Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Finish Tour de Ijen, pesepeda Iran digendong warga

Finish Tour de Ijen, pesepeda Iran digendong warga pemenang tour de ijen etape 1. ©2013 merdeka.com/ya'cob billiocta

Merdeka.com - Tour de Ijen etape keempat atau terakhir, disebut-sebut sebagai yang terberat. Kontur tanah perbukitan dan dominan menanjak dengan kemiringan ekstrim, cukup menggambarkan bahwa rute ini adalah nerakanya para pembalap sepeda.

Hasil perlombaan yang memakan waktu sekitar lima jam dengan jarak tempuh mencapai 171 kilometer itu dimenangkan oleh Tabriz Petrochemical Team (Iran) dan berhasil memborong dua gelar bergengsi sekaligus. Tabriz memuncaki General Classification untuk kategori tim.

Tim asal Iran ini juga menempatkan pembalapnya, Mirsamad Poorseyedi Golakhour, sebagai pembalap tercepat dan berhak atas yellow jersey.

"Tadi sempat mengalami kesulitan, tapi akhirnya bisa menyelesaikan dengan baik," kata Mirsamad usai penyerahan hadiah di finish lereng Gunung Ijen, Banyuwangi, Selasa (5/11).

Sebelum mencapai garis finish, Mirsamad yang kelelahan dan dehidrasi tak bisa menguasai laju sepedanya. Harusnya garis finish di belokan kanan, Mirsamad terus mengarahkan sepedanya lurus meski sudah mendapat arahan dari marsall.

Dia menghentikan laju sepeda tepat di kerumunan warga. Dia terjatuh dan tak kuat berdiri. Akhirnya seorang warga menggendongnya melewati garis finish. Karena itu, pada kategori pemenang etape keempat, Mirsamad harus puas di posisi keempat.

Sedangkan pembalap asal tim RTS Santic (Taiwan), Rahim Emami keluar sebagai juara pertama etape keempat. Ia menyelesaikan balapan sepanjang 166,7 Km dalam kurun waktu lima jam, delapan menit, dan enam detik.

Posisi kedua ditempati Hideto Nakane dari Tim Nasional Jepang dengan waktu tempuh lima jam, delapan menit, dan 14 detik. Pebalap CCN Brunei, Wang Yin Chin di tempat ketiga dengan lima jam, sembilan menit dan 14 detik.

Sejak 0 kilometer, pembalap-pembalap dari Tabriz langsung mengambil posisi terdepan. Diikuti oleh Amir Zargari dari RTS Santic dan para pebalap CCN Brunei. Para pembalap baru berani melakukan aksi saat memasuki intermediate sprint pertama di KM ke-20.8.

Mat Amin Shahrul dari Terengganu (Malaysia) menjadi yang tercepat di sprint pertama. Setelah sprint pertama, seluruh pembalap masuk rombongan besar dan Tabriz kembali memimpin balapan.

Pada 500 kilometer menjelang King of Mountain (KOM) I di rute 39.1 Km, pebalap asal Polygon Sweet Nice (PSN) Agung Riyanto mengambil alih posisi pimpinan balapan. Namun, Golakhour dari Tabriz sukses berhasil merebut KOM pertama.

Setelah itu, seluruh pembalap kembali lagi ke posisi awal. Komposisi main group ini terus bertahan hingga memasuki jarak Km 85, atau separuh dari total medan yang ditempuh pada stage terakhir ini. Hingga 60 Km menjelang garis finish, tak ada perubahan dalam susunan formasi.

Medan tanjakan menuju kawasan Gunung Ijen dimulai di 30 Km jelang finish di daerah Kecamatan Glagah. Dari area ini sampai ke kaki Gunung Ijen yang dikenal dengan sebutan Paltuding, lintasan yang dihadapi adalah tanjakan dengan variasi rolling atau berkelok-kelok. Dari sini, para pebalap climber mulai mengambil ancang-ancang untuk beraksi.

Memasuki 15 Km akhir, dua pebalap merangsek ke depan. Mereka adalah Wang Yin Chin dari CCN Brunei Darussalam dan Sota Ikebe dari Matrix Powertag Jepang. Mereka berhasil membuat gap 1 menit dan 42 detik dengan rombongan besar di belakangnya. Tapi pada 5 Km menjelang finish, posisi terdepan kembali berubah.

