Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Di sidang korupsi haji, Sekjen PKB disebut minta duit Rp 12 M ke SDA

Di sidang korupsi haji, Sekjen PKB disebut minta duit Rp 12 M ke SDA Muktamar PKB. ©2014 merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Pengadilan Tipikor Jakarta kembali menggelar sidang kasus korupsi penyelenggaraan dana haji dengan terdakwa mantan Menteri Agama Suryadharma Ali (SDA). Sidang hari ini menghadirkan saksi dari Anggota DPR Komisi VIII, Hasrul Azwar yang juga politikus PPP.

Dalam kesaksiannya, Hasrul menyebut hubungan DPR dan SDA tidak harmonis. Karena SDA dianggap tidak punya itikad baik untuk menyelesaikan pembahasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH).

"Karena pimpinan Komisi VIII bilang Suryadharma Ali tak punya itikad baik menyelesaikan BPIH kemudian pimpinan Komisi VIII surati pimpinan dan minta pimpinan DPR kirim surat ke Presiden bahwa SDA tidak punya itikad baik. Sejak ada surat itu, hubungan Komisi VIII dan Suryadharma tidak harmonis," kata Hasrul di ruang sidang Tipikor, Jakarta, Jumat,(6/11)

Dia juga menuturkan, bahwa di dalam SDA tidak harmonis dengan Komisi VIII karena pada saat itu Politikus PKB Abdul Kadir Karding selaku yang menduduki anggota Komisi VIII meminta uang Rp 12 milyar kepada Suryadharma Ali jika ingin pembahasan BPIH pada Juli 2010 disahkan. Abdul Kadir Karding saat ini menjabat sebagai Sekjen PKB.

"Saya dengar cerita ini dari Sekjen Kemenag, Pak Hasrul, gimana itu masa pimpinan minta ke Menteri Rp 12 miliar, baru kali ini saya mengalami seperti ini. Beliau (SDA) orangnya keras, dia bilang mending berhenti dan saya lapor SBY daripada kasih uang. Itu yang bikin berlarut-larut," kata Hasrul.

Kemudian, ketika hakim ketua Aswidjon menanyakan tentang apakah pimpinan Komisi VIII DPR tidak sadar bahwa BPIH tersebut sebagian besar bersumber dari uang rakyat meskipun kemudian masuk ke khas negara, lalu Hasrul menjawab bahwa Komisi VIII haus akan uang.

"Mereka tahu, mereka bilang, kok Komisi lain dapat uang kita enggak. Komisi selama menjabat enggak ada uang. Komisi VIII dikenal komisi air mata kalau komisi lain, mata air. 4 tahun saya di Komisi VIII mitranya Mensos, Menag, Komnas PA yang anggarannya cuma Rp 40-50 miliar makanya dikenal dengan komisi air mata. Pembahasan akhirnya deadlock," bebernya.

Dia juga menjelaskan, karena Suryadharma Ali tidak kunjung memenuhi keinginan pimpinan, Komisi VIII menyurati pimpinan DPR yang saat itu dipegang oleh Marzuki Ali.

"Suryadharma Ali tak beretika dan tak punya itikad baik untuk menyelesaikan pembahasan BPIH, padahal muaranya adalah permintaan uang," ucapnya

Islah pun kemudian terjadi, namun hubungan Kemenag dengan Komisi VIII selama dijabat oleh Suryadharma Ali dan Abdul Kadir Karding menjadi tidak harmonis.

"Pimpinan itu kemudian bikin pertemuan islah, ada Pak Marzuki, Priyo Budi Santoso, (bilang) tolonglah, ini kan untuk kepentingan umat sudah bulan Juli dan batas akhir pembayaran sudah dekat. Berdamai, tapi setelah itu hubungannya tidak harmonis," tandasnya.

(mdk/rnd)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kemenag: Jemaah Haji 2024 Sudah Dapat Mencicil Pelunasan Biaya Haji

Kemenag: Jemaah Haji 2024 Sudah Dapat Mencicil Pelunasan Biaya Haji

Indonesia diwacanakan bakal mendapat kuota tambahan sebesar 20.000.

Baca Selengkapnya
Kemenag Minta Petugas Perlakukan Jemaah Haji Seperti Orang Tua Sendiri: Dalam Kondisi Apapun Jangan Dimarahi

Kemenag Minta Petugas Perlakukan Jemaah Haji Seperti Orang Tua Sendiri: Dalam Kondisi Apapun Jangan Dimarahi

Jemaah haji dengan latar belakang ini pun harus mendapatkan pelayanan khusus.

Baca Selengkapnya
Terseret Skandal Pungli, Segini Harta Kepala Rutan KPK Achmad Fauzi

Terseret Skandal Pungli, Segini Harta Kepala Rutan KPK Achmad Fauzi

Skandal pungli di Rutan KPK itu diduga melibatkan 93 pegawai.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
5 Perampok Bercadar Sekap Karyawan SPBU di Kediri, Gasak Uang Rp35 Juta

5 Perampok Bercadar Sekap Karyawan SPBU di Kediri, Gasak Uang Rp35 Juta

Kedua tangannya diikat dengan sabuk dan mulutnya disumpal kain.

Baca Selengkapnya
Profil Haji Sulaiman, Pengusaha Rokok yang Bagikan Uang untuk Jemaah yang Tarawih di Masjidnya

Profil Haji Sulaiman, Pengusaha Rokok yang Bagikan Uang untuk Jemaah yang Tarawih di Masjidnya

Setiap jemaah masjid akan mendapat uang masing-masing 50 ribu rupiah.

Baca Selengkapnya
Diperiksa KPK, Ahmad Muhdlor Ali: Semoga jadi Awal Kebaikkan Sidoarjo

Diperiksa KPK, Ahmad Muhdlor Ali: Semoga jadi Awal Kebaikkan Sidoarjo

Pemeriksaannya terjeda beberapa saat karena bertepatan salat Jumat.

Baca Selengkapnya
Ditegur Pengurus karena Merokok Saat Puasa, Santri Bakar Pesantren di Sumedang

Ditegur Pengurus karena Merokok Saat Puasa, Santri Bakar Pesantren di Sumedang

Aksi pelaku itu diduga disebabkan emosi dan tidak terima ditegur pengurus pesantren karena merokok saat jam puasa.

Baca Selengkapnya
Jurus Jitu KPK Cegah Politik Uang di Pemilu 2024, Gaungkan 'Hajar Serangan Fajar'

Jurus Jitu KPK Cegah Politik Uang di Pemilu 2024, Gaungkan 'Hajar Serangan Fajar'

KPK turut bekerja sama dengan KPU, Bawaslu, dan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) untuk menjalankan aplikasi JAGA Pemilu.

Baca Selengkapnya
Pungli di Rutan, 93 Pegawai KPK Disidang Etik Dewas pada 17 Januari

Pungli di Rutan, 93 Pegawai KPK Disidang Etik Dewas pada 17 Januari

Fokus sidang kode etik bukan berapa besaran uang diterima para pihak yang terlibat, melainkan soal integritas sebagai pegawai KPK.

Baca Selengkapnya