Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KBRI Bantu Pulangkan 13 ABK WNI dari Panama

KBRI Bantu Pulangkan 13 ABK WNI dari Panama Pemulangan ABK WNI dari Panama. ©ANTARA/HO-KBRI Panama City

Merdeka.com - Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Panama City membantu memulangkan 13 anak buah kapal (ABK) WNI yang bekerja di Kapal Playa Muino Vello milik perusahaan Spanyol, Stella Maris de Bueu S.L., dari Panama ke Indonesia.

Duta Besar RI untuk Panama Sukmo Harsono pada Senin (15/2) mengantarkan 13 ABK WNI tersebut untuk kembali ke Tanah Air dari Bandara Internasional Tocumen, Panama. Demikian keterangan pers KBRI Panama City yang diterima di Jakarta, Selasa (16/2) seperti dikutip Antara.

Para ABK WNI menggunakan pesawat Iberia Airlines menuju Madrid, Spanyol, dan dilanjutkan dengan Qatar Airways dari Doha, Qatar, menuju Jakarta dengan jadwal kedatangan pada 17 Februari 2021. Seluruh biaya perjalanan ditanggung oleh pihak perusahaan.

Dubes Sukmo menyampaikan pesan bagi para ABK WNI tersebut untuk senantiasa hati-hati dan mengikuti aturan dalam bekerja maupun bekerja sama dengan pihak-pihak terkait di Indonesia dan hati-hati memilih perusahaan.

"Sudah banyak ABK WNI yang mengalami masalah karena tidak mempelajari betul status pekerjaan dan kontrak serta negara yang dituju, sehingga ABK WNI mengalami kerugian material bahkan mental. Oleh karena itu, pandai-pandailah memilih agen di Indonesia dan perusahaan di negara tujuan," katanya.

Dia selanjutnya menyampaikan bahwa KBRI Panama City belum lama ini menyelenggarakan pertemuan koordinasi virtual antara Perwakilan RI di wilayah Amerika Latin dan Karibia dengan kementerian/lembaga terkait di Pusat dalam upaya meningkatkan pelindungan bagi ABK WNI.

"Pertemuan ini digagas oleh KBRI Panama City dan dilakukan demi semakin meningkatkan koordinasi dan upaya pelindungan oleh negara kepada ABK WNI," kata Dubes Sukmo.

Dalam pertemuan tersebut, salah satu ABK juga menyampaikan pengalamannya saat diberangkatkan dari Jakarta pada Februari 2020, di mana ia dipaksa membayar sejumlah uang kepada petugas di bandara dengan dalih karena ketidaklengkapan dokumen. Pemberian uang itu pun dilakukan secara tersembunyi atau tidak resmi.

Terkait hal itu, Dubes Sukmo dan Konselor Perlindungan WNI KBRI Panama City Rheinhard Sinaga melakukan pemeriksaan terhadap dokumen ABK dimaksud, dan ternyata dokumennya sudah lengkap.

"Jangan mau memberikan uang kepada oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab. Kalau dokumen sudah lengkap, tidak alasan bagi pihak-pihak tertentu di bandara meminta uang," jelas Dubes Sukmo.

Dalam pemeriksaan KBRI Panama City, sempat diketahui bahwa surat perjalanan yang dikeluarkan oleh KBRI Panama City, yang seharusnya dibawa oleh para ABK, ternyata belum diberikan kepada semua ABK WNI oleh agen di Panama.

Terkait situasi itu, konsuler perlindungan WNI dan staf KBRI Panama City segera berkoordinasi kepada pihak agen sehingga surat perjalanan pun dapat diberikan kepada 13 ABK WNI tersebut di bandara untuk dibawa dalam perjalanan ke Tanah Air.

Saat mengantarkan para ABK WNI tersebut ke bandara, Dubes Sukmo juga membagikan makanan, masker, dan hand sanitizer untuk dibawa oleh mereka dalam perjalanan.

Sementara konselor perlindungan WNI KBRI Panama City memastikan semua ABK WNI itu membawa dokumen lengkap dalam perjalanan ke Indonesia.

