Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengunjungi Desa Wisata Kiringan di Bantul, Surga Pecinta Jamu Tradisional

Mengunjungi Desa Wisata Kiringan di Bantul, Surga Pecinta Jamu Tradisional Desa Wisata Kiringan. ©Instagram/@desawisatajamukiringan

Merdeka.com - Di Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, ada sebuah desa yang cukup unik. Namanya Desa Wisata Kiringan. Sudah diwariskan secara turun temurun, Kiringan ini dikenal sebagai desa penghasil produk jamu. Sejak dulu warga di sana sudah menanam Tanaman Obat Keluarga (TOGA) di pekarangan rumah mereka.

Dilansir dari Jadesta.com, penanaman obat itu pada awalnya hanya dilakukan untuk mempermudah perolehan bahan baku pembuatan jamu tradisional pada warga masyarakat Dusun Kiringan. Namun seiring berjalannya waktu, kabar mengenai jamu tradisional ini terdengar hingga ke berbagai daerah sekitar.

Hal inilah yang kemudian membuat permintaan pembuatan jamu makin tinggi. Seiring waktu berjalan, Dusun Kiringan diresmikan menjadi desa wisata pada tahun 2016 dengan nama Desa Wisata Jamu Gendong.

Lantas bagaimana sejarah produksi jamu di Dusun Kiringan hingga akhirnya menjadi sentra jamu tradisional? Berikut selengkapnya:

Sejarah Tradisi Pembuatan Jamu di Kiringan

desa wisata kiringan

©Instagram/@desawisatajamukiringan

Dilansir dari Jadesta.com, pada tahun 1950-an, di Kiringan tinggal seorang perempuan bernama Ibu Joparto. Sehari-hari, dia berprofesi sebagai buruh batik di Kota Yogyakarta.

Suatu hari, ia bertemu seorang abdi dalem Keraton Yogyakarta yang berprofesi sebagai penjual jamu. Sejak itu Ibu Joparto meninggalkan profesi sebagai buruh batik dan menjadi peramu sekaligus penjual jamu di Kiringan.

Saat itu, Ibu Joparto menjajakan jamu dengan cara digendong. Berawal dari dua tetangganya yang ikut berjualan, kini telah terdapat 132 pengrajin jamu gendong di Desa Kiringan.

Surga Pecinta Jamu Tradisional

desa wisata kiringan

©Instagram/@desawisatajamukiringan

Di Desa Kiringan, pengunjung bisa merasakan dan melihat langsung proses pembuatan jamu tradisional, mulai dari memilih empon-empon, meracik jamu, hingga meminum sendiri jamu tersebut menggunakan bathok atau tempurung kelapa.

Selain itu, pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan ibu-ibu penjual jamu yang telah berpengalaman puluhan tahun menjual jamu ke kampung-kampung. Lambat laun, mereka menciptakan kreasi jamu instan model bubuk.

Produksi kreasi jamu inilah yang sudah dikirimkan ke seluruh wilayah di Indonesia. Selain itu, di desa wisata tersebut ada layanan Homestay yang membuat pengunjung bisa bermalam di desa itu.

(mdk/shr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
12 Wisata Bantul Terbaik dan Wajib Dikunjungi, Sajikan Pemandangan Indah

12 Wisata Bantul Terbaik dan Wajib Dikunjungi, Sajikan Pemandangan Indah

Dari pantai berpasir putih yang memesona hingga bukit-bukit yang menawarkan pemandangan cantik, Bantul memiliki segalanya untuk memanjakan liburan Anda.

Baca Selengkapnya
Wisata di Banyuwangi yang Hits dan Terbaru, Cocok untuk Manjakan Mata di Akhir Pekan

Wisata di Banyuwangi yang Hits dan Terbaru, Cocok untuk Manjakan Mata di Akhir Pekan

Merdeka.com merangkum informasi tentang wisata di Banyuwangi yang hits dan terbaru, sangat cocok untuk memanjakan mata di akhir pekan.

Baca Selengkapnya
Menyusuri Jembatan Kudung Kendeng Lembu Banyuwangi, Jembatan Kayu Berusia 110 Tahun yang Masih Berdiri Kokoh

Menyusuri Jembatan Kudung Kendeng Lembu Banyuwangi, Jembatan Kayu Berusia 110 Tahun yang Masih Berdiri Kokoh

Jembatan ini banyak dikunjungi wisatawan lokal maupun mancanegara karena keunikannya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Libur Lebaran, Desa Wisata Penglipuran Bali Dikunjungi 6.000 Orang per Hari

Libur Lebaran, Desa Wisata Penglipuran Bali Dikunjungi 6.000 Orang per Hari

Hari normal, desa Penglipuran di Bali dikunjungi 2.000-3.000 orang per hari . Saat Lebaran, mencapai 6.000 orang per hari.

Baca Selengkapnya
7 Wisata Lampung Terpopuler yang Menarik Dikunjungi, Ini Daftarnya

7 Wisata Lampung Terpopuler yang Menarik Dikunjungi, Ini Daftarnya

Lampung bisa menjadi destinasi wisata menarik bagi Anda yang mencari pengalaman liburan unik dan berkesan.

Baca Selengkapnya
12 Wisata Malam Bandung Populer dan Wajib Dikunjungi, Beri Pengalaman Liburan Berbeda

12 Wisata Malam Bandung Populer dan Wajib Dikunjungi, Beri Pengalaman Liburan Berbeda

Menikmati Bandung di malam hari akan jadi pengalaman seru. Suasana dan pemandangan yang disajikan akan sangat berbeda jika dibandingkan waktu siang hari.

Baca Selengkapnya
5 Wisata Banjanegara Populer, Sajikan Pemandangan Alam hingga Wahana Rekreasi

5 Wisata Banjanegara Populer, Sajikan Pemandangan Alam hingga Wahana Rekreasi

Banjarnegara memiliki wisata alam dan wahana menarik untuk dikunjungi.

Baca Selengkapnya
12 Wisata Kuningan yang Populer dan Menarik Dikunjungi, Sajikan Pemandangan Memesona

12 Wisata Kuningan yang Populer dan Menarik Dikunjungi, Sajikan Pemandangan Memesona

Berwisata ke Kuningan akan menjadi perjalanan yang dipenuhi keindahan alam, kekayaan budaya, dan petualangan menarik penuh kenangan.

Baca Selengkapnya
10 Wisata Bandung yang Indah Memesona, Destinasi Wajib saat Berkunjung

10 Wisata Bandung yang Indah Memesona, Destinasi Wajib saat Berkunjung

Wisata Bandung ini bisa jadi destinasi liburan. Bandung menawarkan keindahan yang memesona, dari wisata edukasi hingga alam.

Baca Selengkapnya