Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Alma Shinta Carissa, Srikandi TNI AL Ahli Bela Diri yang Ingin Berbakti untuk NKRI

Alma Shinta Carissa, Srikandi TNI AL Ahli Bela Diri yang Ingin Berbakti untuk NKRI Letda Laut Alma Shinta Carissa. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Dia dikenal disiplin, ulet dan bertanggung jawab. Sifat yang melekat dalam diri Alma Shinta Carissa (23). Masuk melalui jalur Angkatan Darat, kini Alma menjadi Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal).

Alma sapaan akrabnya, lulus dengan nilai seleksi terbaik pada Pendidikan Pertama Prajurit Karir (PA PK) TNI Angkatan Darat tahun 2019. Alma saat ini berdinas di Psikologi TNI Angkatan Laut di Surabaya. Di matra itu, dara kelahiran 16 November 1997 ini bertekad untuk mengabdi pada bangsa dan negaranya.

"Tujuannya tidak harus tentara. Tapi dalam diri dulu memang ingin mengabdi untuk negara, waktu itu sempat ingin bisa masuk Akpol," katanya.

letda laut alma shinta carissa©2021 Merdeka.com

Pada 2016, mimpi untuk memasuki gerbang Akpol urung terlaksana. Pilihannya justru masuk akademi militer. Keinginan itu berubah setelah pengalamannya magang di Pusat Psikologi Angkatan Darat di Bandung semasa berkuliah di UNJ.

"Kemudian ikut latihan agar lolos seleksi dan Alhamdulillah lolos seleksi di Matra Laut. Kebetulan juga didorong prestasi-prestasi di Kempo," jelasnya.

Alma masih ingat betul perjuangannya untuk bisa lolos menjadi bagian dari kesatuan TNI AL. Apalagi saat itu berbarengan dengan penyelesaian tugas skripsi kuliahnya.

"Saya ingat betul selama berbulan-bulan sambil saya menyelesaikan skripsi, pagi bimbingan dosen dan sore latihan fisik di lapangan Atang, Kopasus, Cijantung, untuk persiapan seleksi Akmil," kata Alma.

Wanita yang lama menetap di wilayah Serang, Banten, ini mengaku sangat senang berada di lingkungan militer. Tugas berat yang diemban tak menyurutkan semangatnya. Sekalipun harus jauh dari keluarga tercinta.

"Sebagai anak negara, apapun tugas dan tanggung jawab saya sebagai Kowal, saya siap laksanakan. Kalau kangen (keluarga) pasti. Apalagi lebaran kemarin dan tahun ini juga engga akan boleh mudik," katanya.

letda laut alma shinta carissa©2021 Merdeka.com

Jago Bela Diri

Alma juga dikenal prajurit ahli bela diri. Bukan tanpa sebab. Dia merupakan seorang atlet olahraga Kempo. Alma menorehkan beragam prestasi sebagai atlet Kempo. Tak heran namanya melejit dalam olahraga bela diri tersebut.

Dari kecintaannya terhadap seni bela diri Kempo, Alma juga meraih banyak kesempatan selama menempuh pendidikan strata I di fakultas Psikologi, Universitas Negeri Jakarta (UNJ) dengan meraih beasiswa pendidikan.

"Waktu itu masuk UNJ lewat jalur undangan dari sekolah di SMAN 58 Jakarta Timur. Pilihan saya memang jurusan psikologi," ucapnya.

Kecintaannya wanita berpangkat Letda Laut (KH/W) Alma Shinta Carissa terhadap Kempo tak pernah hilang meski kini tugasnya sebagai prajurit TNI. Alma tidak akan meninggalkan olahraga bela diri yang telah menempa hidupnya sampai saat ini.

"Selama pendidikan sampai saat ini belum latihan lagi. Dalam waktu dekat saya akan cari Dojo (sasana) untuk kembali berlatih Kempo," kata wanita kelahiran Bogor, Jawa Barat itu.

