Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

DPRD Ingatkan Pemkot Transparan Proses Lelang Pengelolaan Parkir di Tangsel

DPRD Ingatkan Pemkot Transparan Proses Lelang Pengelolaan Parkir di Tangsel Park and Ride Lebak Bulus Mulai Di Penuhi Pengguna MRT. ©Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Sebanyak 14 titik lahan parkir milik Pemerintah Kota Tangerang Selatan yang dilelang, hanya lima yang laku dalam proses. Alhasil, sembilan titik lainnya akan dilakukan proses lelang ulang.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Tangerang Selatan (Kadishub Kota Tangsel), Purnama Wijaya mengatakan dari sembilan titik, lima lelang ulang dan sisanya tidak laku.

"Dari empat belas titik itu baru lima yang laku. Jadi sembilan titik lokasi parkir tidak laku. Yang sembilan ini, lima lelang ulang dan empat tak ada yang menawar," kata Purnama, Jumat (17/7).

Proses lelang dilakukan, lanjutnya, karena banyak pihak ketiga yang berminat menjadi pengelola. Serta pelelangan dilakukan dalam rangka menumbuhkan Pendapatan Asil Daerah (PAD) Kota Tangsel.

"Peminatnya lebih dari satu, ratusan peminatnya. Jadi kalau tidak dilelang kan tidak fair (adil). Kalau satu, dua orang bisa ditunjuk. Karena banyak peminatnya makanya dilelang biar adil tujuannya kan agar untuk meningkatkan PAD, agar PAD kita bisa maksimal," jelas Purnama.

Terkait hal itu, Anggota DPRD Kota Tangsel Komisi III, Tarmiji meminta proses lelang mitra sewa dilakukan secara transparan.

Politisi PKB ini mengatakan, uang retribusi, atau pajak parkir, yang masuk ke Pendapatan Asli Daerah (PAD) untuk APBD Tangsel, harus terus dipantau dan diawasi agar tidak terjadi kebocoran.

"Memang dari rencana pendapatan parkir itu berupa sewa lahan, untuk pengelola yang nantinya membayar retribusi harus dilelang. Namun, karena ada Covid, ada penurunan target PAD secara nominal, tapi lelang tetap harus transparan dan akuntabel," katanya. Seperti diberitakan Antara.

Ia meminta perusahaan yang tidak beres dalam pembayaran pajak, atau diduga terjadi kebocoran pemasukan PAD, maka jangan diakomodir lagi untuk ikut lelang.

"Kalau ada perusahaan yang diduga curang, itu akan merugikan daerah. Jangan sampai ada kebocoran, potensi-potensi pemasukan APBD harus dikelola dengan baik, baik Dishub yang mengelola parkir di jalan umum maupun parkir di dalam kawasan komersil berupa sewa lahan," tuturnya.

Adapun lima titik lahan parkir yang dimaksud berada di lokasi Ruko Bidex, Ruko Golden Boulevard, Ruko Sektor IV BSD, Ruko Tol Boulevard, dan Ruko Sektor VII BSD.

Sedangkan, terdapat dua perusahaan pemenang lelang dari lima titik lokasi parkir tersebut.

Diantaranya, PT Mata Aer Makmurindo memenangi empat lokasi lahan parkir di Ruko Bidex, Ruko Golden Boulevard, Ruko Sektor IV BSD, Ruko Tol Boulevard.

Sementara, satu lokasi lahan parkir yang berada di lokasi Ruko Sektor VII BSD dimenang PT Pengelola Investama Mandiri.

(mdk/rhm)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Segini Pensiunan yang Bakal Diterima Anggota DPR Usai Menjabat 5 Tahun

Segini Pensiunan yang Bakal Diterima Anggota DPR Usai Menjabat 5 Tahun

Mantan anggota DPR-RI berhak mendapatkan uang pensiun saat periode jabatannya selesai.

Baca Selengkapnya
DPD Bentuk Pansus Kecurangan Pemilu 2024, Ini Respons Bawaslu

DPD Bentuk Pansus Kecurangan Pemilu 2024, Ini Respons Bawaslu

Bawaslu RI mengaku tidak bisa mengomentari langkah DPD RI membentuk Panitia Khusus (Pansus) Kecurangan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
NasDem Ingin PPATK Buktikan Ucapan soal Transaksi Janggal Bendahara Parpol

NasDem Ingin PPATK Buktikan Ucapan soal Transaksi Janggal Bendahara Parpol

"Siapa pun yang dimaksudkan dalam laporan temuan PPATK itu harus dibuka secara transparan"

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Polisi Tangkap 3 Tahanan yang Kabur dari Polsek Tanah Abang, Tiga Lagi Masih Buron

Polisi Tangkap 3 Tahanan yang Kabur dari Polsek Tanah Abang, Tiga Lagi Masih Buron

Tiga tahanan yang kabur dari rutan Polsek Tanah Abang pada Senin (19/2) lalu berhasiL ditangkap

Baca Selengkapnya
3 Pejabat BPPD Sidoarjo Dicecar KPK Dugaan Pemotongan Dana ASN Mengalir ke Bupati Mudhlor Ali

3 Pejabat BPPD Sidoarjo Dicecar KPK Dugaan Pemotongan Dana ASN Mengalir ke Bupati Mudhlor Ali

Permintaan dana insentif itu disampaikan SW secara langsung.

Baca Selengkapnya
Jangan Sembarangan, Ini Bahaya Tukar Uang Baru di Pinggir Jalan

Jangan Sembarangan, Ini Bahaya Tukar Uang Baru di Pinggir Jalan

Melakukan penukaran uang dipinggir jalan berisiko merugikan masyarakat atas potensi peredaran uang palsu.

Baca Selengkapnya
TPN Ganjar-Mahfud Perintahkan Pendukung Rekam Bukti Kecurangan Pilpres 2024, Ini Tujuannya

TPN Ganjar-Mahfud Perintahkan Pendukung Rekam Bukti Kecurangan Pilpres 2024, Ini Tujuannya

TPN Ganjar-Mahfud Perintahkan Pendukung Rekam Bukti Kecurangan Pilpres 2024

Baca Selengkapnya
Polisi Kembali Tangkap 8 Tahanan yang Kabur dari Rutan Polsek Metro Tanah Abang

Polisi Kembali Tangkap 8 Tahanan yang Kabur dari Rutan Polsek Metro Tanah Abang

Sebagai informasi, belasan tahanan kabur itu terjadi pada Senin (19/2) sekitar pukul 02.40 WIB setelah kedapatan laporan dari warga sekitar

Baca Selengkapnya
PPATK Temukan Transaksi Mencurigakan di Pemilu 2024 Naik Lebih dari 100%, Nilainya Triliunan

PPATK Temukan Transaksi Mencurigakan di Pemilu 2024 Naik Lebih dari 100%, Nilainya Triliunan

PPATK mengungkap temuan transaksi keuangan mencurigakan di Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya