Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bersorak saat bom meledak

Bersorak saat bom meledak Sejumlah warga Israel menggelar acara nonton bareng Perang Gaza di atas sebuah bukit di pinggiran Kota Sderot, selatan Israel. (en.alalam.ir)

Merdeka.com - Ketika sebagian besar dari 25 ribu penduduk di Kota Sderot, selatan Israel, saban malam tinggal dalam rumah atau tempat berlindung dari serangan roket asal Jalur Gaza, Anda bakal menemukan pemandangan aneh sekaligus miris di sebuah bukit di pinggiran kota itu. Tempat ini berubah dari bersuasana menyeramkan menjadi semarak semacam ada pesta.

"Kami datang ke sini untuk menonton Israel menghancurkan Hamas," kata Eli Chone, 22 tahun, warga Amerika tinggal di Israel, seperti dilansir surat kabar Kristeligt Dagblad.

Kamis malam pekan lalu, dia bergabung dengan lebih dari 50 orang lainnya di atas bukit nan gelap untuk menyaksikan gempuran udara Israel dari jarak dekat. Bukit itu menjelma seperti bioskop menyajikan film nyata perang antara Israel dan Gaza.

Para penonton Perang Gaza ini begitu menikmati suara ledakan diikuti kobaran api dan cahaya terang benderang. Mereka duduk di atas kursi dan sofa, menyaksikan pertempuran sambil mengunyah jagung berondong. Yang lain asyik mengisap rokok pipa dan mengobrol dengan riang.

"Lihat di sana," seru Eli seraya menunjuk ke satu titik di langit. Suasana di bukit itu senyap sejenak. Tiba-tiba cahaya menerangi langit saat ledakan menghantam sasaran di Gaza. Api berkobar. Tanah bergetar. Sorakan diikuti tepuk tangan pecah penonton di atas bukit itu.

Sejak Israel melancarkan operasi militer bersandi Jaga Perbatasan Selasa minggu lalu, mereka telah menyasar lebih dari seribu target, termasuk rumah, sekolah, dan masjid. Sebanyak 169 orang tewas, kebanyakan anak-anak dan perempuan, serta hampir 1.200 lainnya cedera.

Para penonton Perang Gaza itu tidak peduli dengan pembantaian dilakoni mesin-mesin perang Israel. Bagi Eli, warga Israel dekat perbatasan juga bernasib serupa menjadi sasaran serangan roket dari Gaza. "Mereka senang militer menyerang balik. Kami duduk dan menyaksikan Israel tengah menciptakan perdamaian," tuturnya.

Aaron Dew bahkan menambahkan, "(Menonton perang) ini juga benar-benar menyenangkan."

Warga Ibu Kota Tel Aviv ini rela mengemudi hampir 161 kilometer hanya untuk bisa melihat serbuan udara Israel dari jarak dekat. Sudah dua malam berturut-turut di ke bukit itu. "Anda bisa merasakan gemuruh melihat roket. Ini sangat menghibur," katanya. "Kemarin sebuah roket meledak di bawah bukit ini."

Nonton bareng Perang Gaza di bukit pinggiran Sderot ini bukan cerita baru. Acara serupa juga digelar dalam dua perang sebelumnya di 2009 dan 2012.

(mdk/fas)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Potret Memilukan Warga Jalur Gaza Lebih dari 100 Hari Dibombardir Israel

FOTO: Potret Memilukan Warga Jalur Gaza Lebih dari 100 Hari Dibombardir Israel

Sepanjang Israel membombardir Jaur Gaza, berbagai potret memilukan terekam kamera para jurnalis. Simak foto-fotonya!

Baca Selengkapnya
Israel Serang Kamp Pengungsi di Gaza Saat Malam Natal, 70 Orang Tewas

Israel Serang Kamp Pengungsi di Gaza Saat Malam Natal, 70 Orang Tewas

Israel melakukan pengeboman intensif pada Minggu (24/12) malam sampai Senin (25/12) dini hari.

Baca Selengkapnya
Israel Segera Akhiri Serangan Darat di Gaza dan Tarik Semua Pasukan, Ini Alasannya

Israel Segera Akhiri Serangan Darat di Gaza dan Tarik Semua Pasukan, Ini Alasannya

Israel sedang mempersiapkan fase baru perang di Jalur Gaza, Palestina.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sedang Bertempur di Perbatasan Gaza, Tentara Israel Temukan Lampu Minyak Berusia 1.500 Tahun

Sedang Bertempur di Perbatasan Gaza, Tentara Israel Temukan Lampu Minyak Berusia 1.500 Tahun

Saat ditemukan, artefak ini tersembunyi di dalam lumpur.

Baca Selengkapnya
Israel Umumkan Tarik Mundur Ribuan Pasukan dari Gaza, Ternyata Ini Alasannya

Israel Umumkan Tarik Mundur Ribuan Pasukan dari Gaza, Ternyata Ini Alasannya

Israel Umumkan Bakal Tarik Mundur Ribuan Pasukan dari Gaza, Ternyata Ini Alasannya

Baca Selengkapnya
Tentara Israel Culik Bayi Palestina dari Jalur Gaza Setelah Orang Tuanya Tewas Akibat Serangan Bom

Tentara Israel Culik Bayi Palestina dari Jalur Gaza Setelah Orang Tuanya Tewas Akibat Serangan Bom

Bayi perempuan tersebut dibawa ke Israel setelah diculik dari rumahnya yang hancur akibat serangan bom.

Baca Selengkapnya
Mantan Jenderal Ungkap Kondisi Sebenarnya Tentara Israel di Gaza yang Selama Ini Ditutup-tutupi Media

Mantan Jenderal Ungkap Kondisi Sebenarnya Tentara Israel di Gaza yang Selama Ini Ditutup-tutupi Media

Mantan Jenderal Ungkap Kondisi Sebenarnya Tentara Israel di Gaza yang Selama Ini Ditutup-tutupi Media

Baca Selengkapnya
3.000 Tentara Israel Cacat Permanen Setelah Bertempur di Jalur Gaza

3.000 Tentara Israel Cacat Permanen Setelah Bertempur di Jalur Gaza

Sekitar 5.000 tentara penjajah Israel dilaporkan terluka selama agresi di Jalur Gaza, Palestina.

Baca Selengkapnya
Tak Ada Pasokan Gandum, Warga Gaza Terpaksa Giling Pakan Ternak Untuk Bikin Roti

Tak Ada Pasokan Gandum, Warga Gaza Terpaksa Giling Pakan Ternak Untuk Bikin Roti

Israel memblokade masuknya bantuan ke Gaza, sehingga warga kesulitan mendapatkan makanan.

Baca Selengkapnya