(mdk/noe)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tangisan Ibu Eks Casis yang Dibunuh Prajurit TNI AL Pecah di Pelukan Komandan TNI AL, Air Mata Sang Kolonel Ikut Menetes

Tangisan Ibu Eks Casis yang Dibunuh Prajurit TNI AL Pecah di Pelukan Komandan TNI AL, Air Mata Sang Kolonel Ikut Menetes

Momen sedih saat komandan TNI AL datangi rumah eks casis yang tewas dibunuh.

Baca Selengkapnya
Istri Blak-blakan Ingin Jenderal Maruli Simanjuntak Jadi Danjen Kopassus, Sampai Menangis Curhat ke Luhut Malah Dibilang Tak Bersyukur

Istri Blak-blakan Ingin Jenderal Maruli Simanjuntak Jadi Danjen Kopassus, Sampai Menangis Curhat ke Luhut Malah Dibilang Tak Bersyukur

Istri Kepala Staf Angkatan Darat (kasad) sebut punya cita-cita suaminya jadi Danjen Kopassus.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Siapkan Tiga Kapal Negara Layani Rute Pelabuhan Panjang-Ciwandan, Cek Jam Operasionalnya di Sini

Pemerintah Siapkan Tiga Kapal Negara Layani Rute Pelabuhan Panjang-Ciwandan, Cek Jam Operasionalnya di Sini

Armada kapal yang disiapkan antara lain KMP Panorama Nusantara dan KMP ALS Elvina pada 12 April 2024, serta KMP Panorama Nusantara, KMP ALS Elvina.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ahli Waris Ketua KPPS di Malaka Tengah NTT Meninggal Usai Kawal Pemilu Dapat Santunan Rp46 Juta

Ahli Waris Ketua KPPS di Malaka Tengah NTT Meninggal Usai Kawal Pemilu Dapat Santunan Rp46 Juta

Tiga petugas Pemilu di NTT dilaporkan meninggal dunia setelah pencoblosan.

Baca Selengkapnya
7 WNI Hilang saat Kapal Nelayan Tenggelam di Lepas Pantai Korea Selatan

7 WNI Hilang saat Kapal Nelayan Tenggelam di Lepas Pantai Korea Selatan

Dua anggota kru ditemukan tidak sadarkan diri di dalam kapal dan telah dibawa ke rumah sakit. Sementara itu, operasi pencarian anggota lainnya masih dilakukan.

Baca Selengkapnya
Pemuda Asal Ambon 10 Kali Tes Akhirnya Jadi Tamtama, Kolonel TNI Sampai Kaget 'Kamu Enggak Ada Kerjaan Lain? Enggak Bosan?'

Pemuda Asal Ambon 10 Kali Tes Akhirnya Jadi Tamtama, Kolonel TNI Sampai Kaget 'Kamu Enggak Ada Kerjaan Lain? Enggak Bosan?'

Tak kenal menyerah, sosok anggota TNI ini mengaku sempat gagal 10 kali sebelum akhirnya menjadi abdi negara.

Baca Selengkapnya
Wanita Asal Belanda Ini Telusuri Jejak Perjuangan Neneknya di Jakarta, Dulunya Anggota Korps Perempuan KNIL

Wanita Asal Belanda Ini Telusuri Jejak Perjuangan Neneknya di Jakarta, Dulunya Anggota Korps Perempuan KNIL

Sebuah rumah di Kramat, Jakarta, dulunya menjadi tempat kamp tahanan orang-orang Belanda selama pendudukan Jepang

Baca Selengkapnya
Anggota TNI Bersenjata Disiram Air saat Melintas, Ternyata Punya Makna Mendalam

Anggota TNI Bersenjata Disiram Air saat Melintas, Ternyata Punya Makna Mendalam

Berikut momen tak terduga prajurit TNI bersenjata disiram air warga saat melintas.

Baca Selengkapnya
Spesial! Sesepuh Prajurit Cakra Kostrad Dihadirkan Kasad TNI Maruli, Masih Gagah Semua Jenderal

Spesial! Sesepuh Prajurit Cakra Kostrad Dihadirkan Kasad TNI Maruli, Masih Gagah Semua Jenderal

Dua jenderal sesepuh Cakra Kostrad diundang Kasad Maruli. Siapa sosoknya?

Baca Selengkapnya