Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menpan RB: Belum Ada Penolakan, ASN Milenial malah Banyak yang Ingin Pindah ke IKN

Menpan RB: Belum Ada Penolakan, ASN Milenial malah Banyak yang Ingin Pindah ke IKN Abdullah Azwar Anas. ©2021 istimewa

Merdeka.com - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Abdullah Azwar Anas menyatakan bahwa minat aparatur sipil negara (ASN) muda untuk pindah ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara cukup tinggi.

Azwar Anas di Kota Malang, Jawa Timur, Jumat (3/3), mengatakan bahwa hingga saat ini belum ada ASN yang menolak untuk dipindahkan ke IKN Nusantara, akan tetapi lebih banyak ASN muda yang ingin membangun karir di IKN.

"Saya belum mendengar ada yang menolak. Justru banyak yang ingin ke sana, terutama anak-anak muda milenial," kata Azwar Anas.

Ia menjelaskan para ASN muda yang berminat untuk pindah ke IKN tersebut dikarenakan nantinya di Nusantara akan bekerja dengan sistem berbasis teknologi atau yang biasa dikenal dengan sebutan sistem pemerintahan berbasis elektronik (SPBE).

Menurutnya, anak-anak muda tersebut menganggap penerapan sistem berbasis teknologi tersebut akan menjadi sebuah peluang yang menjanjikan sehingga minat para ASN muda untuk pindah ke Nusantara cukup tinggi.

"Di IKN Nusantara nantinya menggunakan SPBE, justru ini kesempatan bagus untuk para ASN muda yang akan berada di sana," katanya.

Ia menambahkan secara keseluruhan ada sebanyak 16.990 ASN dan petugas pertahanan keamanan (hankam), termasuk TNI Polri yang akan pindah ke IKN Nusantara, di Kalimantan Timur. Para ASN itu berasal dari 35 kementerian/lembaga, termasuk kementerian koordinator.

Jika dirinci, lanjutnya, dari total 16.900 orang yang akan pindah ke IKN Nusantara tersebut sebanyak 11 ribu orang merupakan ASN, sementara sisanya dari unsur TNI/ Polri. Saat ini, proses pembangunan di IKN sudah disiapkan, termasuk tempat tinggal para ASN tersebut.

"Saat ini sedang disiapkan, rumah dinas berupa 'tower-tower' apartemen. Pembangunan itu tidak ada masalah karena anggaran sudah disiapkan dan telah diproses," katanya.

Sebelumnya, Pemerintah Indonesia mengajak Federasi Bisnis Jepang (Keidanren) untuk berinvestasi di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara yang terletak di Kalimantan Timur. Pemerintah Indonesia telah bertemu dengan 90 investor dari Negeri Sakura itu.

Puluhan investor tersebut terdiri atas pengembang hunian, perusahaan bidang infrastruktur/transportasi, pembangun tata kelola pipa gas, dan perusahaan di bidang telekomunikasi.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Aturan Baru Berlaku 2024: Periode Kenaikan Pangkat PNS Jadi 6 Kali dalam Setahun
Aturan Baru Berlaku 2024: Periode Kenaikan Pangkat PNS Jadi 6 Kali dalam Setahun

Proses penetapan kenaikan pangkat dilaksanakan secara digital menggunakan Sistem Informasi ASN atau SIASN.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Ini Tujuan Sebenarnya Pemerintah Pindahkan PNS ke Ibu Kota Baru
Ternyata, Ini Tujuan Sebenarnya Pemerintah Pindahkan PNS ke Ibu Kota Baru

Pemerintah butuh talenta PNS yang cakap digital di IKN.

Baca Selengkapnya
Bocoran Skenario Pemindahan PNS ke Ibu Kota Baru Nusantara
Bocoran Skenario Pemindahan PNS ke Ibu Kota Baru Nusantara

Dinamika terkait pemindahan PNS ini terus berkembang, menyesuaikan dengan kemampuan pembangunan di IKN serta jumlah hunian yang akan siap untuk dihuni nantinya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
IKN Habiskan Rp68,59 T Duit APBN untuk 89 Paket, Ini Rinciannya
IKN Habiskan Rp68,59 T Duit APBN untuk 89 Paket, Ini Rinciannya

Penggunaan APBN untuk pembangunan infrastruktur Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara mencapai Rp68,59 triliun.

Baca Selengkapnya
Istana Jelaskan Alasan Rekrutmen ASN Besar-besaran Dibuka Jelang Pilpres 2024
Istana Jelaskan Alasan Rekrutmen ASN Besar-besaran Dibuka Jelang Pilpres 2024

Istana menjelaskan alasan pemerintah membuka rekrutmen calon aparatur sipil negara (CASN) besar-besaran pada tahun politik 2024.

Baca Selengkapnya
Tak Sembarangan PNS Bisa Pindah ke Ibu Kota Nusantara, Ternyata Ada Syarat Ketat Harus Dilalui
Tak Sembarangan PNS Bisa Pindah ke Ibu Kota Nusantara, Ternyata Ada Syarat Ketat Harus Dilalui

Strategi perpindahan PNS menuju IKN tidak hanya perpindahan fisik semata, tetapi juga perubahan paradigma tata kelola pemerintahan terpadu.

Baca Selengkapnya
Kronologi Pemuda Nias Selatan Dibunuh Setelah Dijanjikan Lulus Bintara TNI AL, Sempat Difoto Berseragam Tentara
Kronologi Pemuda Nias Selatan Dibunuh Setelah Dijanjikan Lulus Bintara TNI AL, Sempat Difoto Berseragam Tentara

Iwan dibunuh anggota TNI AL, Serda AAM, personel Denpom Lanal Nias.

Baca Selengkapnya
Pemindahan ASN ke IKN Diundur, Ini Alasan MenPANRB
Pemindahan ASN ke IKN Diundur, Ini Alasan MenPANRB

Pemindahan ASN ke IKN Diundur, Ini Alasan MenPANRB

Baca Selengkapnya
Tes Seleksi CPNS 2024 Digelar Bulan Mei, Cek Dulu Syarat Sebelum Mendaftar
Tes Seleksi CPNS 2024 Digelar Bulan Mei, Cek Dulu Syarat Sebelum Mendaftar

Saat ini, Kementerian PAN-RB dan Badan Kepegawaian negara (BKN) sedang bergerak cepat untuk membahas pelaksanaan pengadaan ASN tahun 2024.

Baca Selengkapnya