Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Masjid kuno Wapaue Ambon tetapkan lebaran tanggal 27 Juli

Masjid kuno Wapaue Ambon tetapkan lebaran tanggal 27 Juli Meneropong Hilal 1 Syawal 1434 H. ©2013 Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Penghulu Masjid kuno Wapaue di Negeri Kaitetu, Kabupaten Maluku Tengah menetapkan 1 Syawal 1435 Hijriyah jatuh pada 27 Juli 2014 Masehi, penetapan tersebut ditentukan berdasarkan kalender hisab kuno berbahasa Arab yang ada di masjid tersebut.

"Insya Allah pelaksanaan Salat Idul Fitri akan dilakukan pada 27 Juli karena berdasarkan perhitungan kami, 1 Syawal 1435 Hijriah jatuh pada hari Minggu 27 Juli 2014," kata Ibrahim Sia, Imam Masjid Kuno Wapaue, di Ambon, seperti dikutip dari Antara, Kamis (24/7).

Dikatakannya, jatuhnya 1 Syawal 1435 Hijriyah pada 27 Juli 2014 telah ditetapkan oleh para penghulu Masjid Wapaue ketika menentukan waktu pelaksanaan ibadah puasa 1 Ramadan 1435 Hijriah yang jatuh pada 26 Juni 2014.

Metode penentuan 1 Ramadan 1435 Hijriah dan 1 Syawal 1435 Hijriah tersebut dilakukan berdasarkan kalender hisab berbahasa Arab yang telah ada sejak masjid itu dibangun pada 1414 Masehi.

"Kami berpatokan pada kalender kuno yang ada di masjid, kalender kami tidak pernah salah dalam penentuan 1 Ramadan dan 1 Syawal karena setelah dilakukan rukyat, yakni dari penampakan bulan sabit pertama kali, hasilnya juga sama," katanya.

Raja Negeri Kaitetu Muhammad Armin Lumaela mengatakan, penentuan tersebut bukan bermaksud melanggar penentuan yang ditetapkan oleh pemerintah, melainkan mengikuti petunjuk alam karena perhitungan bulan Ramadan dan Syawal harus melihat posisi matahari dan bulan, yakni hisab dan rukyat.

"Metode perhitungan kami terutama menggunakan hisab kemudian rukyat, karena kami berada di kawasan timur maka kami dapat melihat hilal terlebih dahulu dibandingkan kawasan barat Indonesia," katanya.

Dikatakannya lagi, kendati kalender hisab berbahasa Arab yang ditulis tangan itu sudah kuno dan tua, namun selama ini perhitungan 1 Ramadhan dan 1 Syawal berdasarkan kalender tersebut tidak pernah meleset.

"Dari dulu para leluhur kami sudah memiliki penanggalan tersendiri untuk menentukan Ramadan dan Syawal, dan perhitungan mereka tidak pernah meleset, kadang waktu yang ditetapkan di negeri kami juga sama seperti yang ditetapkan oleh pemerintah," katanya.

Masjid Wapaue merupakan masjid tertua di Maluku, awalnya dibangun oleh Perdana Jamilu dan Orang Kaya Alahahulu di Gunung Wawane pada 1414 Masehi. Bangunan ibadah umat muslim tersebut kemudian dipindahkan oleh Imam Rijali ke Tehala yang berada enam kilometer sebelah timur dari puncak Gunung Wawane, pada 1614.

Berdasarkan tradisi tutur masyarakat Negeri Kaitetu, Masjid Wapaue turun ke negeri mereka secara ajaib pada 1664 Masehi, setelah mereka dipindahkan oleh pemerintah kolonial Belanda ke wilayah yang sekarang dengan alasan kebijakan pasifikasi.

(mdk/hhw)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kalender Kuno Berusia 2000 Tahun Ditemukan di Sebuah Makam Kuno, Begini Bentuknya

Kalender Kuno Berusia 2000 Tahun Ditemukan di Sebuah Makam Kuno, Begini Bentuknya

Penemuan terbaru telah terjadi di dunia arkeologi Tiongkok ketika para ahli menemukan slip tertulis pertama yang terkait dengan kalender kuno dalam makam kuno.

Baca Selengkapnya
Kisah Unik Masjid Mungsolkanas, Tertua di Bandung dan Namanya Pakai Bahasa Sunda

Kisah Unik Masjid Mungsolkanas, Tertua di Bandung dan Namanya Pakai Bahasa Sunda

Masjid unik ini gunakan nama bahasa Sunda bukan Arab. Ini fakta di baliknya.

Baca Selengkapnya
Imam Masjid di Balikpapan Meninggal saat Pimpin Salat Subuh Berjemaah, Sosoknya Jadi Panutan Warga

Imam Masjid di Balikpapan Meninggal saat Pimpin Salat Subuh Berjemaah, Sosoknya Jadi Panutan Warga

Kejadian ini terjadi di Masjid Al Ulaa, Kampung Baru, Balikpapan, pada Selasa (2/1/2024).

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bukan Arab, di Masjid Indonesia ada Tarawih dengan Durasi Terlama, Lafalkan 30 Juz Alquran

Bukan Arab, di Masjid Indonesia ada Tarawih dengan Durasi Terlama, Lafalkan 30 Juz Alquran

Tak biasa, di masjid tersebut telah melaksanakan salat tarawih dengan durasi terlama.

Baca Selengkapnya
Wajib Disajikan di Atas Meja, Ini 5 Kudapan Khas Palembang Cocok untuk Berbuka Puasa

Wajib Disajikan di Atas Meja, Ini 5 Kudapan Khas Palembang Cocok untuk Berbuka Puasa

Kota Palembang bukan hanya soal pempek, namun beberapa jenis kudapannya juga tak kalah lezat dan selalu diburu umat muslim sebagai menu berbuka puasa.

Baca Selengkapnya
Tak Hanya Lebaran, Ini Makna Tradisi Belah Ketupat oleh Warga Serang untuk Peringati Isra Miraj

Tak Hanya Lebaran, Ini Makna Tradisi Belah Ketupat oleh Warga Serang untuk Peringati Isra Miraj

Ketupat tak hanya sekedar panganan bagi masyarakat di Serang, tetapi mengandung makna nilai keislaman.

Baca Selengkapnya
Begini Cara Wakapolresta Pekanbaru Ciptakan Pemilu Damai

Begini Cara Wakapolresta Pekanbaru Ciptakan Pemilu Damai

Begini Cara Wakapolresta Pekanbaru Ciptakan Pemilu Damai

Baca Selengkapnya
Dendam karena Digantikan Jadi Imam, Kakek 80 Tahun di Maros Tombak Tetangga dalam Masjid

Dendam karena Digantikan Jadi Imam, Kakek 80 Tahun di Maros Tombak Tetangga dalam Masjid

Seorang pria lansia di Maros, Daeng Supu (80) ditangkap karena menikam imam masjid Desa Baruga bernama M Amir Abbas (54), Rabu (24/1) kemarin.

Baca Selengkapnya
Menengok Sejarah Masjid Agung Palembang, Warisan Peninggalan Kesultanan Palembang Darussalam Abad 18

Menengok Sejarah Masjid Agung Palembang, Warisan Peninggalan Kesultanan Palembang Darussalam Abad 18

Kota Palembang memiliki ragam bangunan kuno yang sampai sekarang masih bisa dijumpai.

Baca Selengkapnya