Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menjelajahi Hutan Blora dengan Kereta Api, Lintasi Rel Tua Sejauh Puluhan Kilometer

Menjelajahi Hutan Blora dengan Kereta Api, Lintasi Rel Tua Sejauh Puluhan Kilometer Kereta Api Hutan Jati Cepu. ©Blorakab.go.id

Merdeka.com - Wilayah Kabupaten Blora dikenal memiliki hutan jati yang luas, terutama di Kecamatan Cepu, Jawa Tengah. Di sana terdapat kereta api yang digunakan untuk mengelilingi hutan jati. Kereta api itu merupakan kereta milik Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Cepu yang digunakan mengangkut hasil kayu jati. Namun, tersedia juga kereta api yang khusus untuk mengangkut wisatawan.

Dilansir dari Inibaru.id, wisata kereta api tua di Cepu dibuka setiap hari pada pukul 08.00-16.00. Dengan menggunakan kereta uap, wisatawan bisa berkeliling hutan jati menyaksikan tempat pembibitan pohon jati, kemudian ke tempat hutan jati muda dan tua, lalu ke pusat penebangannya. Untuk bisa menaiki kereta tua itu, wisatawan dikenakan harga bervariatif tergantung jenis loko yang digunakan. Berikut selengkapnya:

Sejarah Kereta Tua di Hutan Jati Cepu

kereta api hutan jati cepu

©Wikipedia.org

Hutan jati di daerah Cepu dibuka oleh Belanda sebagai hutan industri pada 1870-an. Dalam rangka mempercepat pengangkutan kayu, jalur kereta apinya mulai dibangun pada 1915.

Dikutip dari Wikipedia.org, jalur kereta api hutan jati di Cepu digunakan untuk mengangkut kayu dari daerah Gubug Payung hingga Batokan sepanjang abad ke-20. Untuk mempromosikan pariwisata di Cepu, kemudian dibuka perjalanan kereta api wisata pada 1990.

Sayangnya, sarana dan prasarana kereta apinya mengalami penuaan hingga hanya sesekali beroperasi pada 2002. Namun pada 17 Januari 2018 kereta api itu dihidupkan kembali dengan menggunakan kereta api diesel.

Salah Satu Jaringan Rel Tertua di Indonesia

kereta api hutan jati cepu

©Blorakab.go.id

Dilansir dari Blorakab.go.id, rel kereta api di kawasan hutan jati Cepu merupakan salah satu rel tertua di Pulau Jawa, bahkan di Indonesia. Dulunya, jaringan rel di sana mencapai panjang 300 km dengan lebar rel 1.076 mm.

Pemilihan lebar rel itu diperkirakan untuk memudahkan sambungan rel lintas utama Semarang-Surabaya. Keberadaan rel di hutan Cepu itu tidak dapat dilepaskan dari keberadaan lokomotif uap yang memiliki fungsi utama sebagai alat transportasi pengangkut hasil hutan.

Digunakan Sebagai Kereta Wisata

kereta api hutan jati cepu

©Blorakab.go.id

Dilansir dari YouTube KOMPAS TV, terdapat dua paket wisata yang bisa digunakan wisatawan untuk mengelilingi hutan Cepu dengan kereta wisata. Paket pertama harganya Rp 17 juta untuk seluruh rangkaian dengan rute sejauh 26 kilometer. Sementara paket kedua harganya hanya Rp 15 ribu per orang untuk rute sejauh 3 km.

Wisatawan yang ingin menikmati perjalanan dengan kereta api tua ini bisa terlebih dahulu mengunjungi titik keberangkatan di Heritage Loco Tour yang berada di Kampung Cepu, Desa Ngelo, Cepu.

Koleksi Lokomotif

kereta api hutan jati cepu

©Blorakab.go.id

Dilansir Blorakab.go.id, pada awalnya terdapat enam jenis lokomotif yang beroperasi di jalur hutan jati itu. Keenam jenis loko, yaitu lokomotif empat bersaudara buatan Jerman yang masing-masing diberi nama “Tujuh belas”, “Agustus”, ”Bahagia”, dan “Madjoe”.

