dengan Warga Biasa

7 Ulama yang Berjasa Besar Sebarkan Ajaran Islam di Sidoarjo, Makamnya Berbaur dengan Warga Biasa

Makam para ulama ini terletak di pemakaman umum desa.

Baca Selengkapnya
Doa Pembuka Acara dalam Islam, Mohon Kemudahan dan Kelancaran

Doa Pembuka Acara dalam Islam, Mohon Kemudahan dan Kelancaran

Umat Muslim dianjurkan membaca doa sebelum melakukan aktivitas.

Baca Selengkapnya
Momen Kakak Cewek Prajurit TNI Kunjungi Adik yang Jalani Semaba, Adik Langsung Hormat dan Push-up

Momen Kakak Cewek Prajurit TNI Kunjungi Adik yang Jalani Semaba, Adik Langsung Hormat dan Push-up

Tampak sang adik langsung hormat dan push-up saat bertemu dengan sang kakak.

Baca Selengkapnya
PKB Heran Debat Kedua Masih Tak Ada Pembacaan Doa

PKB Heran Debat Kedua Masih Tak Ada Pembacaan Doa

Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid heran dalam debat kedua Pilpres 2024 masih tidak ada doa dibacakan sebelum acara dimulai.

Baca Selengkapnya
Bacaan Doa Hajat dan Artinya, Perlu Diamalkan Umat Muslim

Bacaan Doa Hajat dan Artinya, Perlu Diamalkan Umat Muslim

Sholat hajat adalah bentuk ibadah yang dilakukan untuk memohon pertolongan kepada Allah dalam menghadapi suatu masalah atau kesulitan tertentu.

Baca Selengkapnya
Ciptakan SDM Unggul, Lazis ASFA Gandeng Al-Azhar Kairo Gelar Pelatihan Kader Ulama

Ciptakan SDM Unggul, Lazis ASFA Gandeng Al-Azhar Kairo Gelar Pelatihan Kader Ulama

Sebanyak 40 orang kader ulama utusan dari berbagai pesantren ikut pelatihan

Baca Selengkapnya