Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Penumpang Pesawat Melonjak 3,14 Juta selama Periode Mudik 2022

Penumpang Pesawat Melonjak 3,14 Juta selama Periode Mudik 2022 Bandara Soekarno Hatta. ©2022 Merdeka.com/Djoko

Merdeka.com - 20 Bandara di bawah pengelolaan PT Angkasa Pura II, mencatat kenaikan signifikan lalu lintas penerbangan. Khususnya pada periode angkutan lebaran sejak arus mudik hingga arus balik lebaran pada H-10 hingga H+5 (22 April - 8 Mei 2022).

Presiden Direktur PT Angkasa Pura II Bandara Soekarno-Hatta, Muhamad Awaluddin, menjelaskan kenaikan jumlah pergerakan orang dan pesawat itu terlihat selama 17 hari pada periode angkutan lebaran pada 22 April hingga 8 Mei 2022 kemarin.

"Secara kumulatif jumlah pergerakan penumpang di bandara AP II mencapai sekitar 3,14 juta orang dengan pergerakan pesawat mencapai 25.122 penerbangan," kata Presdir PT Angkasa Pura II, M. Awaluddin, dalam keterangan tertulis, Selasa (10/5).

Dia merinci, untuk pergerakan orang di Bandara Soekarno-Hatta pada periode tersebut, mampu menembus angka 2 juta penumpang. Jumlah itu, merupakan capaian terbesar yang diraih Bandara terbesar di Indonesia.

"Dengan pergerakan pesawat sebanyak 15.873 penerbangan," jelas dia.

Adapun lalu lintas penerbangan di bandara AP II khususnya pada arus balik, kata Awaludin, terus mengalami peningkatan yang melampaui target, seperti contohnya pada puncak arus balik 8 Mei 2022.

"Dari target awal, pergerakan penumpang di seluruh bandara AP II pada puncak arus balik 8 Mei diprediksi sebanyak 199.857 orang. Realisasinya, pada 8 Mei jumlah pergerakan di bandara-bandara AP II mencapai 233.582 orang," jelas dia.

Kemudian di hari berikutnya, atau pada 9 Mei 2022, masih akan terjadi puncak arus balik di mana kami perkirakan jumlah pergerakan penumpang di seluruh bandara AP II mencapai sekitar 160.000 - 180.000 orang.

"Khusus di Bandara Soekarno-Hatta sekitar 133.000 orang.Kami melihat animo masyarakat menggunakan transportasi udara pada angleb 2022 sangat tinggi. AP II sendiri secara berkelanjutan mengimbau agar pemudik dapat menggunakan transportasi udara, karena transportasi udara memiliki 3 keunggulan fleksibilitas, kapasitas dan konektivitas," terangnya.

Sejalan dengan tingginya animo masyarakat terhadap transportasi udara, AP II, terang Awaluddin, memperkirakan pergerakan penumpang periode angleb pada 22 April - 13 Mei 2022 di bandara-bandara AP II dapat lebih dari target awal 3,42 juta orang.

"Sejalan dengan tingginya animo masyarakat, kami perkirakan jumlah pergerakan penumpang pada angleb 2022 di bandara AP II dapat lebih dari 3,42 juta orang," jelasnya.

(mdk/rnd)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah
Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah

Memasuki arus mudik Lebaran sejumlah maskapai penerbangan menambah frekuensi penerbangannya ke Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
1 Juta Lebih Penumpang Dilayani saat Mudik Lebaran di Bandara I Gusti Ngurah Rai
1 Juta Lebih Penumpang Dilayani saat Mudik Lebaran di Bandara I Gusti Ngurah Rai

Jumlah tersebut mengalami peningkatan sebanyak 6 persen dari jumlah pelayanan penumpang di tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Naik Pesawat Ini, Setiap Penumpang akan Ditimbang Berat Badannya
Naik Pesawat Ini, Setiap Penumpang akan Ditimbang Berat Badannya

Maskapai ini meminta penumpangnya untuk menaiki timbangan beserta barang bawaan mereka untuk mencatat berat badan mereka di gerbang keberangkatan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Harga Beras Melonjak Tajam, Daya Beli Petani Jadi Lebih Baik?
Harga Beras Melonjak Tajam, Daya Beli Petani Jadi Lebih Baik?

Pada Desember 2023, NTP Provinsi Sulawesi Tengah mengalami kenaikan tertinggi mencapai 2,22 persen dibandingkan NTP provinsi lainnya.

Baca Selengkapnya
Kapan Pesawat Terbang Masuk Bengkel? Ini Jawabannya
Kapan Pesawat Terbang Masuk Bengkel? Ini Jawabannya

Dalam operasional, ternyata pesawat udara membutuhkan perawatan dan perbaikan berkala dan rutin guna menjaga kelaikannya terbang.

Baca Selengkapnya
Ini yang Harus Dilakukan jika Ada Benda dari Pesawat Luar Angkasa Jatuh Menimpa Rumah
Ini yang Harus Dilakukan jika Ada Benda dari Pesawat Luar Angkasa Jatuh Menimpa Rumah

Persoalan ini memang jarang terjadi, namun dengan peningkatan penerbangan luar angkasa, hal yang dianggap tak lazim ini bisa saja terjadi.

Baca Selengkapnya
Parahnya Penampakan Polusi Udara Jakarta Dilihat dari Atas Pesawat Terbang, Padahal Masih Siang Bolong
Parahnya Penampakan Polusi Udara Jakarta Dilihat dari Atas Pesawat Terbang, Padahal Masih Siang Bolong

Potret langit ibu kota yang terlihat abu-abu karena dipenuhi polusi udara.

Baca Selengkapnya
28 Pesawat Tiga Matra TNI Bakal Atraksi Udara saat HUT RI di IKN
28 Pesawat Tiga Matra TNI Bakal Atraksi Udara saat HUT RI di IKN

Prajurit yang diterjunkan kemungkinan bakal lebih banyak pada saat pelaksanaan upacara kemerdekaan.

Baca Selengkapnya
Penampakan 15 Balon Terbang di Jalur Penerbangan Terpadat Kawasan Pekalongan
Penampakan 15 Balon Terbang di Jalur Penerbangan Terpadat Kawasan Pekalongan

Pihak AirNav menyebut bahaya balon udara raksasa liar dari penerbangan antara menutupi pandangan pilot.

Baca Selengkapnya