Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini hobi para Ibu Negara dari Ibu Tien Soeharto sampai Iriana

Ini hobi para Ibu Negara dari Ibu Tien Soeharto sampai Iriana Instagram Ibu Ani Yudhoyono. ©Instagram/Ani Yudhoyono

Merdeka.com - Setiap orang pasti mempunyai hobi atau aktivitas yang menjadi kesenangan. Hobi pun beragam, mulai dari yang unik hingga ekstrem. Hobi biasa dilakukan seseorang untuk mengisi waktu luang.

Seperti halnya para Ibu Negara ini, mereka juga memiliki hobi yang berbeda satu sama lain. Bahkan ada di antaranya punya hobi unik dan lucu. Apa saja hobi Ibu Negara? Berikut ulasannya;

Tien Soeharto

Raden Ayu Siti Hartinaha atau akrab disapa Ibu Tien mempunyai hobi memasak. Semasa hidup, Ibu Tien kerap kali memasak makanan favorit keluarga. Terutama sayur tempe dan sambel bawang, yang merupakan kesukaan Pak Harto.

"Ibu itu hobinya memang masak. Dulu kami sering sama Bapak pergi ke pulau, beliau yang buat sambelnya. Semua pokoknya ibu deh," kata anak sulung Ibu Tien, Siti Hardiyanti Rukmana atau Mbak Tutut beberapa waktu lalu.

Ainun Habibie

Ainun Habibie mempunyai hobi jogging. Dia setiap hari melakukan hobinya tersebut ketika tinggal di Jerman. Ketika di Indonesia Ainun hanya fitnes atau lari di atas treadmill.

"Ibu itu sensitif debu. Mungkin kena sinus. Udara di sini banyak debu, jadi ibu tidak pernah jogging," kata pengawalnya Serma Pur Kholil beberapa waktu lalu.

Ani Yudhoyono

Di setiap postingan foto Instagram Ani Yudhoyono selalu menampilkan gambar-gambar yang apik. Ternyata itu hasil jepretan Ani sendiri. Karena istri dari Presiden ke 6 Susilo Bambang Yudhoyono tersebut mempunyai hobi memotret.

Saat mendampingi SBY Ani kerap membawa kamera untuk mengabadikan setiap moment. Selain itu semua objek yang menurutnya bagus, Ani pasti memotretnya. Ani tertarik motret sejak usia 10 tahun. Itu karena sang ayah merupakan fotografer keluarga.

Iriana Jokowi

Hobi Ibu Negara ini sungguh unik. Betapa tidak, hobi Iriana sangat jarang dilakukan oleh ibu-ibu pada umumnya yaitu blusukan ke pasar burung. Karena seperti diketahui Iriana dan Jokowi memiliki beberapa burung peliharaan.

Iriana tak bisa meninggalkan hobinya nongkrong di pasar burung kendati telah hijrah ke Jakarta saat itu.

(mdk/has)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Inemuri, Keunikan Tidur Siang ala Orang Jepang di Tempat Kerja

Inemuri, Keunikan Tidur Siang ala Orang Jepang di Tempat Kerja

Inemuri, sebuah kebiasaan tidur unik yang tidak lazim dilakukan di tempat-tempat umum seperti tempat kerja, transportasi publik, atau ruang umum lainnya.

Baca Selengkapnya
7 Kebiasaan Malam Hari yang Bisa Bantu Lancarkan Pencernaan untuk Esok Hari

7 Kebiasaan Malam Hari yang Bisa Bantu Lancarkan Pencernaan untuk Esok Hari

Melancarkan pencernaan dan mempermudah buang air besar bisa dilakukan dengan sejumlah cara mudah.

Baca Selengkapnya
Kapan Anak Perlu Mulai Dibiasakan Tidur Sendiri dan Bagaimana Memulainya?

Kapan Anak Perlu Mulai Dibiasakan Tidur Sendiri dan Bagaimana Memulainya?

Membiasakan bayi tidur sendiri bisa dilakukan mulai usia 3 bulan dengan berbagai cara.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mengenal Sosok Mbah Wo, Bintang 1 TNI AU yang Kini Jualan Bakmi Jawa

Mengenal Sosok Mbah Wo, Bintang 1 TNI AU yang Kini Jualan Bakmi Jawa

Usai purna tugasnya di tubuh militer tanah air, Mbah Wo memilih tak berdiam diri.

Baca Selengkapnya
Hati-hati, Ternyata Memotret Orang yang Tidur untuk Bahan Lucu-lucuan Bisa Dipidana

Hati-hati, Ternyata Memotret Orang yang Tidur untuk Bahan Lucu-lucuan Bisa Dipidana

Ternyata, memotret orang lain yang sedang tertidur diam-diam sebagai bahan lucu-lucuan bisa dipidana sampai 12 tahun.

Baca Selengkapnya
Diremehkan Mantan Suami & Diganggu Preman, Janda Cantik 2 Anak Nekat Jualan Bakso Gerobak Kini Omzetnya Rp100 Juta

Diremehkan Mantan Suami & Diganggu Preman, Janda Cantik 2 Anak Nekat Jualan Bakso Gerobak Kini Omzetnya Rp100 Juta

Sempat kerja di Bandara Soekarno-Hatta selama dua tahun, Opi memutuskan buat banting setir berjualan bakso ikan dengan gerobak.

Baca Selengkapnya
6 Dongeng Anak Sebelum Tidur yang Lucu, Bacakan untuk Si Kecil

6 Dongeng Anak Sebelum Tidur yang Lucu, Bacakan untuk Si Kecil

Membacakan dongeng membantu membangun rutinitas yang membuat si kecil siap untuk tidur.

Baca Selengkapnya
Manfaat Sit Up sebelum Tidur dan Bangun Tidur, Berikut Tipsnya

Manfaat Sit Up sebelum Tidur dan Bangun Tidur, Berikut Tipsnya

Merdeka.com membahas manfaat yang luar biasa dari sit up sebelum tidur dan bangun tidur.

Baca Selengkapnya
Awas, Tidur Malam Kurang dari 7 Jam per Hari Bikin Umur Pendek

Awas, Tidur Malam Kurang dari 7 Jam per Hari Bikin Umur Pendek

Orang yang memiliki kebiasaan tidur kurang dari tujuh jam setiap malam memiliki risiko kematian yang lebih tinggi. Yuk, simak penjelasan lengkapnya!

Baca Selengkapnya