Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pertalite sukses buat konsumen premium beralih

Pertalite sukses buat konsumen premium beralih Pertalite. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Kehadiran pertalite sebagai bahan bakar baru pengusung RON 90 dan dibanderol di bawah Pertamax ternyata sukses membuat konsumen premium berkurang.

Sr. Supervisor External Relation Pertamina Marketing Operasional Regional (MOR) VII Taufikurachman mengatakan dua pekan setelah diluncurkan dalam uji pasar di Sulawesi Selatan (Sulsel), Pertalite berhasil menggerus konsumen Premium.

"Saat ini pengguna Premium di Sulsel turun menjadi 89 persen, 9 persen konsumen beralih menggunakan Pertalite dan kecenderungannya terus meningkat," kata Taufikurachman di Makassar, seperti dilansir Antara (14/10).

Saat ini, penyaluran Pertalite sudah diperluas ke 42 titik SPBU yang tersebar di Sulawesi Selatan dan Barat. Total penyaluran selama dua pekan mencapai 840 KL dengan rata-rata penyaluran mencapai 60 KL/hari.

"Tren ini menunjukkan bahwa Pertalite diminati oleh konsumen di Sulsel," imbuhnya.

Hal yang cukup menarik, lanjutnya, adalah konsumen Pertamax dan Pertalite sama-sama tumbuh di Sulawesi Selatan.

"Dengan kata lain kedua produk ini semakin diminati," tambahnya.

Meskipun Pertalite terus tumbuh dan hasil uji pasar yang positif, Pertamina MOR VII masih terus melakukan sosialisasi kepada konsumen dan masyarakat.

"Kami terus melakukan upaya peningkatan brand awareness Pertalite kepada konsumen, misalkan sosialisasi melalui Pameran Otomotif Makassar beberapa waktu lalu," ungkap Ibnu Adiwena Customer Relation Pertamina MOR VII.

Pertalite merupakan produk Bahan Bakar Minyak (BBM) yang memiliki angka Research Octane Number (RON) 90 yang cocok untuk spesifikasi kendaraan bermotor yang banyak beredar saat ini.

Hasilnya bagi kendaraan adalah tarikan yang lebih kuat, kecepatan yang lebih tinggi serta emisi gas buang yang lebih bersih.

Selain keunggulan dari sisi angka oktan, Pertalite juga memiliki zat aditif yang bersifat detergency (pembersih). Adanya zat aditif ini memberikan efek kebersihan mesin yang lebih terjaga. Kandungan anti oksidan dan anti korosi serta pemisah air pada Pertalite dapat menghambat proses korosi dan pembentukan deposit dalam mesin.

(mdk/dzm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pertalite Bercampur Air di Bekasi Ternyata akibat Tindak Kejahatan, Tiga Orang Jadi Tersangka
Pertalite Bercampur Air di Bekasi Ternyata akibat Tindak Kejahatan, Tiga Orang Jadi Tersangka

Pertalite Bercampur Air di Bekasi Ternyata akibat Tindak Kejahatan, Tiga Orang Jadi Tersangka

Baca Selengkapnya
Pertalite Bercampur Air di SPBU Bekasi Diduga akibat Kebocoran
Pertalite Bercampur Air di SPBU Bekasi Diduga akibat Kebocoran

Pertalite Bercampur Air di SPBU Bekasi Diduga akibat Kebocoran

Baca Selengkapnya
Konsumsi Pertalite Hanya 92 Persen dari Target di 2023, Tahun Ini Kuota Dikurangi
Konsumsi Pertalite Hanya 92 Persen dari Target di 2023, Tahun Ini Kuota Dikurangi

Erika menambahkan, konsumsi Pertalite 2023 sebenarnya lebih tinggi dari 2022.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
4 SPBU Ini Ketahuan Oplos Pertalite Pakai Pewarna Menyerupai Pertamax, Omzetnya Capai Rp2 M
4 SPBU Ini Ketahuan Oplos Pertalite Pakai Pewarna Menyerupai Pertamax, Omzetnya Capai Rp2 M

Penyidik juga menyita bahan pewarna yang digunakan pelaku untuk mengubah warna Pertalite menjadi warna Pertamax.

Baca Selengkapnya
Awali Tahun 2024, Pertamina Patra Niaga Sesuaikan Harga Pertamax Series & Dex Series
Awali Tahun 2024, Pertamina Patra Niaga Sesuaikan Harga Pertamax Series & Dex Series

Penyesuaian ini mengikuti tren fluktuasi harga rata-rata publikasi minyak dunia.

Baca Selengkapnya
Pedagang Keluhkan Susahnya Dapat Beras Premium Jelang Ramadan, Kalaupun Ada Harganya Mahal
Pedagang Keluhkan Susahnya Dapat Beras Premium Jelang Ramadan, Kalaupun Ada Harganya Mahal

Saat ini harga beras kualitas premium rata-rata telah mencapai Rp18.000 per kilogram. Angka ini naik hingga 20 persen dari harga normal tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Pembatasan Pembelian Pertalite dan Solar Berlaku Tahun Ini, Hanya Mobil Tertentu Boleh Beli
Pembatasan Pembelian Pertalite dan Solar Berlaku Tahun Ini, Hanya Mobil Tertentu Boleh Beli

Aturan baru nantinya akan memuat kategori kendaraan apa saja yang boleh menggunakan Pertalite dan Solar.

Baca Selengkapnya
Perempuan di Malang Ditangkap Setelah Kemas Ulang Beras Subsidi Jadi Beras Premium
Perempuan di Malang Ditangkap Setelah Kemas Ulang Beras Subsidi Jadi Beras Premium

EH sudah ditahan dan terancaman hukuman maksimal 5 tahun penjara dan denda paling banyak Rp2 miliar.

Baca Selengkapnya
Beli Pertalite Bercampur Air di SPBU Bekasi, Puluhan Kendaraan Langsung Mogok
Beli Pertalite Bercampur Air di SPBU Bekasi, Puluhan Kendaraan Langsung Mogok

Setelah ditelusuri, ternyata tanki BBM mobilnya telah tercampur dengan air.

Baca Selengkapnya