Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Paham Arti Lailatul Qadr, Anak-anak Zaskia Adya Mecca Langsung Mengaji Tanpa Disuruh

Paham Arti Lailatul Qadr, Anak-anak Zaskia Adya Mecca Langsung Mengaji Tanpa Disuruh Keluarga Zaskia Adya/instagram Zaskia Adya Mecca. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Pasangan Hanung Bramantyo dan Zaskia Adya Mecca merasa sangat bersyukur bisa mengajarkan amalan-amalan yang bisa dilakukan saat bulan Ramadan terutama mencari malam Lailatul Qadr. Informasi yang dilansir dari akun instagram pribadi Zaskia pada Kamis (14/5) kemarin, Hanung dan Zaskia juga menceritakan berkah yang dirasakan ketika bertemu dengan sepertiga terakhir bulan Ramadan.

"Padahal hanya tadi pas sahur, aku dan mas @hanungbramantyo menjelaskan bahwa kita sudah memasuki 10 hari terakhir Ramadan, sekarang saatnya kita semangat beribadah maksimal nak..." tulis Zaskia.

Jelaskan Keutamaan Lailatul Qadr

anak zaskia dan hanung

Instagram - Zaskia Adya Mecca

Hanung dan Zaskia menjelaskan keutamaan malam Laulatul Qadr kepada kedua putrinya saat mereka menyantap hidangan sahur. Kedua putrinya yang bernama Sybil dan Kala itu menjadi bersemangat padahal sebelumnya mereka hanya penasaran saja mengenai ilmu yang mereka terima dari orang tuanya.

"Kenapa?" Kata Sybil dan Kala.

"Allah ngasih kita harta karun! Malam Lailatul Qadr yang harus kita cari di 10 hari terakhir! Kita akan tau kapan kita dapetnya di akhirat nanti.. Sekarang yang penting kita uber aja!!" tutur Hanung.

"Kalo kita dapet malamnya kenapa emang Bi (panggilan dari anak untuk Hanung)?" tanya mereka kembali?

"Malam itu lebih baik dari 1000 bulan! Umur Rasulullah 63 tahun, 1000 bulan itu seperti 83 tahun baiknya," jelas Hanung.

"Wahh, bisa lebih dari umur kita baiknya?!" jawab Sybil dan Kala tambah tertarik.

"Iya sayang.. makanya rugi kan ga kita cari di 10 hari terakhir Ramadan ini," tambah Hanung.

Tak Disangka

anak zaskia dan hanung

Instagram - Zaskia Adya Mecca

Setelah Hanung menjelaskan kepada Sybil dan Kala, mereka justru melakukan hal yang tidak disangka-sangka. Sybil dan Kala langsung mengambil kitab suci Al-Quran dan kompak mengaji setelah salat subuh tanpa disuruh Zaskia dan Hanung.

Aksi kakak dan adik itu tentu saja membuat Zaskia merasa terharu. Zaskia lantas bersyukur dari berkah yang datang untuk keluarganya di bulan Ramadan tahun ini.

"Lalu mereka lanjut makan sahur sambil bercanda.. Tapi selepas subuh biasanya langsung kabur ke kamar, mendadak dua-duanya ambil Al-Qur'an dan mengaji tanpa kita suruh. Aku yang masih duduk setelah salat sambil menikmati suasana subuh, ngeliatin mereka sambil terharu... dan gak berani banyak tanya atau komentar... cuma berkali-kali mengucap syukur di dalam hati sambil menahan haru... makasih ya Allah atas kesadaran yang Engkau timbulkan, juga menggerakkan hati mereka," ungkap Zaskia.

(mdk/dem)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Foto-foto Zaskia Adya Mecca Pakai Baju Syar'i saat Liburan di Jepang, Ungkap Pengalaman Mengesankan

Foto-foto Zaskia Adya Mecca Pakai Baju Syar'i saat Liburan di Jepang, Ungkap Pengalaman Mengesankan

Zaskia Adya Mecca begitu menikmati momen jalan-jalan di Jepang.

Baca Selengkapnya
Potret Zaskia Adya Mecca Liburan Bareng Enam Anaknya ke Jepang, Seru tapi Sedih Hanung Bramantyo Harus Pakai Kursi Roda

Potret Zaskia Adya Mecca Liburan Bareng Enam Anaknya ke Jepang, Seru tapi Sedih Hanung Bramantyo Harus Pakai Kursi Roda

Liburan Zaskia Adya Mecca bersama keenam anaknya di Jepang benar-benar menghadirkan momen yang seru namun juga menyedihkan.

Baca Selengkapnya
7  Potret Lucu Kama Anak Bungsu Zaskia Adya Mecca saat Liburan di Jepang, Gayanya Gemesin Banget!

7 Potret Lucu Kama Anak Bungsu Zaskia Adya Mecca saat Liburan di Jepang, Gayanya Gemesin Banget!

Kama merupakan anak kelima dari pasangan Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo yang lahir pada 3 Juli 2020. Usianya kini menginjak usia 3,5 tahun lebih.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ayu Dewi Blak-blakan Ungkap Keseruan Bersama Keluarga Setiap Ramadan, Bangunkan Tidur Bikin Darah Tinggi

Ayu Dewi Blak-blakan Ungkap Keseruan Bersama Keluarga Setiap Ramadan, Bangunkan Tidur Bikin Darah Tinggi

Ayu Dewi mengaku selalu ada cerita seru setiap kali bulan Ramadan tiba. Salah satunya adalah momen saat harus membangunkan anggota keluarganya.

Baca Selengkapnya
Tak Bisa Ikut Buka Puasa Bersama karena Bekerja, Aksi Manis Para Sahabat Hampiri Temannya yang Bekerja Ini Bikin Haru

Tak Bisa Ikut Buka Puasa Bersama karena Bekerja, Aksi Manis Para Sahabat Hampiri Temannya yang Bekerja Ini Bikin Haru

Ana dan teman-teman lain berinisiatif untuk mengunjungi satu sahabat yang berhalangan hadir.

Baca Selengkapnya
Jarang Tampil di TV, Zaskia Gotik kini Jualan Hijab dan Baju Muslim 'No Malu-Malu'

Jarang Tampil di TV, Zaskia Gotik kini Jualan Hijab dan Baju Muslim 'No Malu-Malu'

Ia memilih untuk fokus mengurus keluarga. Selain itu, Zaskia juga mulai merintis bisnisnya di bidang fesyen.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pesan Damai Menag

VIDEO: Pesan Damai Menag "Perbedaan Awal Ramadan Hal Lumrah"

Menag Yaqut Cholil Qoumas berpesan meski ada perbedaan merupakan satu hal yang lumrah tak perlu dibesar besarkan.

Baca Selengkapnya
Keutamaan 10 Hari Terakhir Dalam Bulan Ramadhan, Ini Amalan Pentingnya

Keutamaan 10 Hari Terakhir Dalam Bulan Ramadhan, Ini Amalan Pentingnya

Dalam malam lailatul qadar juga merupakan malam yang penuh akan ampunan.

Baca Selengkapnya
Bolehkah Puasa Syawal Digabung Qadha? Begini Penjelasannya

Bolehkah Puasa Syawal Digabung Qadha? Begini Penjelasannya

Tak mengherankan jika banyak orang masih bingung dengan hal ini, karena qadha puasa adalah kewajiban dan puasa Syawal adalah sunnah yang di bulan tertentu.

Baca Selengkapnya