"Sampai saat ini, sudah sekitar 450 ABK WNI berhasil dibantu repatriasinya oleh KBRI Panama City sejak pandemi Covid-19 terjadi pada Maret 2020 lalu di Panama," kata Rheinhard.

Dalam setiap upaya membantu pemulangan ABK WNI, KBRI Panama City senantiasa berkoordinasi intensif dengan pihak-pihak terkait di Panama maupun otoritas di Jakarta.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
KMP Agung Samudra Kandas di Perairan Selat Bali, Puluhan Penumpang Dievakuasi
KMP Agung Samudra Kandas di Perairan Selat Bali, Puluhan Penumpang Dievakuasi

Kapal mengangkut 42 orang penumpang dan 16 orang Anak Buah Kapal (ABK).

Baca Selengkapnya
Mirip Labuan Bajo, Pemerintah Bakal Hadirkan Kapal Pinisi di Kawasan IKN Sebagai Destinasi Wisata
Mirip Labuan Bajo, Pemerintah Bakal Hadirkan Kapal Pinisi di Kawasan IKN Sebagai Destinasi Wisata

Kapal Pinisi itu akan difungsikan sebagai kapal pariwisata dari kawasan IKN menuju Teluk Balikpapan, Kalimantan Timur.

Baca Selengkapnya
Pengamanan Lanal Banyuwangi Kini Diperkuat KAL Sembulungan
Pengamanan Lanal Banyuwangi Kini Diperkuat KAL Sembulungan

Kapal ini merupakan buatan dalam negeri yang diproduksi dengan teknologi yang lebih modern.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Benda Menyerupai Bangkai Kapal Berisi Ratusan Kitab Suci Berbahasa Somali Ditemukan di Rote Ndao
Benda Menyerupai Bangkai Kapal Berisi Ratusan Kitab Suci Berbahasa Somali Ditemukan di Rote Ndao

Penemuan itu lalu dilaporkan ke petugas BMKG wilayah Rote Barat.

Baca Selengkapnya
Ditempel Lakban di Perut, Pria Ini Mau Selundupkan Narkoba 1 Kg Lewat Pelabuhan Bintan
Ditempel Lakban di Perut, Pria Ini Mau Selundupkan Narkoba 1 Kg Lewat Pelabuhan Bintan

Pelaku merupakan calon penumpang Kapal Bukit Raya yang hendak pergi ke Jakarta

Baca Selengkapnya
Pertamina Patra Niaga Layani Bahan Bakar Ramah Lingkungan untuk Kapal Pesiar Internasional di  Bali
Pertamina Patra Niaga Layani Bahan Bakar Ramah Lingkungan untuk Kapal Pesiar Internasional di Bali

Langkah tersebut bagian dari dukungan untuk program Pengembangan Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN).

Baca Selengkapnya
Incar Bisnis Penerbangan Charter, BBN Airline Datangkan 4 Pesawat Boeing 737
Incar Bisnis Penerbangan Charter, BBN Airline Datangkan 4 Pesawat Boeing 737

Diharapkan ke depannya, BBN Airlines Indonesia dapat terus menambah jumlah armada dan memenuhi permintaan penerbangan domestik & internasional.

Baca Selengkapnya
WN Taiwan Hilang saat Kapal Terbalik di Pulau Seribu, Basarnas Kerahkan 7 Kapal untuk Pencarian
WN Taiwan Hilang saat Kapal Terbalik di Pulau Seribu, Basarnas Kerahkan 7 Kapal untuk Pencarian

Basarnas mengerahkan tujuh unit kapal untuk mencari WN Taiwan yang hilang saat kapal terbalik di Pulau Seribu.

Baca Selengkapnya
Kapal Nelayan Rute Jakarta-Lombok Angkut 37 Orang Tenggelam di Selayar, 2 Meninggal dan 24 Hilang
Kapal Nelayan Rute Jakarta-Lombok Angkut 37 Orang Tenggelam di Selayar, 2 Meninggal dan 24 Hilang

Namun saat berada di 52 NM dari Pelabuhan Benteng, Kabupaten Kepulauan Selayar, kapal tersebut dihantam cuaca buruk.

Baca Selengkapnya