Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi Senang Dana Desa di Jatim Terserap Hingga 99 Persen

Jokowi Senang Dana Desa di Jatim Terserap Hingga 99 Persen Presiden Jokowi. ©2018 istimewa

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengaku bahagia dana desa di Jawa Timur terserap hingga 99 persen. Menurut dia, hal ini lantaran para pendamping dana desa di Jawa Timur juga bekerja keras dan cepat untuk memajukan desa.

"Saya senang sekali dapat laporan dari gubernur mengenai hasil dana desa di Jatim. Keberhasilan ini sangat didukung oleh para pendamping desa yang lain‎," ujar Jokowi saat menghadiri acara sosialisasi dana desa di Gedung DBL Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (2/2).

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengatakan pendamping desa di Jawa Timur merupakan salah satu yang paling militan di Indonesia. Jokowi pun mengapresiasi kerja keras para pendamping dana desa.

"Dibandingkan daerah provinsi lain, di Jatim ini, pendamping desanya sangat militan untuk desanya masing-masing. Saya dibisiki Pak Menteri realisasi dana desa 99,6 persen. Ini sangat tinggi sekali, saya apresiasi," katanya.

Jokowi mengatakan, anggaran dana desa yang telah digelontorkan di Jawa Timur sekitar Rp19 triliun dalam empat tahun. Untuk itu, dia berpesan agar dana desa sebesar itu tak kembali ke kota atau Jakarta.

"Saya titip jangan uang sebesar itu kembali ke kota atau Jakarta usahakan uang terus berputar terus dari desa ke desa. Income kita semakin naik, infrasktruktur meloncat karena dana desa ini," ucap dia.

Menurutnya, dana desa juga telah membangun infrastruktur di desa. Dengan begitu, pondasi pembangunan desa juga telah dilakukan karena program ini.

"Orang boleh banyak berbicara mengenai jalan tol, jalan yang besar, Surabaya sampai ke Jakarta sudah dibuka, bisa lebih cepat, pelabuhan besar dan airport telah dibangun. Tetapi sebetulnya saya paling senang kalau infrastruktur di desa-desa itu siap semua," tutur Jokowi.

Reporter: Lizsa Egeham

Sumber : Liputan6.com

(mdk/ray)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat

Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat

Presiden Jokowi menerima surat kepercayaan dari sembilan duta negara-negara sahabat

Baca Selengkapnya
Jokowi Klaim Sudah Gelontorkan Dana Desa Rp539 Triliun: Setara 250 Bandara Besar

Jokowi Klaim Sudah Gelontorkan Dana Desa Rp539 Triliun: Setara 250 Bandara Besar

Jokowi menilai jumlah dana desa yang telah disalurkan sejak tahun 2015 itu bukanlah angka yang kecil.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bagi-Bagi Bantuan Pangan di Jawa Tengah Hari Ini

Jokowi Bagi-Bagi Bantuan Pangan di Jawa Tengah Hari Ini

Selain bagi-bagi bantuan pangan, Jokowi akan meninjau dan meresmikan infrastruktur di Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Minta Kades Utamakan Beli Produk Asli Desa, Meski Harga Lebih Mahal

Jokowi Minta Kades Utamakan Beli Produk Asli Desa, Meski Harga Lebih Mahal

Pembangunan menggunakan dana desa sudah membuat jalan desa mencapai 350 ribu kilometer.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Resmikan 33 Jalan Inpres di Jawa Timur, Habiskan Dana Rp 925 M

Presiden Jokowi Resmikan 33 Jalan Inpres di Jawa Timur, Habiskan Dana Rp 925 M

Presiden Jokowi menjelaskan, anggaran tersebut, bukan anggaran yang kecil untuk 33 ruas jalan itu.

Baca Selengkapnya
Terima Kasih ke Jokowi, 217 Kepala Desa di Nganjuk Gabung Projo

Terima Kasih ke Jokowi, 217 Kepala Desa di Nganjuk Gabung Projo

Sementara Ketua DPC Projo Nganjuk Sujarwo menyatakan ada 217 kades dari 244 desa se-Nganjuk yang bergabung Projo.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Kepala Desa Jaga Pemilu 2024 Agar Damai dan Tak Ada Kecurangan

Jokowi Minta Kepala Desa Jaga Pemilu 2024 Agar Damai dan Tak Ada Kecurangan

"Pak Presiden tadi menitipkan kepada kami para kepala desa yang hadir ini untuk menjaga pemilu"

Baca Selengkapnya
Jokowi Sentil Jalan di Jateng Rusak, Segini Besaran Dana Perbaikan Era Gubernur Ganjar

Jokowi Sentil Jalan di Jateng Rusak, Segini Besaran Dana Perbaikan Era Gubernur Ganjar

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyindir jalan rusak di Solo-Purwodadi, Jawa Tengah yang bertahun-tahun

Baca Selengkapnya
Jokowi Kunjungan ke Jateng saat Gibran Kampanye, Istana Tegaskan Tak Terkait Pemilu 2024

Jokowi Kunjungan ke Jateng saat Gibran Kampanye, Istana Tegaskan Tak Terkait Pemilu 2024

Istana menegaskan kunjungan Presiden Joko Widodo atau Jokowi ke Jawa Tengah tak terkait kampanye Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya