Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hujan lebat, Garuda & Lion Air dikabarkan nyaris serempetan di udara

Hujan lebat, Garuda & Lion Air dikabarkan nyaris serempetan di udara Garuda Indonesia. ©2014 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Pesawat Garuda Indonesia GA 340 tujuan Surabaya-Denpasar nyaris serempetan dengan Lion Air JT 960 Bandung-Denpasar saat mengudara. Kejadian itu terjadi sekitar Pukul 14.17 wita saat hendak mendarat di Bandara Ngurah Rai, Denpasar, Bali.

Peristiwa ini terjadi karena kondisi cuaca buruk di atas Kabupaten Jembrana. Beruntung, peristiwa serempetan itu tidak terjadi. Meskipun jarat antara Garuda dan Lion Air hanya 1.000 kaki atau 30 meter.

"Kalau nyaris tabrakan tidak, hanya ada manuver sedikit soal beda ketinggian. Lion Air agak naik, Garuda pesawatnya agak merendah. Karena pengaruh cuaca hujan lebat," ujar sumber di salah satu maskapai penerbangan Bandara Ngurah Rai, Kamis (11/2) Bali.

Sumber ini membenarkan kalau seluruh penumpang dan awak penerbangan Lion Air saat itu sempat komplain lantaran terlihat jarak pesawat Garuda yang begitu kerasnya suaranya. Bahkan dikabarkan akibat insiden itu, pesawat Garuda gagal landing di Bali dan kembali ke Surabaya.

"Tidak benar nyaris tabrakan, itu pesawat dua-duanya dalam posisi holding menuju ke Bandara Ngurah Rai. Kalau tabrakan saling berlawan arah, ini satu tujuan," ungkapnya yang minta namanya dirahasikan.

Katanya, holding Lion Air di 16 ribu feet dan Garuda di 17 ribu feet pasti terlihat dekat sekali.

"Jaraknya sekitar lagi 1.000 feet. Itu masih normalah," kilahnya.

Melihat kejadian itu, katanya, jika dari GA 340 terus menurun dan JT 960 menaik, dimungkinkan akan terjadi serempetan. "Saat itu, ‎dari JT Lion Air diturunkan ke 15 ribu feet dan Garuda diturunkan ke 16 ribu feet. Nah, dalam proses turun itu jaraknya 1.000 feet," ungkapnya.

Katanya, Lion Air lantas mendarat ke Ngurah Rai pukul 15.01 WITA, sementara Garuda kembali lagi ke Bandara Juanda Surabaya dan kembali menerangkan untuk mendarat di Ngurah Rai pukul 16.59 WITA.

"Konfirmasilah ke Air Nav atau PAP Ngurah Rai, Mas," pungkasnya.

Sayangnya, saat coba dikonfirmasi, pihak Air Nav Ngurah Rai dan GM PAP Ngurah Rai dihubungi berulang kali enggan untuk mengangkat telepon.

(mdk/rnd)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah

Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah

Memasuki arus mudik Lebaran sejumlah maskapai penerbangan menambah frekuensi penerbangannya ke Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Lonjakan Pemudik Lebaran, Sejumlah Maskapai di Adi Soemarmo Tambah Jam Operasional

Antisipasi Lonjakan Pemudik Lebaran, Sejumlah Maskapai di Adi Soemarmo Tambah Jam Operasional

Maskapai Citilink, Batik Air dan Super Air Jet mengajukan penambahan slot terbang.

Baca Selengkapnya
Terungkap, 3 Pesawat Lion Air Tujuan Jeddah Mendadak Mendarat di Kualanamu dalam Sepekan

Terungkap, 3 Pesawat Lion Air Tujuan Jeddah Mendadak Mendarat di Kualanamu dalam Sepekan

Dalam sepekan 3 pesawat Lion Air tujuan Jeddah mengalihkan penerbangan ke Bandara Kualanamu, Sumatera Utara.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Garuda Indonesia dan Citilink Siapkan 1,4 Juta Kursi untuk Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

Garuda Indonesia dan Citilink Siapkan 1,4 Juta Kursi untuk Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

Hadapi mudik dan arus balik lebaran, Garuda Indonesia dan Citilink siapkan 1,4 juta kursi

Baca Selengkapnya
Garuda Indonesia dan Citilink Tambah 570 Penerbangan untuk Mudik Lebaran 2024

Garuda Indonesia dan Citilink Tambah 570 Penerbangan untuk Mudik Lebaran 2024

Garuda Indonesia Group menyiapkan 570 penerbangan tambahan atau extra flight dalam rangka menyambut musim mudik Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya
Lepas Pemudik Lebaran 2024, Airlangga: Karena Telah Bantu Naikkan Suara Golkar

Lepas Pemudik Lebaran 2024, Airlangga: Karena Telah Bantu Naikkan Suara Golkar

Partai Golkar menyediakan 20 unit bus dengan kapasitas penumpang sekitar 40-50 orang per bus

Baca Selengkapnya
Penampakan 15 Balon Terbang di Jalur Penerbangan Terpadat Kawasan Pekalongan

Penampakan 15 Balon Terbang di Jalur Penerbangan Terpadat Kawasan Pekalongan

Pihak AirNav menyebut bahaya balon udara raksasa liar dari penerbangan antara menutupi pandangan pilot.

Baca Selengkapnya
Dampak Banjir Semarang, KA Tujuan Jember Terlambat 6 Jam karena Harus Putar Rute

Dampak Banjir Semarang, KA Tujuan Jember Terlambat 6 Jam karena Harus Putar Rute

Genangan air mencapai ketinggian lebih dari 10 cm dari bagian rel paling atas.

Baca Selengkapnya
5 Fakta Terbaru Banjir Besar Demak, Seorang Lansia dan Balita Jadi Korban Meninggal

5 Fakta Terbaru Banjir Besar Demak, Seorang Lansia dan Balita Jadi Korban Meninggal

Sudah satu minggu banjir merendam kawasan itu namun air belum juga surut

Baca Selengkapnya