Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jalan ditutup, warga ancam demo hotel termegah di Puncak Bogor

Jalan ditutup, warga ancam demo hotel termegah di Puncak Bogor warga buaran blokir jalan. ©2013 Merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Warga Kampung Bojong Kaum dan Gandamanah, Desa Tugu Selatan, Cisarua, Kabupaten Bogor mengeluhkan keberadaan Hotel Seruni yang merupakan penginapan termegah di kawasan Puncak, Cisarua, Kabupaten Bogor. Hal ini karena pihak pengembang hotel yang semula hanya memiliki beberapa bangunan saja, kini telah berkembang menjadi ratusan kamar dan kondisinya mengancam akses jalan warga.

Mereka akan aksi, jika keluhan warga yang sudah disampaikan ke pihak manajemen hotel serta aparatur desa jika tidak digubris. Hingga saat ini keluhan masyarakat terkait arogansi pemilik Hotel Seruni yang menutup jalan menuju pemukiman penduduk belum juga dipenuhi.

"Kita sudah kesal, dan habis kesabaran. Ya kalau tidak juga dipenuhi oleh Seruni, warga siap untuk demo," tegas Tokoh Masyarakat Kampung Bojong Kaum, Desa Tugu Selatan, H Badrodin, Selasa (16/12).

Lebih lanjut dia menjelaskan, pihak warga sudah sampaikan bukti sertifikat yang menyatakan bahwa itu adalah jalan desa. "Sebanyak 200 warga juga sudah tanda tangan," terangnya.

Menurutnya, karena jalan ditutup, masyarakat kampung Bojong Kaum dan Gandamanah terpaksa harus memutar. Akibatnya perjalanan menjadi lebih jauh dan lebih merepotkan. "Sebelum ditutup, paling cuma 10 menit, sekarang jadi 30 menit kita nyampe rumah," keluhnya.

Sementara itu, Kepala Desa Tugu Selatan, H Afif Lukman saat dimintai tanggapannya membenarkan bahwa pihaknya sudah menerima surat protes warga. "Kita sudah melakukan pendekatan ke manajemen Hotel Seruni dengan melayangkan surat panggilan untuk melakukan mediasi, beberapa hari lalu ada dari manajemen hotel yang datang, ya mudah-mudahan saja permasalahan ini cepat terselesaikan dengan baik," ujarnya.

Sementara itu, Operating Manager Hotel Seruni Benny Simbolon mengatakan pihaknya belum bisa memenuhi tuntutan warga yang menginginkan adanya surat pernyataan dari pemilik hotel. "Kalau untuk membuka penutupan jalan saja, pemilik sudah ok, tapi kalau untuk membuat surat pernyataan, menurut pemilik, belum bisa, karena status tanah tersebut kan milik Hotel Seruni," katanya.

(mdk/hhw)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Anies: Pembangunan Tol Trans Jawa Bikin Usaha Rumah Makan hingga Hotel di Pantura Bangkrut

Anies: Pembangunan Tol Trans Jawa Bikin Usaha Rumah Makan hingga Hotel di Pantura Bangkrut

Imbasnya usaha restoran hingga hotel di sepanjang wilayah Pantura menjadi gulung tikar.

Baca Selengkapnya
Bundaran HI Pagi Ini Usai Perayaan Tahun Baru 2024, Warga Keluhkan Beberapa Taman Rusak

Bundaran HI Pagi Ini Usai Perayaan Tahun Baru 2024, Warga Keluhkan Beberapa Taman Rusak

Agus menyayangkan aktivitas warga malah merusak taman. Padahal harusnya, perayaan tahun baru tak merusak taman di sekitar.

Baca Selengkapnya
FOTO: Suasana Akses ke Puncak Bogor via Keluar Pintu Tol Gadog Sepi Selama Malam Tahun Baru 2024

FOTO: Suasana Akses ke Puncak Bogor via Keluar Pintu Tol Gadog Sepi Selama Malam Tahun Baru 2024

Penutupan jalur Puncak via akses keluar pintu Tol Gadog ditandai spanduk imbauan berisi informasi pengalihan arus selama malam Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
20 Wisata Puncak Bogor yang Populer dan Menarik, Jangan Sampai Terlewat

20 Wisata Puncak Bogor yang Populer dan Menarik, Jangan Sampai Terlewat

Di Puncak Bogor ini, Anda bisa menikmati suasana alam yang sejuk, hijau, dan indah, serta berbagai macam aktivitas yang seru dan menyenangkan.

Baca Selengkapnya
Wisata Puncak Bogor Populer, Seru dengan Pemandangan yang Indah

Wisata Puncak Bogor Populer, Seru dengan Pemandangan yang Indah

Dengan jarak yang tidak terlalu jauh dari ibu kota, wisata Puncak Bogor menawarkan udara sejuk, pemandangan alam yang indah, dan berbagai macam aktivitas seru.

Baca Selengkapnya
Kecelakaan Beruntun Terjadi di Jalur Puncak Bogor, Warga: Awas Setrum, Banyak Korban

Kecelakaan Beruntun Terjadi di Jalur Puncak Bogor, Warga: Awas Setrum, Banyak Korban

Terlihat kecelakaan melibatkan bus besar dan beberapa mobil di sekitarnya

Baca Selengkapnya
Malam Tahun Baru, Jalur Puncak Ditutup Sejak 31 Desember hingga 1 Januari 2024

Malam Tahun Baru, Jalur Puncak Ditutup Sejak 31 Desember hingga 1 Januari 2024

Mulai pukul 18.00 sampai 06.00 WIB dan arus kendaraan akan dialihkan ke jalur alternatif Jonggol dan Sukabumi.

Baca Selengkapnya
FOTO: Orang Dewasa hingga Anak-Anak Desak-Desakan Berebut Antrean Takjil Gratis di Pemda Kabupaten Bogor

FOTO: Orang Dewasa hingga Anak-Anak Desak-Desakan Berebut Antrean Takjil Gratis di Pemda Kabupaten Bogor

Sejumlah warga yang membawa anak ikut berdesakan dalam antrean pembagian takjil gratis di Pemda Kabupaten Bogor di Cibinong.

Baca Selengkapnya
Ganjil Genap di Jalur Puncak Bogor Diberlakukan hingga Libur Tahun Baru 2024

Ganjil Genap di Jalur Puncak Bogor Diberlakukan hingga Libur Tahun Baru 2024

Polres Bogor tetap melanjutkan rekayasa lalu lintas dengan alasan mengantisipasi kemacetan.

Baca Selengkapnya