Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Abu sulit dibersihkan, Bandara Adi Soemarmo tutup sampai Selasa

Abu sulit dibersihkan, Bandara Adi Soemarmo tutup sampai Selasa Bandara Juanda ditutup. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Abu vulkanik yang menutup Bandara Internasional Adi Soemarmo, Solo, Jawa Tengah sulit dibersihkan. Ketebalan abu yang mencapai lebih dari satu sentimeter membuat otoritas bandara hingga Minggu (16/2) sore belum mampu membersihkan hingga 100 persen.

Humas Bandara Internasional Adi Soemarmo saat dihubungi merdeka.com, Minggu (16/2) sore mengatakan, pihaknya mengaku kesulitan untuk membersihkan abu yang menutup runway (landasan pacu). Selain tebal, abu vulkanik juga lengket sehingga sulit dibersihkan.

"Tanahnya itu lengket sekali, disemprot berkali-kali juga susah hilangnya. Kita sudah habis berapa ribu liter air, tapi tetap saja lengket," ujar Rini Sugiyanto.

Menurut Rini hingga Minggu sore, landasan pacu yang sudah bisa dibersihkan dari tumpukan abu vulkanik sebanyak 50 persen. Diharapkan pada Senin (17/2) sore sudah bisa diselesaikan hingga 100 persen, sehingga pada Selasa, bandara bisa beroperasi kembali.

"Bandara masih kita tutup hingga Selasa pagi, semoga bisa digunakan setelah selesai pembersihan," tandasnya.

Selain runway pembersihan juga dilakukan di apron, taxiway dan seluruh akses ke Bandara.

Pihak bandara, masih kata Rini, menerjunkan hampir seribu personel, dari petugas bandara, Tim SAR, TNI AU dan Kostrad. Pemkot Solo dan Boyolali juga membantu beberapa unit mobil Pemadam Kebakaran untuk menyemprot landasan.

Lebih lanjut Rini mengatakan, pihaknya terus berkoordinasi dengan BMKG, untuk mengetahui kondisi cuaca. Diketahui jarak pandang pilot minimum 5000 meter di udara sekitar bandara sudah terpenuhi.

"Untuk cuaca dan jarak pandang sudah tidak ada masalah. Kita tinggal menunggu kesiapan bandara saja," ucapnya.

Terpisah Marketing & Sales Manager Garuda Indonesia Solo, Endy Latief mengatakan, diundurnya pengoperasian Bandara Adi Soemarmo sampai Selasa, membuat pihaknya harus membatalkan seluruh penerbangan yang dilakukan Garuda.

"Pesawat kita sebenarnya sudah siap terbang Senin besok. Tapi karena bandara belum siap, kita terpaksa infokan pembatalan penerbangan kembali ke penumpangnya," paparnya.

Menurut Endy dari 5 flight Garuda dalam sehari, semua tiket tujuan Jakarta sudah penuh. Tingkat keterisian rata-rata diatas 90 persen. Jika tidak ditunda lagi pihaknya baru akan terbang ke Jakarta pada Selasa pagi.

"Kita akan terbangkan pesawat GA223 pada penerbangan kedua pukul 07.50 WIB. Karena bandara baru dibuka pukul 07.00 WIB," pungkasnya.

(mdk/tyo)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Abu Vulkanik Gunung Marapi Ganggu Penerbangan, Bandara Minangkabau Ditutup
Abu Vulkanik Gunung Marapi Ganggu Penerbangan, Bandara Minangkabau Ditutup

Bandara Internasional Minangkabau (BIM) di Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar) terpaksa ditutup sementara pada Kamis (29/2).

Baca Selengkapnya
Bandara Internasional Minangkabau Kembali Dibuka Usai Ditutup Akibat Abu Vulkanik Marapi
Bandara Internasional Minangkabau Kembali Dibuka Usai Ditutup Akibat Abu Vulkanik Marapi

Sebelumnya BIM ditutup sejak Sabtu, (19/1/2023) pukul 14.15

Baca Selengkapnya
Bandara Maumere 'Lumpuh' Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki
Bandara Maumere 'Lumpuh' Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki

Bandar Udara (Bandara) Frans Seda Maumere ditutup sementara imbas erupsi gunung Lewotobi Laki-Laki.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Terdampak Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Laki-Laki, Bandara Gewayantana Flores Timur Ditutup
Terdampak Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Laki-Laki, Bandara Gewayantana Flores Timur Ditutup

Setelah Bandara Frans Seda di Maumere, kini Bandara Gewayantana di Flores Timur yang ditutup sementara akibat erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki.

Baca Selengkapnya
Sempat Ditutup Akibat Abu Vulkanik Marapi, Bandara Internasional Minangkabau Kembali Dibuka
Sempat Ditutup Akibat Abu Vulkanik Marapi, Bandara Internasional Minangkabau Kembali Dibuka

Bandara Internasional Minangkabau kembali dibuka pukul 14.00 WIB

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Dahsyatnya Letusan Gunung Ruang Sulawesi Utara Diwarnai Sambaran Petir Vulkanik
FOTO: Penampakan Dahsyatnya Letusan Gunung Ruang Sulawesi Utara Diwarnai Sambaran Petir Vulkanik

Gunung Ruang kembali memuntahkan abu vulkanik setinggi 3.000 meter pada Rabu (17/4) malam. Letusan itu memunculkan fenomena alam kilatan petir vulkanik.

Baca Selengkapnya
Imbas Sebaran Abu Vulkanik Marapi, Otoritas Bandara Internasional Minangkabau Ditutup
Imbas Sebaran Abu Vulkanik Marapi, Otoritas Bandara Internasional Minangkabau Ditutup

Penutupan dilakukan dengan pertimbangan aspek keselamatan para penumpang pesawat terbang.

Baca Selengkapnya
Penampakan Gunung Lewotobi Laki-Laki Kini, Muncul 4 Lubang Baru Semburkan Abu Vulkanik
Penampakan Gunung Lewotobi Laki-Laki Kini, Muncul 4 Lubang Baru Semburkan Abu Vulkanik

Lubang-lubang itu merupakan rekahan yang muncul diakibatkan aktivitas vulkanik.

Baca Selengkapnya
Sosok Panglima Polem, Panglima Aceh yang Bergerilya Bersama Teuku Umar Melawan Belanda
Sosok Panglima Polem, Panglima Aceh yang Bergerilya Bersama Teuku Umar Melawan Belanda

Atas jasa serta perjuangannya, namanya kini diabadikan menjadi nama sebuah ruas jalan yang ada di Jakarta.

Baca Selengkapnya