Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mabes Polri akui ada kuota khusus calon taruna akpol di Polda Sumut

Mabes Polri akui ada kuota khusus calon taruna akpol di Polda Sumut Peserta seleksi Akpol di Sumut. ©2017 merdeka.com/yan muhardiansyah

Merdeka.com - Mabes Polri membantah adanya kolusi terkait penambahan kuota khusus yang diberikan kepada salah satu calon taruna (catar) Akademi Polisi (Akpol) di Polda Sumatera Utara. Kuota itu diberikan ke salah satu catar Akpol, karena menurutnya sudah melalui prosedur yang ada.

"Tidak ada kolusi atau katakanlah penyalahgunaan wewenang yang dilakukan. Dari Mabes Polri itu, sudah memberikan arahan kepada semua jajaran Polda yang melakukan rekrutmen," kata Kabagpenum Divhumas Mabes Polri, Kombes Pol Martinus Sitompul di Kompleks Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (14/7).

Awalnya, kuota yang diberikan untuk Polda Sumatera Utara oleh Mabes Polri, terhadap Catar Akpol sebanyak 14 orang. Namun, karena adanya satu catar Akpol yang dianggapnya pantas untuk diterima, maka Polda Sumatera Utara meminta kepada Mabes Polri, agar ditambah lagi untuk kuota penerimaan dan hal itu disetujuinya.

Kuota khusus yang diberikan kepada peringkat 26 itu, karena dianggap memiliki prestasi khusus di bidang yang lain yang tidak dimiliki oleh catar akpol lainnya.

"Ada satu penambahan sesuai dengan talent scouting yang ada. Talent scouting itu adalah karena atas kemampuannya atau berprestasi," ujarnya.

Lebih lanjut, Martinus menerangkan bahwa satu orang (peringkat 26) yang diberikan kuota khusus, selain memiliki prestasi khusus juga mempunyai kemampuan khusus. Kemampuan khusus tersebut seperti misalnya ahli di bidang IT atau juga ahli dalam menembak.

"Itu pun dikirim juga untuk tes di tingkat pusat. Dan yang bersangkutan belum tentu juga berhasil di tingkat pusat, kenapa? Karena dari semua yang dikirim ini akan melalui seleksi sama dari awal," terangnya.

Namun, Martinus tidak mengetahui secara persis apa latar belakang dari catar Akpol yang mendapatkan kuota khusus tersebut dan tidak mengetahui apa itu anak pejabat Polda atau bukan.

"Saya enggak tahu enggak tahu saya anaknya siapa. Tapi saya tahu memang ada satu yang ikut jadi 15 orang yang dikirim ke Semarang jadi 15 ini, 14 pria 1 wanita," tandasnya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bukan Lulusan Akpol, Eks Bintara Polwan ini Pegang Komando jadi Kapolres
Bukan Lulusan Akpol, Eks Bintara Polwan ini Pegang Komando jadi Kapolres

Berikut sosok eks bintara Polwan yang bukan lulusan Akpol namun berhasil pegang komando jadi Kapolres.

Baca Selengkapnya
Ketahuan, Para Perwira Polri Masuk ke Koperasi Akpol Cari Sesuatu 'Ngapain Nih Kalian'
Ketahuan, Para Perwira Polri Masuk ke Koperasi Akpol Cari Sesuatu 'Ngapain Nih Kalian'

Komandan Akpol sidak para perwiranya saat belanja di koperasi. Ternyata ini yang dicari.

Baca Selengkapnya
Pendaftaran Anggota Polri Dibuka, Begini Cara dan Syarat yang Harus Dipersiapkan
Pendaftaran Anggota Polri Dibuka, Begini Cara dan Syarat yang Harus Dipersiapkan

Polri resmi buka pendaftaran anggota baru tahun 2024 untuk jalur Akpol, Bintara, dan Tamtama.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jenderal Polisi Pecat Anggota Polwan, Kapolres Langsung Coret 'Wajahnya' di Depan Anak Buah
Jenderal Polisi Pecat Anggota Polwan, Kapolres Langsung Coret 'Wajahnya' di Depan Anak Buah

Kapolda memutuskan terhitung mulai 31 Januari 2024, Bripka NA diberhentikan tidak dengan hormat dari Dinas Bintara Polri.

Baca Selengkapnya
Sosok Taruna Akpol ini Bukan dari Keluarga Sembarangan, Keturunan Raja & Pamannya Jenderal Bintang 3 Polri
Sosok Taruna Akpol ini Bukan dari Keluarga Sembarangan, Keturunan Raja & Pamannya Jenderal Bintang 3 Polri

Taruna Akademi Kepolisian (Akpol) ini ternyata punya keluarga bukan orang sembarangan.

Baca Selengkapnya
Jelang IBL, Para Taruna Akpol Diberi Pesan Oleh Komadan 'Jangan Pelanggaran Masih Panjang Kalian dan Kerjakan Tugas'
Jelang IBL, Para Taruna Akpol Diberi Pesan Oleh Komadan 'Jangan Pelanggaran Masih Panjang Kalian dan Kerjakan Tugas'

Pesan komandan kepada para taruna-taruni Akademi Kepolisian (Akpol) menjelang IBL (Izin Bermalam Luar).

Baca Selengkapnya
Berpakaian Preman, Jenderal Polisi Kumpul sama Kawan Seangkatan di Akpol, Ada Momen Ngakak Usai Tanya Taruna
Berpakaian Preman, Jenderal Polisi Kumpul sama Kawan Seangkatan di Akpol, Ada Momen Ngakak Usai Tanya Taruna

Kabaharkam guyon masalah pakaian bareng seorang taruna Akpol hingga bandingkan pangkat bintang. Begini momen selengkapnya.

Baca Selengkapnya
Kombes Polisi Blak-blakan Kehidupan Taruna Akpol Sangat Keras, Kehidupan Ditentukan Para Senior
Kombes Polisi Blak-blakan Kehidupan Taruna Akpol Sangat Keras, Kehidupan Ditentukan Para Senior

Cerita Kombes Polisi soal kehidupan taruna selama jalani pendidikan di Akademi Kepolisian (Akpol).

Baca Selengkapnya
Anggota Polres Sergai Sumut Ditangkap atas Dugaan Tipu Masuk Akpol Rp1,2 M
Anggota Polres Sergai Sumut Ditangkap atas Dugaan Tipu Masuk Akpol Rp1,2 M

Iptu Supriadi ditangkap karena diduga terlibat penipuan dan penggelapan Rp1,2 miliar dengan modus iming-iming bisa meloloskan calon taruna Akpol.

Baca Selengkapnya