Selain itu, ada pula dua lokomotif langsir uap buatan Du Croon dan Braun, Lokomotif Hanomag tahun 1922 bekas loko PJKA dengan seri C2902, Lokomotif Drensin buatan Jepang dengan merek Honda, lokomotif Drensin hasil modifikasi dari jenis Colt T120, serta lori onthel.   

(mdk/shr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kereta Api Wisata di Indonesia, Ketahui Jenis dan Fasilitasnya
Kereta Api Wisata di Indonesia, Ketahui Jenis dan Fasilitasnya

Kereta api wisata bisa menjadi pilihan rekreasi menarik untuk dicoba.

Baca Selengkapnya
KAI Batalkan Perjalanan Kereta Api Akibat Banjir Semarang, Ini Daftar Kereta Terdampak
KAI Batalkan Perjalanan Kereta Api Akibat Banjir Semarang, Ini Daftar Kereta Terdampak

Calon penumpang yang telah memiliki tiket, bisa melakukan pembatalan tiket di loket stasiun. Nantinya akan dikembalikan 100 persen di luar bea pesan.

Baca Selengkapnya
Jalur Kereta Api Terindah di Dunia Ini Lintasi 55 Terowongan dan 196 jembatan, Segini Harga Tiketnya
Jalur Kereta Api Terindah di Dunia Ini Lintasi 55 Terowongan dan 196 jembatan, Segini Harga Tiketnya

Rute indah ini ditempuh dalam waktu empat jam perjalanan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Daftar Perjalanan Kereta Api yang Terganggu Akibat Anjloknya KA Pandalungan di Sidoarjo
Daftar Perjalanan Kereta Api yang Terganggu Akibat Anjloknya KA Pandalungan di Sidoarjo

KAI melakukan upaya evakuasi rangkaian kereta api dan perbaikan jalur rel yang mengalami kerusakan.

Baca Selengkapnya
Pernah Terkenal di Masa Presiden Soeharto, Taman Wisata di Tengah Hutan Jati Blora Kini Terbengkalai
Pernah Terkenal di Masa Presiden Soeharto, Taman Wisata di Tengah Hutan Jati Blora Kini Terbengkalai

Sebenarnya ada wacana bahwa tempat wisata ini akan dihidupkan lagi. Namun hingga sekarang wacana itu belum terealisasi.

Baca Selengkapnya
KAI Alihkan Rute Kereta Api Jarak Jauh Jalur Selatan Imbas Kecelakaan KA Turangga di Bandung
KAI Alihkan Rute Kereta Api Jarak Jauh Jalur Selatan Imbas Kecelakaan KA Turangga di Bandung

Sekitar pukul 06.30 WIB terjadi kecelakaan kereta api yang melibatkan KA Turangga PP 65a dengan Kereta Api Lokal Bandung Raya di Cicalengka, Kabupaten Bandung

Baca Selengkapnya
Ingat, Penumpang Kereta Api yang Turun Melebihi Stasiun Tujuan Harus Bayar 2 Kali Lipat dari Harga Tiket
Ingat, Penumpang Kereta Api yang Turun Melebihi Stasiun Tujuan Harus Bayar 2 Kali Lipat dari Harga Tiket

KAI menjelaskan bahwa kebijakan ini diberlakukan untuk menjaga kenyamanan bersama serta menegakkan tata tertib di dalam kereta api.

Baca Selengkapnya
Menilik Sejarah Jembatan Cikacepit Pangandaran, Jembatan Kereta Api Terpanjang di Indonesia yang Kini Kondisinya Memprihatinkan
Menilik Sejarah Jembatan Cikacepit Pangandaran, Jembatan Kereta Api Terpanjang di Indonesia yang Kini Kondisinya Memprihatinkan

Jembatan kereta api ini menjadi yang terpanjang di Indonesia yang menghubungkan jalur Banjar-Cijulang.

Baca Selengkapnya
Catat, Ini Daftar Perjalanan Kereta Api yang Dibatalkan Terdampak Banjir Semarang
Catat, Ini Daftar Perjalanan Kereta Api yang Dibatalkan Terdampak Banjir Semarang

Pembatalan tiket kereta api dapat dilakukan hingga 7 hari setelah jadwal keberangkatan yang tertera pada tiket.

Baca Selengkapnya