Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cegah Varian Mu Masuk Indonesia, Jokowi Minta Percepat Vaksinasi dan Patuhi Prokes

Cegah Varian Mu Masuk Indonesia, Jokowi Minta Percepat Vaksinasi dan Patuhi Prokes Jokowi tinjau vaksinasi Covid-19 untuk tokoh agama dan santri di Semarang. ©Liputan6.com/Gholib

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau vaksinasi di Kota Blitar, Jawa Timur, Selasa (7/8) sore. Dalam kunjungannya Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut menjelaskan Covid-19 tidak mungkin akan hilang.

Oleh sebab itu, Jokowi melanjutkan, saat ini yang bisa dilakukan yaitu dengan mengendalikan agar tidak terjadi kembali peningkatan kasus di Tanah Air.

"Sekarang kita tahu Covid-19 ini tidak mungkin akan hilang yang bisa adalah mengendalikan, jangan sampai terjadi peningkatan yang eksponensial karena virus Corona ini," kata Jokowi dalam siaran Youtube Sekretariat Presiden, Selasa (7/8).

Mantan Wali Kota Solo tersebut pun mengingatkan agar masyarakat tetap patuh pada protokol kesehatan walaupun sudah divaksinasi. Sebab saat ini muncul varian virus Covid-19 baru mulai dari Delta dan Mu.

"Kita jangan terus abai terhadap protokol kesehatan, tetap pakai masker dan kita tahu ada varian-varian baru yang dulunya awal kita tidak menyangka muncul varian delta, ini sudah kita dengar lagi varian Mu. Sebab itu sekali lagi percepat vaksinasi dan taat terhadap protokol kesehatan," ujar dia.

Pada kesempatan tersebut Jokowi juga mengapresiasi wilayah Blitar yang telah melakukan vaksinasi mencapai 76%. Jokowi pun meminta agar vaksinasi terus dilakukan.

"Kita senang karena tadi Pak Wali Kota dan Pak Wakil Wali Kota menginformasikan bahwa yang telah divaksin 76% artinya memang ini tinggal sedikit yang belum divaksin dan saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada masyarakat yang sudah sangat antusias untuk ikut divaksin," pungkasnya.

(mdk/gil)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi: Dampak Perubahan Iklim Nyata, Imbasnya Kerugian Gagal Panen

Jokowi: Dampak Perubahan Iklim Nyata, Imbasnya Kerugian Gagal Panen

"Kekeringan panjang, hujan yang juga terus menerus sehingga menyebabkan banyak gagal panen," kata presiden.

Baca Selengkapnya
Izin Ekspor Pasir Laut Belum juga Dibuka Meski Sudah Dapat Izin Jokowi, Kemendag Buka Suara

Izin Ekspor Pasir Laut Belum juga Dibuka Meski Sudah Dapat Izin Jokowi, Kemendag Buka Suara

Presiden Jokowi mengeluarkan aturan yang membolehkan pengerukan pasir laut, salah satunya untuk tujuan ekspor pada Mei 2023.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Diresmikan Jokowi, Bendungan Karian di Banten Pasok Kebutuhan Air serta Jakarta

Diresmikan Jokowi, Bendungan Karian di Banten Pasok Kebutuhan Air serta Jakarta

Jokowi mengatakan, bendungan dan Instalasi Pengolahan Air itu memiliki banyak manfaat untuk masyarakat.

Baca Selengkapnya
Sempat Diisukan Renggang, Begini Momen Akrab Jokowi & Menteri Basuki Saat Resmikan Proyek Infrastrukur di Makassar

Sempat Diisukan Renggang, Begini Momen Akrab Jokowi & Menteri Basuki Saat Resmikan Proyek Infrastrukur di Makassar

Saat peresmian, Jokowi menekankan pentingnya sistem pengelolaan air limbah cair.

Baca Selengkapnya
Jokowi Siaran Perdana dari RRI IKN, Sapa Pendengar di Sejumlah Daerah

Jokowi Siaran Perdana dari RRI IKN, Sapa Pendengar di Sejumlah Daerah

Jokowi optimistis Upacara Peringatan ke-79 Kemerdekaan RI bisa digelar di IKN.

Baca Selengkapnya
Jokowi Dituding Tidak Netral, TKN Jelaskan Aturan Hukum Perbolehkan Presiden Dukung Capres

Jokowi Dituding Tidak Netral, TKN Jelaskan Aturan Hukum Perbolehkan Presiden Dukung Capres

Jokowi memiliki hak individu untuk mendukung paslon manapun.

Baca Selengkapnya
Momen Jokowi dan Prabowo Meneropong Pesawat Tempur di Pangkalan TNI AU Iswahjudi Jatim

Momen Jokowi dan Prabowo Meneropong Pesawat Tempur di Pangkalan TNI AU Iswahjudi Jatim

Selain meninjau kesiapan pesawat tempur, Presiden Jokowi juga menyaksikan penampilan atraksi udara.

Baca Selengkapnya