Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kapolda Banten Prediksi Puncak Arus Balik di Pelabuhan Merak Hingga 10 Mei 2022

Kapolda Banten Prediksi Puncak Arus Balik di Pelabuhan Merak Hingga 10 Mei 2022 Kapolda Banten Irjen Rudy Heriyanto melakukan peninjauan arus balik Lebaran 2022 di Dermaga 6 Pelabu. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Kapolda Banten Irjen Rudy Heriyanto melakukan peninjauan arus balik Lebaran 2022 di Dermaga 6 Pelabuhan Merak, Sabtu (7/5). Berdasarkan analisis data, Rudy menyebut adanya peningkatan penumpang serta kendaraan yang melintas dari Pelabuhan Bakauheni.

"Sesuai analisa data, terjadi peningkatan arus balik pada Jumat (6/5), yaitu 142.377 penumpang dan 31.533 unit kendaraan yang melintas dari Pelabuhan Bakauheni," kata Rudy kepada wartawan, Sabtu (7/5).

Pada Kamis (5/5) penumpang hanya 111.214 orang, meningkat 31.163 orang atau 28 persen, bila dibanding Jumat (6/5) dan 24.270 unit kendaraan pada Kamis (5/5), meningkat 7.263 unit atau 29,9 persen dibanding Jumat (6/5).

Peningkatan juga terjadi pada keberangkatan orang dan kendaraan dari Pulau Jawa ke Sumatera melalui Pelabuhan Merak. Sesuai data, pada Kamis (5/5) sebanyak 41.114 orang dan 8.124 unit kendaraan meningkat menjadi 56.193 penumpang.

"Naik 15.079 orang atau 36,67 persen dan jumlah kendaraan juga meningkat menjadi 10.517 unit, naik 2.393 unit atau 29,4 persen pada Jumat (6/5)," ujarnya.

Jumlah kendaraan yang masuk ke GT Merak juga mengalami peningkatan dari 18.873 unit pada Kamis (5/5) menjadi 19.077 unit pada Jumat (6/5), naik 204 kendaraan atau 1,08 persen.

Hingga H+5 Lebaran 2022, Polisi masih menerapkan situasi hijau pada jalur arus balik, mulai dari Pelabuhan Merak, Cikuasa Atas hingga jalur Tol Merak ke Cikupa sepanjang 65 kilometer.

"Dengan adanya peningkatan arus orang dan kendaraan yang keluar dari Pelabuhan Merak ke Sumatera, maka Polda Banten akan adaptasikan kemungkinan terjadinya penambahan waktu puncak arus balik, yang awalnya diprediksi pada Sabtu (7/5) dan Minggu (8/5) menjadi perpanjangan hingga Selasa (10/5) dan Rabu (11/5)," tutupnya.

(mdk/noe)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Puncak Arus Balik Sumatera ke Jawa Diprediksi Besok

Puncak Arus Balik Sumatera ke Jawa Diprediksi Besok

Prediksi itu disampaikan Kakorlantas Polri, Irjen Pol Aan Suhanan.

Baca Selengkapnya
Puncak Arus Mudik Diprediksi 5-8 April

Puncak Arus Mudik Diprediksi 5-8 April

Pemerintah sudah meminta Polri untuk bersiap dengan menghadirkan banyak petugas.

Baca Selengkapnya
Puncak Arus Balik Mudik di Pelabuhan Merak Malam Ini, Volume Kendaraan Terus Meningkat

Puncak Arus Balik Mudik di Pelabuhan Merak Malam Ini, Volume Kendaraan Terus Meningkat

Dari hasil rekapitulasi jumlah kendaraan pada arus mudik dari Merak ke Bakauheni yang didata Polda Banten sebanyak 259.216 kendaraan bermotor.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Malam Tahun Baru, Jalur Puncak Ditutup Sejak 31 Desember hingga 1 Januari 2024

Malam Tahun Baru, Jalur Puncak Ditutup Sejak 31 Desember hingga 1 Januari 2024

Mulai pukul 18.00 sampai 06.00 WIB dan arus kendaraan akan dialihkan ke jalur alternatif Jonggol dan Sukabumi.

Baca Selengkapnya
Ini Peta Jalur Rawan Kecelakaan dan Bencana di Bantul saat Arus Mudik

Ini Peta Jalur Rawan Kecelakaan dan Bencana di Bantul saat Arus Mudik

Polres Bantul memetakan jalur rawan kecelakaan dan bencana jelang persiapan menyambut arus mudik Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya
Sudah Terlihat Kepadatan Arus Kendaraan di Berbagai Titik, Begini Kondisi Terkini  Arus Mudik di Jateng

Sudah Terlihat Kepadatan Arus Kendaraan di Berbagai Titik, Begini Kondisi Terkini Arus Mudik di Jateng

Puncak arus mudik diprediksi terjadi pada H-2 Lebaran

Baca Selengkapnya
Puncak Arus Mudik Natal Diprediksi 23 Desember, 55.510 Kendaraan Akan Lintasi Tol Solo-Ngawi

Puncak Arus Mudik Natal Diprediksi 23 Desember, 55.510 Kendaraan Akan Lintasi Tol Solo-Ngawi

Puncak arus mudik Natal diperkirakan terjadi pada 23 Desember 2023. Sebanyak 55.510 kendaraan akan melintas di ruas tol PT Jasa Marga Solo-Ngawi.

Baca Selengkapnya
30 Persen Pemudik Belum Kembali ke Jakarta

30 Persen Pemudik Belum Kembali ke Jakarta

Kondisi arus balik landai lantaran belum semua pemudik kembali ke Jakarta.

Baca Selengkapnya
Pendatang ke Jakarta Diperkirakan Turun Usai Lebaran 2024, Prediksi Hanya 10.000-15.000 Orang

Pendatang ke Jakarta Diperkirakan Turun Usai Lebaran 2024, Prediksi Hanya 10.000-15.000 Orang

Pemprov DKI Jakarta memprediksi, jumlah pendatang ke Jakarta usai Lebaran 2024 diperkirakan turun drastis.

Baca Selengkapnya