Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Warga Waduk Ria Rio tolak undian penempatan Rusun Pinus

Warga Waduk Ria Rio tolak undian penempatan Rusun Pinus Warga Waduk Ria Rio di Pulo Gadung. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Warga RT 6 dan RT 7 RW 15, Kampung Pedongkelan, Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Pulo Gadung, Jakarta Timur, hari ini akan melakukan pengundian penempatan Rusun Pinus Elok yang diadakan di Kantor Kecamatan Pulo Gadung. Pengundian ini dilakukan, sebagai program relokasi yang dilakukan Pemprov DKI untuk pembangunan ruang terbuka hijau (RTH) di sekitaran Waduk Ria Rio.

Salah satu warga, Yadi Ardan mengatakan, sebagian warga sebenarnya masih belum mau direlokasi ke Rusun Pinus Elok. Hal ini dikarenakan masih belum adanya kesepakatan terkait uang ganti rugi yang dibayarkan PT Pulomas selaku pemilik tanah.

"Kami tetap tidak setuju uang kerahiman satu juta. Kami sadar kami menempati tanah orang, tapi tolonglah mengerti kami sebagai rakyat kecil masa iya kita yang bela-belain hutang buat bangun rumah pasca kebakaran, cuma dapat satu juta," kata Yadi kepada wartawan di Pulo Gadung, Selasa (24/9).

Yadi yang juga sebagai perwakilan RW menjelaskan, warga Waduk Ria Rio sepakat tidak mau dipindah jika pembangunan rusun belum rampung 100 persen. Selain itu menurut dirinya, masih banyak persoalan yang belum tuntas mengenai teknis, termasuk soal uang kompensasi dan kesiapan rusunawa yang akan mereka tempati.

"Ini masih banyak yang belum jelas, kenapa langsung diundi dan dibagi kunci. Janji Gubernur kan pengundian ini diserahkan ke warga, karena warga yang tahu kondisi warga sendiri. Kok tiba-tiba diminta mengambil kupon. Temui dulu kami," kata Yadi yang juga Staf RW 15 ini.

Sementara itu, Camat Pulo Gadung Teguh Hendrawan mengatakan, pengundian yang dilakukan hari ini bertujuan untuk mengecek kembali warga yang akan menempati Rusun Pinus Elok. Selain itu, pertemuan ini juga untuk mendata beberapa anak-anak yang akan menempati sekolah baru nantinya.

"Pengundian sekalian mengkroscek data warga. Sekarang tercatat 203 KK dengan 700an jiwa. Tujuannya untuk penempatan rusunnya," jelasnya.

(mdk/cob)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
RUU Desa Disetujui, Kades Indonesia Bersatu Ucapkan Terima Kasih ke Jokowi dan DPR

RUU Desa Disetujui, Kades Indonesia Bersatu Ucapkan Terima Kasih ke Jokowi dan DPR

Salah satu pasal yang akan dibahas adalah masa bakti kepala desa menjadi 8 tahun untuk satu periode.

Baca Selengkapnya
Hari Kedua di Sumut, Jokowi Tinjau RSUD Hingga Cek Stok Beras

Hari Kedua di Sumut, Jokowi Tinjau RSUD Hingga Cek Stok Beras

Jokowi direncanakan mengecek bahan pokok di Pasar Gelugur Rantauprapat, serta meninjau persediaan beras.

Baca Selengkapnya
Jokowi Sentil Politisi soal Julukan 'Pak Lurah': Saya Bukan Lurah, Saya Presiden RI

Jokowi Sentil Politisi soal Julukan 'Pak Lurah': Saya Bukan Lurah, Saya Presiden RI

Jokowi mengaku tidak tahu siapa yang disebut 'Pak Lurah' oleh politisi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Klaim Sudah Gelontorkan Dana Desa Rp539 Triliun: Setara 250 Bandara Besar

Jokowi Klaim Sudah Gelontorkan Dana Desa Rp539 Triliun: Setara 250 Bandara Besar

Jokowi menilai jumlah dana desa yang telah disalurkan sejak tahun 2015 itu bukanlah angka yang kecil.

Baca Selengkapnya
Jokowi Siaran Perdana dari RRI IKN, Sapa Pendengar di Sejumlah Daerah

Jokowi Siaran Perdana dari RRI IKN, Sapa Pendengar di Sejumlah Daerah

Jokowi optimistis Upacara Peringatan ke-79 Kemerdekaan RI bisa digelar di IKN.

Baca Selengkapnya
Jokowi Pakai Dasi Warna-warni saat Kunker Ke Luar Negeri, Ini Maknanya

Jokowi Pakai Dasi Warna-warni saat Kunker Ke Luar Negeri, Ini Maknanya

Presiden Jokowi kini memakai dasi warna-warni ketika berangkat kunjungan kerja ke luar negeri

Baca Selengkapnya
Jokowi Serahkan Bantuan Pangan di Maros

Jokowi Serahkan Bantuan Pangan di Maros

Bantuan tersebut sebagai upaya menghadapi kenaikan harga beras.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Surya Paloh, PAN: Pilpres Sudah Selesai Saatnya Duduk Bersama

Jokowi Bertemu Surya Paloh, PAN: Pilpres Sudah Selesai Saatnya Duduk Bersama

Saleh menyebut adanya silaturahmi seperti itu, akan mengurangi ketegangan antar pendukung.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Resmikan 33 Jalan Inpres di Jawa Timur, Habiskan Dana Rp 925 M

Presiden Jokowi Resmikan 33 Jalan Inpres di Jawa Timur, Habiskan Dana Rp 925 M

Presiden Jokowi menjelaskan, anggaran tersebut, bukan anggaran yang kecil untuk 33 ruas jalan itu.

Baca Selengkapnya