Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dua penambang pasir Merapi tewas tertimbun longsoran

Dua penambang pasir Merapi tewas tertimbun longsoran Ilustrasi Tanah Longsor. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Dua penambang pasir lereng Gunung Merapi, Klaten, Jawa Tengah, ditemukan tewas di Kaliworo, Desa Sidorejo, Kecamatan Kemalang, Selasa (26/4). Kedua penambang bernama Sariyem (30), warga desa Sidorejo, dan Legiyem (34), warga Desa Tangkil tewas tertimbun longsoran tebing setinggi 30 meter saat sedang mencari pasir.

"Kejadiannya tadi pagi, sekitar pukul 07.00 WIB. Mereka sedang menggali tanah tebing di bantaran Kaliworo bersama puluhan penambang lainnya," kata Sudiman, penambang sekaligus warga setempat.

Sudiman mengatakan, peristiwa itu terjadi sangat cepat. Saat mereka sedang menggali tanah di bawah, tiba-tiba tebing sungai tepat berada di depan korban langsung longsor dan menimpa keduanya. Meski puluhan penambang lain bisa menyelamatkan diri, tetapi kedua korban tidak sempat.

"Kami ikut lari dan tidak sempat menolong mereka. Kami takut tanah tebing yang longsor berisi material pasir dan batu," ujar Sudiman.

Usai kejadian, lanjut Sudiman, para penambang bersama warga lainnya segera mengevakuasi korban dengan peralatan seadanya. Proses evakuasi berlangsung sekitar dua jam. Namun ketika diangkat, kondisi kedua korban telah tewas.

"Mereka mengalami luka di bagian kepala dan punggung. Mereka sudah dibawa ke Puskesmas Kemalang untuk di visum. Rencananya siang ini jenazah akan dimakamkan," ucap Sudiman.

Kapolsek Kemalang, AKP Nurwadi menambahkan, peristiwa itu murni kecelakaan. "Kami minta agar warga lebih berhati-hati saat penambangan, apalagi yang ditambang adalah berupa tebing sungai," kata Nurwadi.

(mdk/ary)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gunung Merapi Keluarkan 7 Kali Awan Panas Guguran dalam 30 Menit

Gunung Merapi Keluarkan 7 Kali Awan Panas Guguran dalam 30 Menit

Gunung Merapi kembali mengeluarkan rentetan awan panas guguran pada Senin (4/2) sore.

Baca Selengkapnya
Gunung Merapi Dua Kali Luncurkan Awan Panas Guguran Siang Ini

Gunung Merapi Dua Kali Luncurkan Awan Panas Guguran Siang Ini

Gunung Merapi Dua Kali Luncurkan Awan Panas Guguran

Baca Selengkapnya
Gunung Merapi Semburkan 2 Kali Awan Panas Guguran Sejauh 2,4 Km Malam Ini

Gunung Merapi Semburkan 2 Kali Awan Panas Guguran Sejauh 2,4 Km Malam Ini

Dua kali awan panas guguran ini terjadi pada pukul 19.56 WIB dan 20.03 WIB.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Gunung Merapi Keluarkan Awan Panas hingga 2 Kilometer, Sejumlah Wilayah Sekitar Dilanda Hujan Abu

Gunung Merapi Keluarkan Awan Panas hingga 2 Kilometer, Sejumlah Wilayah Sekitar Dilanda Hujan Abu

Pada siang hari, Minggu (21/1), awan panas yang muncul dari Gunung Merapi. Beberapa daerah di sekitaran Merapi terkena dampak hujan abu.

Baca Selengkapnya
Gunung Merapi Erupsi, Boyolali dan Klaten Dilanda Hujan Abu

Gunung Merapi Erupsi, Boyolali dan Klaten Dilanda Hujan Abu

Gunung Merapi mengalami erupsi. Hujan abu melanda Boyolali dan Klaten

Baca Selengkapnya
Melihat Lebih Dekat Fenomena Gugurnya Lava Pijar Merapi, Bikin Merinding

Melihat Lebih Dekat Fenomena Gugurnya Lava Pijar Merapi, Bikin Merinding

Puncak Gunung Merapi dipenuhi batu-batu berapi yang suhunya diperkirakan mencapai 1.000 derajat.

Baca Selengkapnya
5 Penyebab Munculnya Jerawat di Badan yang Jarang Disadari

5 Penyebab Munculnya Jerawat di Badan yang Jarang Disadari

Penyebab jerawat punggung dan cara mencegahnya yang penting diketahui.

Baca Selengkapnya
Gunung Merapi Alami 71 Gempa Guguran, Ini Pemicunya

Gunung Merapi Alami 71 Gempa Guguran, Ini Pemicunya

Gunung Merapi yang berada di perbatasan Jawa Tengah dan Yogyakarta mengalami 71 kali gempa guguran.

Baca Selengkapnya