Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kapolri Puji Kapolda Riau Bikin Aplikasi Pemantau Karhutla, Janjikan Jabatan

Kapolri Puji Kapolda Riau Bikin Aplikasi Pemantau Karhutla, Janjikan Jabatan Kapolri Jenderal Pol Idham Azis Puji Aplikasi Pemantau Karhutla. ©2020 Merdeka.com/Abdullah Sani

Merdeka.com - Provinsi Riau tidak pernah absen dari kasus kebakaran hutan setiap tahunnya. Prihatin kondisi tersebut, Kapolda Riau Irjen Agung Setia Effendi, menciptakan aplikasi diberi nama Dasbor Lancang Kuning Nusantara.

Aplikasi ini berfungsi memantau kondisi hutan dan lahan di wilayah Riau dari titik api. Atas idenya, Kapolda Riau mendapat pujian dari Kapolri Jenderal Pol Idham Azis.

"Terima kasih untuk Pak Kapolda Riau, saya carikan jabatan Pak Agung ini, mana jabatan yang terbaik setelah ini," kata Idham saat meresmikan aplikasi Dasbor Lancang Kuning Nusantara di Kantor Gubernur Riau, Pekanbaru, Senin (9/3).

Idham meresmikan aplikasi itu bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Gubernur Riau Syamsuar serta Irjen Agung.

Aplikasi ini diharapkan memaksimalkan pencegahan dan penanganan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di berbagai wilayah Nusantara. Peluncuran aplikasi ini disaksikan 11 Kapolda yang wilayahnya rentan peristiwa karhutla.

kapolri jenderal pol idham azis puji aplikasi pemantau karhutla

Idham menambahkan, Dasbor Lancang Kuning Nusantara merupakan aplikasi yang berisikan informasi titik panas (hotspot) secara real. Aplikasi ii juga bisa menunjukkan lokasi terjadi kebakaran, informasi arah angin dan informasi penanganan karhutla.

"Aplikasi ini sangat memudahkan satgas karhutla dalam melakukan penanganan karhutla itu," katanya.

Menurut Idham, aplikasi ini sangat penting dimiliki oleh wilayah yang tiap tahun mengalami kebakaran hutan. Itu akan efektif dengan tindak lanjutan yang maksimal.

"Jika telah mengetahui adanya informasi hotspot, kita informasikan ke lapangan dan identifikasi. Letaknya di mana, apakah api atau titik panas yang kemudian dilaporkan kembali ke posko dan dilaksanakan eksekusi pemadaman oleh satgas yang ada di lapangan," jelasnya.

Dia berharap, TNI Polri, Manggala Agni, BPBD serta pemadam karhutla lainnya selalu sinergitas dan kerjasama di lapangan sangat. Hal itu demi hasil penanganan karhutla lebih maksimal.

"Saya sangat bangga kepada Kapolda Riau. Sebagai pimpinan Polri saya berikan apresiasi dan saya perintahkan langsung seluruh Polda yang rawan (karhutla), belajar ke Riau," tuturnya.

Untuk diketahui, Dasboard Lancang Kuning awalnya hanya digunakan sebagai aplikasi untuk menangani Karhutla di wilayah Riau. Saat ini Dasbor Lancang Kuning dikukuhkan sebagai aplikasi Nusantara untuk penanganan Karhutla di seluruh Indonesia.

Saat ini, terdapat 11 Polda yang akan menggunakan aplikasi itu. Seperti Polda Aceh, Polda Sumut, Polda Sumbar, Polda Jambi, Polda Sumsel, Polda Kaltim, Polda Kalsel, Polda Kalteng, Polda Kalbar, Polda Kaltara, dan Polda Babel.

Sebelum resmi di-launching 11 polda itu telah mengirimkan personelnya ke Polda Riau untuk dilatih agar mampu menggunakan aplikasi tersebut.

kapolri jenderal pol idham azis puji aplikasi pemantau karhutla

(mdk/lia)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Riau Siaga Darurat Karhutla, Jenderal Bintang 2 Ini Perintahkan Anak Buah Gencar Patroli: Jangan Kasih Kendor

Riau Siaga Darurat Karhutla, Jenderal Bintang 2 Ini Perintahkan Anak Buah Gencar Patroli: Jangan Kasih Kendor

"Jangan kasih kendor bagi pelaku-pelaku kebakaran lahan baik perorangan maupun perusahaan," kata Kapolda Riau.

Baca Selengkapnya
Penjelasan Kapolda Papua soal Pembakaran Kantor Distrik Paniai, Apa Motifnya?

Penjelasan Kapolda Papua soal Pembakaran Kantor Distrik Paniai, Apa Motifnya?

Kantor yang dibakar sudah lama tidak digunakan oleh pemda setempat.

Baca Selengkapnya
Wakapolda Riau Pantau Pelipatan Surat Suara di Kampar, Pastikan Keamanan Pemilu 2024

Wakapolda Riau Pantau Pelipatan Surat Suara di Kampar, Pastikan Keamanan Pemilu 2024

Wakapolda Riau secara langsung berinteraksi dengan petugas KPU dan petugas keamanan

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Wakapolda Riau Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Rohul

Wakapolda Riau Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Rohul

Saat ini, posko banjir telah didirikan di dua lokasi yaitu Rambah dan Kunto Darussalam.

Baca Selengkapnya
Setelah Lama Ditutup, Jalur Pendakian Gunung Rinjani Kembali Dibuka

Setelah Lama Ditutup, Jalur Pendakian Gunung Rinjani Kembali Dibuka

Pemesanan tiket pendakian melalui aplikasi e-Rinjani dapat diunduh di Playstore.

Baca Selengkapnya
Pastikan Situasi Rumah yang Ditinggal Mudik Aman, Kapolres Rokan Hulu Patroli Permukiman Warga

Pastikan Situasi Rumah yang Ditinggal Mudik Aman, Kapolres Rokan Hulu Patroli Permukiman Warga

Pastikan Situasi Rumah yang Ditinggal Mudik Aman, Kapolres Rokan Hulu Patroli Permukiman Warga

Baca Selengkapnya
Kapolsek Mandau Basah-basahan Bawa Sembako ke Lokasi Banjir

Kapolsek Mandau Basah-basahan Bawa Sembako ke Lokasi Banjir

Banjir terjadi akibat curah hujan yang tinggi hampir di seluruh Provinsi Riau.

Baca Selengkapnya
Kapolda Riau dan Kapolres Meranti Tinjau TPS di Pulau Terluar, Semangati Petugas

Kapolda Riau dan Kapolres Meranti Tinjau TPS di Pulau Terluar, Semangati Petugas

Irjen Pol Iqbal menggunakan helikopter untuk mencapai pulau-pulau tersebut.

Baca Selengkapnya
Catat! 5 Aplikasi yang Bisa Bantu Perjalanan Mudik Bebas Macet, Anti Mogok hingga Jaga Kesehatan

Catat! 5 Aplikasi yang Bisa Bantu Perjalanan Mudik Bebas Macet, Anti Mogok hingga Jaga Kesehatan

Berkat deretan aplikasi penunjang mudik lebaran, keresahan dan kekhawatiran yang sering kali menyertai perjalanan tersebut dapat diatasi dengan lebih mudah.

Baca Selengkapnya