Kali ini juara etape kedua, Golakhour (Tabriz), Rahim Emami (RTS Santic), Hideto Nakane (Timnas Jepang) dan Pembalap CCN Brunei, Wang Yin Chin bersaing hebat untuk finish terdepan. Di belakang mereka ada John Kronborg Ebsen dari Danish District Team. Emami akhirnya finish terdepan disusul Nakane, Wang Yin Chin, Golakhour, dan Ebsen.

(mdk/ren)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Laksanakan Tugas, Mayjen Kunto Arief Pakai Motor Bareng Istri ke Sumedang ketemu Gen Z

Laksanakan Tugas, Mayjen Kunto Arief Pakai Motor Bareng Istri ke Sumedang ketemu Gen Z

Saat melakukan perjalanan, sang jenderal mengendarai motornya sendiri ditemani sosok spesial.

Baca Selengkapnya
Heroik! Aipda Johanis Selamatkan Warga Pedalaman Alami Pendarahan, Tak Gentar Jajal Medan Terjal & Arus Sungai Deras

Heroik! Aipda Johanis Selamatkan Warga Pedalaman Alami Pendarahan, Tak Gentar Jajal Medan Terjal & Arus Sungai Deras

Aipda Lerrik langsung mengambil mobil pribadinya jenis 4x4 untuk menembus jalur Amfoang yang sulit lalui di saat musim hujan

Baca Selengkapnya
Perang Iran Vs Israel, Pemerintah Imbau WNI Tunda Perjalanan ke Timur Tengah

Perang Iran Vs Israel, Pemerintah Imbau WNI Tunda Perjalanan ke Timur Tengah

Kementerian Luar Negeri juga meminta para WNI segera menghubungi maskapai masing-masing untuk mendapatkan informasi terkini terkait penerbangan mereka.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Detik-Detik Eks Casis Bintara Iwan Dihabisi Serda Adan, Korban Dicekik, Ditusuk Lalu Dibuang ke Jurang

Detik-Detik Eks Casis Bintara Iwan Dihabisi Serda Adan, Korban Dicekik, Ditusuk Lalu Dibuang ke Jurang

Polisi ungkap detik-detik peristiwa tewasnya eks calon siswa Bintara Iwan oleh anggota TNI AL Serda Adan.

Baca Selengkapnya
Wanita Ini Alami Kejadian Tak Terduga saat Ingin Ambil Pesanan Makanannya, Motor Tercebur ke Got

Wanita Ini Alami Kejadian Tak Terduga saat Ingin Ambil Pesanan Makanannya, Motor Tercebur ke Got

Ketika ingin mengambil pesanan risol, wanita ini mengalami kejadian tak terduga saat di perjalanan.

Baca Selengkapnya
Serangan Israel ke Kedutaan Iran di Damaskus Tewaskan Jenderal Garda Revolusi

Serangan Israel ke Kedutaan Iran di Damaskus Tewaskan Jenderal Garda Revolusi

Serangan Israel ke Kedutaan Iran di Damaskus Tewaskan Jenderal Garda Revolusi

Baca Selengkapnya
Catat, Ini Rute Perjalanan KA Dialihkan & Dibatalkan Imbas Kereta Pandalungan di Sidoarjo Anjlok

Catat, Ini Rute Perjalanan KA Dialihkan & Dibatalkan Imbas Kereta Pandalungan di Sidoarjo Anjlok

Peristiwa itu terjadi Pukul 07.57 WIB, saat melintas dari arah Utara, beberapa ratus meter dekat Stasiun Tanggullangin

Baca Selengkapnya
FOTO: H-3 Jelang Idulftri 1445 H, Permintaan Jasa Penitipan Kucing Melonjak 100 Persen

FOTO: H-3 Jelang Idulftri 1445 H, Permintaan Jasa Penitipan Kucing Melonjak 100 Persen

Jasa penitipan kucing Amore Pejaten dengan tarif Rp 55 ribu per hari mengalami peningkatan 100 persen menjelang Lebaran.

Baca Selengkapnya
Sering Umbar Kemesraan, 8 Foto Okin Saat Ajak Sang Pacar Liburan ke Jepang

Sering Umbar Kemesraan, 8 Foto Okin Saat Ajak Sang Pacar Liburan ke Jepang

Makin sering umbar kemesraan di media sosial, keduanya sedang menikmati liburan ke Jepang. Simak keromantisan mereka berikut ini!

Baca Selengkapnya