Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kelakuan Bule di Bali, Wajah Dilukis Masker Demi Kelabui Satpam Swalayan

Kelakuan Bule di Bali, Wajah Dilukis Masker Demi Kelabui Satpam Swalayan Bule di Bali melukis masker di wajah demi kelabuhi petugas. Istimewa

Merdeka.com - Kelakuan diduga warga asing yang ada di Bali kembali menjadi sorotan dan viral di media sosial. Kali ini seorang bule melukis wajahnya menyerupai masker demi mengelabui satpam swalayan, Rabu (21/4).

Video tersebut diunggah akun Instagram @denpasar.viral pada Selasa (20/4) kemarin. Dalam video itu, terlihat seorang perempuan dan pria.

Mereka awalnya akan masuk ke dalam swalayan kemudian dilarang satpam, karena si perempuan tidak mengenakan masker. Keduanya kembali dan masuk mobil. Lantas wajah si perempuan dilukis menyerupai masker. Lalu mereka kembali ke swalayan dan berhasil lolos dari pengawasan satpam.

Sementara Kepala Satpol Provinsi Bali Dewa Darmadi membenarkan, bahwa Video itu terjadi di salah satu swalayan di Bali dan para bule tersebut sudah diketahui tempat tinggalnya.

"Benar di Bali, informasinya keduanya tinggal di Tibubeneng, Kuta Utara, Badung, Bali," kata Darmadi saat dihubungi, Rabu (21/4).

Pihaknya saat ini berkoordinasi dengan Imigrasi dan Kepolisian untuk mencari dua bule tersebut. Selain itu, ia menyayangkan adanya aksi itu dan berharap masyarakat aktif menegur atau melapor ke aparat hukum apabila bertemu WNA atau WNI yang melanggar protokol kesehatan (prokes).

"Kita sangat berharap semua komponen masyarakat di mana saja oleh siapa saja bilamana mendapati hal-hal semacam ini digiring mereka ke tim Satgas untuk diambil tindakan," imbuhnya.

Menurutnya, tindakan itu tidak mendidik dan menjelekkan citra pariwisata Bali. Dia berharap wisatawan dan warga taat menaati prokes.

"Kita menyayangkan hal tersebut. Karena semua prokes adalah adaptasi kebiasaan baru. Saya harap masyarakat aktif," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Bali, Jamaruli Manihuruk menuturkan lokasi kejadian berada di swalayan Jalan Subak Sari, Tibubeneng, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung.

"Informasi terakhir seusai laporan petugas kami di lapangan. Kami sudah menemukan yang bersangkutan tapi kami juga ingin memastikan kesalahan tersebut," kata Jamaruli dalam keterangannya.

"Karena negara kita negara hukum harus bertindak sesuai dengan hukum. Di satu sisi bahwa kami sampaikan bahwa itu tidak ada pelanggaran Keimigrasian, tapi tentunya bukan hanya masalah Keimigrasian yang perlu kita tegakkan. Masalah pelanggaran yang lain pun kita harus tegakkan," sambungnya.

Ia menyampaikan, untuk saat ini pihaknya sedang berkoordinasi dengan Kepolisian, Satpol PP, Satgas Penanganan Covid-19 dan juga instansi-instansi yang lainnya yang terlibat dalam pelaksanaan razia.

"Selama belakangan ini kami sudah melakukan razia sebanyak 11 kali, baik sebelum adanya Pergub tanggal 4 Maret 2021, kami sudah sudah melakukan razia," jelasnya.

(mdk/cob)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Turis Asing Masuk Bali Bakal Dipungut Rp150.000 Mulai 14 Februari, Ternyata Dananya untuk Ini

Turis Asing Masuk Bali Bakal Dipungut Rp150.000 Mulai 14 Februari, Ternyata Dananya untuk Ini

Pungutan sebesar Rp150.000 bagi wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Bali akan digunakan utamanya untuk menangani permasalahan sampah.

Baca Selengkapnya
Viral Bule Bagikan Pengalaman saat Nyepi di Bali, Banjir Pujian Warganet

Viral Bule Bagikan Pengalaman saat Nyepi di Bali, Banjir Pujian Warganet

Videonya viral dan menuai pujian karena ia bisa menghargai tradisi di Bali.

Baca Selengkapnya
Viral Curhatan Wanita Ngaku Dipalak Rp200 Ribu saat Bikin Konten di Jalan Desa Daerah Bali, Begini Endingnya

Viral Curhatan Wanita Ngaku Dipalak Rp200 Ribu saat Bikin Konten di Jalan Desa Daerah Bali, Begini Endingnya

Pemilik akun Instagram @missrtii membagikan pengalaman kurang menyenangkannya saat di Bali.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pemuda Perkosa ABG di Bali Lalu Diviralkan Kini Tersangka, 3 di Antaranya Anak di Bawah Umur

Pemuda Perkosa ABG di Bali Lalu Diviralkan Kini Tersangka, 3 di Antaranya Anak di Bawah Umur

Terkait penyebaran foto korban sedang diperkosa di media sosial juga sudah didalami kepolisian.

Baca Selengkapnya
Meninggal Dunia, Balita Dipatuk Kobra Saat Masukkan Tangan ke Lubang

Meninggal Dunia, Balita Dipatuk Kobra Saat Masukkan Tangan ke Lubang

Peristiwa memilukan itu terjadi minggu petang sekitar pukul 18.30 WIB.

Baca Selengkapnya
Viral Video Polantas di Bali Disuap USD100, Polisi Telusuri Bule Pengunggahnya

Viral Video Polantas di Bali Disuap USD100, Polisi Telusuri Bule Pengunggahnya

Polda Bali menelusuri turis asing yang memviralkan video anggota Polisi Lalu Lintas atau Polantas yang diakui dia suap USD100 untuk mengawalnya di Bali.

Baca Selengkapnya
20 Pantun Bali Lucu, Menghibur dan Bikin Ngakak

20 Pantun Bali Lucu, Menghibur dan Bikin Ngakak

Dalam konteks budaya, pantun Bali lucu memainkan peran dalam melestarikan bahasa Bali dan seni sastra lisan tradisional.

Baca Selengkapnya
Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan Tewaskan 7 Orang yang Terjebak di Lantai 2, Ada Anak dan Balita

Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan Tewaskan 7 Orang yang Terjebak di Lantai 2, Ada Anak dan Balita

Api dapat dijinakkan oleh petugas sekitar empat jam lebih setelah berkobar sejak pukul 19.30 Wib.

Baca Selengkapnya
Aksi Pria Ajak Ibunya Liburan ke Bali Berdua Ini Viral, Curi Perhatian

Aksi Pria Ajak Ibunya Liburan ke Bali Berdua Ini Viral, Curi Perhatian

Video liburan bareng mamanya pun viral dan menuai perhatian warganet.

Baca Selengkapnya