Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Peringati 2 Tahun Jokowi-Ma'ruf, Ratusan Massa di Semarang Tuntut 11 Hal Ini

Peringati 2 Tahun Jokowi-Ma'ruf, Ratusan Massa di Semarang Tuntut 11 Hal Ini Demo mahasiswa peringati 2 tahun Jokowi-Ma'ruf. ©Instagram/@lbhsemarang

Merdeka.com - Pada 20 Oktober 2021 kemarin, masa jabatan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin genap berusia 2 tahun. Dalam masa periode itu, banyak program kerja yang telah berjalan walaupun banyak pula yang belum terwujud, terutama karena adanya pandemi COVID-19.

Sementara itu di lain sisi, banyak pihak-pihak yang belum puas dengan kinerja pemimpin negara itu. Salah satunya adalah kumpulan massa beranggotakan 300 orang yang terdiri dari mahasiswa, masyarakat sipil, dan berbagai elemen lainnya.

Dalam rangka peringatan 2 tahun periode Jokowi-Ma’ruf, mereka menggelar aksi konvoi dari Kota Lama menuju gedung Gubernur Jawa Tengah. Selain itu mereka juga mengajukan 11 tuntutan pada pemimpin negara itu.

Apa saja? Berikut selengkapnya:

Kritik pada Kepemimpinan Jokowi-Maruf

demo mahasiswa peringati 2 tahun jokowi ma039ruf

©Instagram/@lbhsemarang

Dilansir dari akun Instagram LBH Semarang pada Kamis (21/10), dalam konvoi itu mereka mengkritisi kepemimpinan Jokowi-Ma’ruf mengenai berbagai aspek seperti hukum, kesehatan, dan HAM. Selain itu ada 11 tuntutan yang mereka ajukan yaitu sebagai berikut:

1. Terbitkan Perppu yang mencabut UU Cipta Kerja, Revisi UU Minerba dan Revisi UU KPK, Pengesahan RUU Masyarakat Adat, RUU PPRT, serta RUU PKS versi masyarakat sipil.

2. Pemenuhan hak atas kesehatan berdasarkan UU Kekarantinaan Kesehatan, wujudkan pemerataan pelayanan kesehatan, serta memulihkan ekonomi nasional khususnya untuk lapisan masyarakat menengah ke bawah di daerah-daerah secara merata.

3. Tuntaskan pelanggaran HAM masa lalu dan berkomitmen untuk menjunjung tinggi HAM dengan menghormati, memenuhi, dan melindungi HAM.

4. Wujudkan jaminan terhadap hak atas kebebasan berekspresi dan berpendapat bagi seluruh warga negara Indonesia dan mencegah serta menindak tegas segala bentuk tindakan represif yang dilakukan aparat terhadap kebebasan sipil.

5. Revisi secara menyeluruh Undang-Undang ITE dan kembalikan tujuan awal penyusunan UU ITE.

Hentikan Pembangunan yang Merusak Alam

demo mahasiswa peringati 2 tahun jokowi ma039ruf

©Instagram/@lbhsemarang

6. Rombak Naskah Akademik maupun Draft RUU EBT dengan mempertimbangkan faktor lingkungan

7. Hentikan segala bentuk pembangunan yang merusak kelestarian alam, melanggar hukum, dan mengancam ruang hidup masyarakat.

8. Ciptakan ruang demokrasi yang selebar-lebarnya di Tanah Papua dan tarik militer organik maupun non-organik yang ada di tanah Papua

9. Perbaiki penyelenggaraan pendidikan secara lebih demokratis, berkeadilan, dan tidak diskriminatif dengan menjunjung tinggi hak asasi manusia, mengesahkan pengaturan terkait pencegahan kekerasan seksual di lingkungan perguruan tinggi, serta menciptakan pemerataan kualitas Pendidikan di Indonesia.

10. Tuntaskan permasalahan demokrasi, lingkungan, perampasan ruang hidup, kesehatan, ekonomi, pendidikan dasar dan menengah, serta menjamin kesejahteraan rakyat Jawa Tengah.

11. Evaluasi Kabinet Indonesia Maju.

(mdk/shr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Muncul Desakan Pemakzulan Jokowi, Istana Klaim Kepuasan ke Presiden Masih Tinggi di Atas 75 Persen
Muncul Desakan Pemakzulan Jokowi, Istana Klaim Kepuasan ke Presiden Masih Tinggi di Atas 75 Persen

Istana menegaskan, Presiden Joko Widodo atau Jokowi tak terganggu dengan munculnya wacana pemakzulan Jokowi.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Diseret Dalam Sidang Sengketa Pilpres, Istana Minta Pembuktian Tuduhan di MK
Presiden Jokowi Diseret Dalam Sidang Sengketa Pilpres, Istana Minta Pembuktian Tuduhan di MK

Pihak Istana masih menunggu pembuktian atas tuduhan yang disampaikan persidangan.

Baca Selengkapnya
Serahkan Surat Pengunduran Diri, Mahfud Ungkap Reaksi Jokowi: Beliau Bergurau Seperti Teman Lama
Serahkan Surat Pengunduran Diri, Mahfud Ungkap Reaksi Jokowi: Beliau Bergurau Seperti Teman Lama

Mahfud telah menyampaikan surat pengunduran diri kepada Presiden Jokowi di Istana Negara.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kasau Baru Ungkap Pesan Jokowi: TNI AU Harus Kuat, Bukan Berarti Perang dengan Negara Tetangga
Kasau Baru Ungkap Pesan Jokowi: TNI AU Harus Kuat, Bukan Berarti Perang dengan Negara Tetangga

Jokowi meminta TNI AU kuat, namun bukan berarti manakut-nakuti musuh dan perang dengan negara lain.

Baca Selengkapnya
Usai Pensiun dari Presiden, Jokowi Dapat Undangan Liburan ke Tanzania
Usai Pensiun dari Presiden, Jokowi Dapat Undangan Liburan ke Tanzania

Presiden Jokowi menggelar pertemuan dengan Presiden Tanzania Samia Suluhu Hassan di Istana Kepresidenan Bogor.

Baca Selengkapnya
Sambil Tertawa, Jokowi Jawab Isu Jadi Ketum Golkar: Ketua Indonesia saja
Sambil Tertawa, Jokowi Jawab Isu Jadi Ketum Golkar: Ketua Indonesia saja

Isu Jokowi masuk dalam bursa ketua umum Partai Golkar semakin kencang. Jokowi akhirnya merespons isu tersebut.

Baca Selengkapnya
Jokowi Lantik Anggota Komisi Kejaksaan Periode 2024-2028, Berikut Daftar Namanya
Jokowi Lantik Anggota Komisi Kejaksaan Periode 2024-2028, Berikut Daftar Namanya

Jokowi melantik anggota Komisi Kejaksaan periode 2024-2028 di Istana Negara, Rabu (21/2/2024).

Baca Selengkapnya