Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Prediksi para pejabat soal duel Malaysia lawan Indonesia

Prediksi para pejabat soal duel Malaysia lawan Indonesia Timnas Indonesia. REUTERS / Samsul Said

Merdeka.com - Kemenangan 1-0 yang diraih pasukan Indonesia saat melawan Singapura menumbuhkan kembali peluang untuk lolos ke babak selanjutnya. Hasil itu menempatkan Indonesia sebagai pemuncak klasemen Grup B Piala AFF 2012.

Di pertandingan yang berlangsung petang ini, Indonesia kembali bertanding juara bertahan sekaligus tuan rumah, Malaysia. Perang urat syaraf sampai tekanan yang diberikan publik negeri Jiran semakin menguat untuk meruntuhkan mental bertanding Bambang Pamungkas dan kawan-kawan.

Seperti dua tahun lalu, semangat nasionalisme kembali berkibar, tak hanya publik dan para pecinta bola yang ingin melihat Indonesia menjadi juara, tapi juga para pejabat negeri ini menaruh harapan besar terhadap keberhasilan tim Garuda di pentas internasional.

Berikut harapan dan prediksi para pejabat negeri ini kepada Timnas Indonesia:

Kepala BIN

Kepala Badan Intelijen Negara Marciano Norman mengaku yakin Indonesia dapat berbuat banyak saat melawan timnas Malaysia, besok. Meski mengaku tidak memahami sepakbola, namun jiwa nasionalismenya tetap terlihat ketika merdeka.com bertanya soal pertandingan puncak Grup B."Merah putih ya, pasti Indonesia menang," kata Marciano kepada merdeka.com di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (30/11).Tanpa panjang lebar mengenai performa yang ditunjukkan Bambang Pamungkas dan kawan-kawan pada pertandingan sebelumnya, dia berani menebak hasil akhir pertandingan dua musuh bebuyutan di Piala AFF 2012."Pasti menang 2-1," ucapnya singkat.

Jero Wacik

Menurut Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Jero Wacik, kekompakan menjadi modal penting saat Indonesia berhasil meredam perlawanan yang ditunjukkan Singapura pada Rabu (28/11) lalu. Terbukti, Andik Vermansyah berhasil menyarangkan gol indah dari tendangan bebas yang dilakukannya.Melihat sukses itu, Jero berharap timnas dapat menunjukkan performa yang sama ketika melawan Malaysia di partai puncak Grup B, sore nanti."Rasanya, karena saya lihat kemarin dan kalau mainnya masih kompak bisa menang kita," ucap Jero di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (30/11).Tidak hanya itu, dirinya mengaku yakin timnas akan berhasil mengatasi tekanan yang ditunjukkan publik Malaysia saat timnas mereka bentrok dengan Indonesia di lapangan hijau.Lalu, apa prediksi Jero untuk pertandingan besok? "2-1 lah menang," ucapnya singkat.

Gita Wirjawan

Selain menjadi pecinta musik, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan juga sangat menggemari sepakbola. Dirinya memberikan dukungan kuat terhadap perjuangan Andik Vermansyah dan kawan-kawan untuk membungkam 'Harimau Malaya'."Saya masih ingat bagaimana sambutan masyarakat Indonesia saat final Piala AFF 2010 dan SEA Games 2011. Stadion begitu penuh sesak dan itu menunjukkan jika pertandingan kedua tim ini selalu mendapat respon dari masyarakat ke dua negara," katanya.Meski begitu, Gita berharap timnas tak lengah dan harus fokus bermain selama 90 menit penuh. Dia juga percaya skuad 'Merah-Putih' mampu mengatasi tekanan yang dilancarkan oleh suporter fanatik tuan rumah."Saya yakin Andik cs mampu menunjukkan kelasnya sebagai anak bangsa yang terbaik dan pasti mereka ingin mempersembahkan yang terbaik untuk bangsa kita. Insya Allah bisa. Singapura saja yang tidak pernah kita kalahkan selama kurang lebih satu dekade terakhir mampu dikalahkan. Timnas pasti bisa mengatasi tim Malaysia," ujarnya.

Dahlan Iskan

Hinaan dan aksi kekerasan yang ditunjukkan oleh publik Malaysia membuat geram Menteri BUMN Dahlan Iskan. Dirinya berharap, tindakan negatif itu bisa dilawan melalui hasil positif yang dilakukan Andik Vermansyah dan kawan-kawan dari lapangan hijau.Hasil positif yang ingin dilihatnya adalah kemampuan dua ujung tombak tim Garuda, yakni Bambang Pamungkas dan Andik Vermansyah mencetak gol di dalam jala gawang Malaysia. Namun, dia tetap berharap Indonesia tetap menjaga sportivitas selama berlangsungnya pertandingan.Sebagai penutup, mantan manajer Persebaya ini juga menebak skor pertandingan antara Indonesia melawan Malaysia yang akan digelar sore nanti."Skornya kalau Indonesia menang itu 1-0," tutupnya.

