Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jalan berliku menjadi ilmuwan papan atas

Jalan berliku menjadi ilmuwan papan atas Kantor lembaga penlitian CTECH (Center for Tomography Research Laboratory ) Labs Edwar Technology. (merdeka.com/Islahuddin)

Merdeka.com - Selama kuliah S-1 hingga S-3 di Universitas Shizuka, Jepang, pada 1988-1999, Warsito Purwo Taruno memfokuskan kajiannya soal instrumentasi bidang tomografi. Ini merupakan teknologi untuk memindai berbagai macam objek dari luar hingga kondisi dalam tanpa harus merusak objek. Peranti ini terdiri dari sistem sensor, elektronika, dan komputer.

Dalam dunia kesehatan, tomografi sudah dikenal sejak 1972. Saat itu, teknologi tomografi masih sebatas pada pencitraan tiga dimensi. Dalam perkembangannya hingga 1988, tomografi berkembang dari pencitraan dua dimensi statis menjadi dinamis.

Namun Warsito mampu mengubah tomografi tiga dimensi statis menjadi dinamis menggunakan listrik statis atau tomografi kapasitansi listrik berbasis medan listrik statis/Electrical Capacitance Volume Tomography (ECVT). Penemuan ini dia capai saat menjalani studi di Universitas Ohio, Amerika Serikat, sejak akhir 1999 sampai 2004.

“Puncak penemuan itu justru saat saya penelitian di laboratorium kimia Universitas Ohio pada 2003. Mulanya saya fokus pada gelombang ultrasonik,” kata Warsito saat ditemui merdeka.com kantornya di kawasan Alam Sutera, Tangerang Selatan, Jumat pekan lalu.

Ketika itu, dia diminta mencitrakan penghilangan minyak dalam reaktor kimia. Basis kajiannya semula menggunakan gelombang ultrasonik mau tidak mau harus diubah dengan gelombang listrik. Menurut dia, gelombang listrik lebih mudah menembus materi minyak saat mengalir dalam kecepatan tinggi waktu pemindaian.

Sejak penemuan itu, Warsito sudah berpikir temuannya itu bisa dipakai di bidang medis, terutama buat mendeteksi jenis penyakit dalam tubuh manusia dengan cara dipindai.

Atas prestasinya ini, kalangan ilmuwan kimia dunia mulai memperhitungkan Warsito. Apalagi pembimbingnya di Universitas Ohio adalah Profesor Liang-Shih Fan, satu dari 100 maha guru terbaik dalam bidang teknik kimia selama seabad terakhir.

“Saya diminta mengembangkan di Amerika Serikat dengan dana riset tidak terbatas dan jaminan nama mentereng,” ujar Warsito. Di akhir kontraknya di Universitas Ohio pada 2004, Warsito diberi lahan untuk mengembangkan perusahaan milik kampus dalam bidang teknologi seperti kawasan Lembah Silikon.

Tidak mudah bagi Warsito mengabaikan semua tawaran itu. Dia sejatinya ingin bersanding dengaan ilmuwan-ilmuwan papan atas Amerika. “Saat itu saya terbayang bisa berkumpul dengan para peneliti besar di kampus Princeton sekali seminggu setiap sore,” katanya sambil tersenyum.

Namun bapak empat anak ini ingin penemuannya bisa dikembangkan dan dimanfaatkan di Indonesia. Akhirnya dengan tekad bulat, pada 2004 Warsito memutuskan balik ke tanah air. Dia ingin membuat lembaga riset bergengsi. Keluarganya juga diboyong dan tinggal di kawasan Tangerang Selatan.

Keputusannya terbilang nekat. Dia tahu kondisi di Indonesia tidak mendukung penelitian tingkat tinggi seperti bidang kajiannya. Tapi dia memperkirakan dana pensiun dini dari statusnya sebagai peneliti di Universitas Ohio cukup untuk memulai mimpinya itu.

(mdk/fas)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengenal D915, Jalur Paling Berbahaya dan Mematikan di Dunia

Mengenal D915, Jalur Paling Berbahaya dan Mematikan di Dunia

Mengenal D915, jalanan paling berbahaya di dunia dengan banyaknya tikungan tajam dan belokan yang mematikan.

Baca Selengkapnya
10 Penyakit Keturunan yang Perlu Diwaspadai, Cari Tahu Sejak Dini

10 Penyakit Keturunan yang Perlu Diwaspadai, Cari Tahu Sejak Dini

Ada banyak jenis penyakit keturunan yang diwariskan secara genetik dan menjadi tantangan dalam dunia medis.

Baca Selengkapnya
Alat ini Diklaim Bisa Bedakan Ledakan Bom Nuklir Bawah Tanah atau sedang Terjadi Gempa

Alat ini Diklaim Bisa Bedakan Ledakan Bom Nuklir Bawah Tanah atau sedang Terjadi Gempa

Ilmuwan menyebutkan usaha yang dilakukannya ini mempunyai akurasi 99 persen.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
7 Warna Petir dari yang Umum Hingga Paling Langka, Ternyata Ada Maknanya

7 Warna Petir dari yang Umum Hingga Paling Langka, Ternyata Ada Maknanya

Tanpa banyak disadari orang, petir sebenarnya muncul dalam berbagai macam warna. Yuk, cek ada warna apa aja!

Baca Selengkapnya
Mengenal Kapak Persegi: Fungsi, Jenis, dan Ciri-cirinya

Mengenal Kapak Persegi: Fungsi, Jenis, dan Ciri-cirinya

Kapak persegi dibuat dari batu yang dikikis hingga membentuk persegi dengan bagian tepi yang lebih tipis. Umumnya kapak ini dibuat untuk berburu.

Baca Selengkapnya
5 Penemuan Teknologi Aneh ini Dianggap Mampu Menyelamatkan Bumi

5 Penemuan Teknologi Aneh ini Dianggap Mampu Menyelamatkan Bumi

Berikut penemuan-penemuan unik yang disebut bisa selamatkan dunia.

Baca Selengkapnya
Teknologi ini Dipakai Orang Mesir Kuno Membangun Piramida Raksasa

Teknologi ini Dipakai Orang Mesir Kuno Membangun Piramida Raksasa

Ilmu fisika ternyata dipakai orang-orang Mesir Kuno untuk membangun piramida.

Baca Selengkapnya
Dari Mana Asalnya Bulan? Ternyata Ini Penjelasan Menurut Ilmiah

Dari Mana Asalnya Bulan? Ternyata Ini Penjelasan Menurut Ilmiah

Keberadaan Bulan membuat langit tampak indah di malam hari. Namun tak banyak yang tahu dari mana asalnya Bulan. Begini ulasan singkatnya.

Baca Selengkapnya
Paman di Tanjung Priok Tega Bunuh Keponakannya, Begini Kronologinya

Paman di Tanjung Priok Tega Bunuh Keponakannya, Begini Kronologinya

Sejumlah barang bukti diamankan dari pelaku yang diduga melakukan penganiayaan terhadap keponakannya

Baca Selengkapnya