Jokowi

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo juga angkat suara mengenai peluang Indonesia di ajang Piala AFF yang berlangsung hari ini. Kepada wartawan, pria yang akrab disapa Jokowi ini menaruh harapan besar terhadap perjuangan tim Garuda."Saya bukan peramal, pokoknya mintanya menang. Pengennya menang," kata Jokowi di Hotel Sahid, Jakarta, Jumat (30/11).

Ahok

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) turut memprediksi duel antara Timnas Indonesia versus Malaysia. Ahok yakin Andik Vermansyah dkk akan menang dua gol tanpa balas."Prediksi Indonesia vs Malaysia 2-0 untuk Indonesia," kata Ahok di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Jumat (30/11).Ahok merasa yakin timnas Indonesia akan memenangkan pertandingan. "Saya berharap seperti itu. Indonesia menang," ujar dia.

(mdk/has)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Siap Tampil di Piala Dunia U-17 2023, Ini 5 Pemain Indonesia yang Diprediksi akan Bersinar

Siap Tampil di Piala Dunia U-17 2023, Ini 5 Pemain Indonesia yang Diprediksi akan Bersinar

Di ajang bergengsi ini, pelatih Bima Sakti sudah memilih 21 pemain terbaik untuk membela Garuda Muda.

Baca Selengkapnya
Pendatang ke Jakarta Diperkirakan Turun Usai Lebaran 2024, Prediksi Hanya 10.000-15.000 Orang

Pendatang ke Jakarta Diperkirakan Turun Usai Lebaran 2024, Prediksi Hanya 10.000-15.000 Orang

Pemprov DKI Jakarta memprediksi, jumlah pendatang ke Jakarta usai Lebaran 2024 diperkirakan turun drastis.

Baca Selengkapnya
KAI Prediksi Puncak Arus Mudik Lebaran 8-9 April 2024, Tujuan Terbanyak Jateng dan Jatim

KAI Prediksi Puncak Arus Mudik Lebaran 8-9 April 2024, Tujuan Terbanyak Jateng dan Jatim

KAI prediksi puncak arus mudik Lebaran pada 8-9 April 2024

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kepala BIN Luncurkan Tim Voli Jakarta BIN & STIN BIN, Ingin Lahirkan Atlet Sekaliber Megawati Hangestri

Kepala BIN Luncurkan Tim Voli Jakarta BIN & STIN BIN, Ingin Lahirkan Atlet Sekaliber Megawati Hangestri

Kepala BIN Jenderal Pol (Purn) Budi Gunawan mengaku optimistis tim voli putri Jakarta BIN dan tim voli putra Jakarta STIN BIN juara Proliga

Baca Selengkapnya
Puncak Arus Balik Sumatera ke Jawa Diprediksi Besok

Puncak Arus Balik Sumatera ke Jawa Diprediksi Besok

Prediksi itu disampaikan Kakorlantas Polri, Irjen Pol Aan Suhanan.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi Karya Prediksi Tol Cipali Bakal Macet Parah Saat Mudik Lebaran, Ini Penyebabnya

Menhub Budi Karya Prediksi Tol Cipali Bakal Macet Parah Saat Mudik Lebaran, Ini Penyebabnya

Sebanyak 193,6 juta orang atau 71,7 persen dari jumlah penduduk Indonesia akan melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya
Jasa Marga Prediksi Puncak Arus Mudik via Tol Terjadi H-4 Lebaran

Jasa Marga Prediksi Puncak Arus Mudik via Tol Terjadi H-4 Lebaran

Jasa Marga Prediksi Puncak Arus Mudik via Tol Terjadi H-4 Lebaran

Baca Selengkapnya
Disambut Meriah, Ini Momen Kepulangan Pebulu Tangkis Indonesia yang Juara di All England 2024

Disambut Meriah, Ini Momen Kepulangan Pebulu Tangkis Indonesia yang Juara di All England 2024

Para pemain Indonesia yang berlaga di All England telah tiba di Jakarta pada Senin (18/3) malam.

Baca Selengkapnya
Pangkostrad Letjen Maruli Menantu Luhut & Dua Jenderal Lulusan Terbaik di Bursa Calon Kasad

Pangkostrad Letjen Maruli Menantu Luhut & Dua Jenderal Lulusan Terbaik di Bursa Calon Kasad

Enam nama yang masuk dalam prediksi daftar kuat calon pengganti Jenderal Dudung Abdurachman.

Baca Selengkapnya