Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi: Perumahan di Jaksel target empuk pemadat

Polisi: Perumahan di Jaksel target empuk pemadat narkoba. merdeka.com/shutterstock

Merdeka.com - Polres Jakarta Selatan merilis jumlah kejahatan di Jakarta Selatan dalam kurun waktu Januari sampai Mei 2012. Hasilnya, penanganan kasus kejahatan narkoba menduduki peringkat pertama.

Menariknya, lokasi yang sering dijadikan tempat peredaran atau penggunaan narkoba terjadi di wilayah pemukiman biasa atau perkampungan.

"Untuk tindak kejahatan narkoba, lokasi yang paling banyak penggunanya justru di beberapa perkampungan," kata Kasubag Humas Polres Jakarta Selatan, Kompol Aswin, Selasa (19/6).

Aswin menjelaskan, selain kawasan perkampungan, pemukiman penduduk tipe sederhana juga turut menyumbang kasus kejahatan narkoba yang cukup besar. Dalam data yang didapat merdeka.com, untuk bulan Mei saja ada 70 kasus narkoba yang terjadi di lingkungan Polres Jakarta Selatan.

Sebanyak 37 kasus kejahatan narkoba terjadi di perumahan biasa sedangkan 20 kasus lainnya terjadi pada perumahan sederhana. Kemudian 7 kasusnya di tempat umum dan enam di tempat keramaian.

"Tempat keramaian yang dimaksud seperti pasar bahkan mal," tambahnya.

Namun Aswin belum bisa menjelaskan, apakah faktor ekonomi menjadi salah satu penyebab tingginya angka pengungkapan kasus narkoba di wilayah Jakarta.

"Bisa saja orang konsumsi narkoba karena stres karena kemiskinan tapi hasil penangkapan itu dialami oleh berbagai jenis kalangan," katanya.

Lebih lanjut Aswin menambahkan, narkoba yang paling banyak ditemukan wilayah kerjanya adalah jenis narkoba, ganja, sabu-sabu, dan putaw. Diduga maraknya peredaran barang haram itu karena paling mudah didapat.

Apapun yang menjadi alasan, polisi berjanji akan memberantas habis peredaran narkoba sampai tuntas terutama di wilayah Jakarta Selatan. Dia pun berjanji akan menindak tegas pelaku baik bandar, pengedar maupun pemakai.

"Narkoba memang menjadi perhatian utama pihak kepolisian untuk diberantas," tegas Aswin.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
4 Polisi Pesta Narkoba di Depok, Asal Usul Sabu Diselidiki
4 Polisi Pesta Narkoba di Depok, Asal Usul Sabu Diselidiki

Saat ini kepolisian tengah mendalami asal muasal narkoba yang didapatkan oleh keempat pelaku.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Saipul Jamil Diamankan Polisi di Pinggir Jalan, Terkait Narkoba?
Detik-Detik Saipul Jamil Diamankan Polisi di Pinggir Jalan, Terkait Narkoba?

Saipul Jamil sempat ditangkap polisi di daerah Jakarta Barat pada Jumat sore.

Baca Selengkapnya
Usai Pemilu, Polisi Pastikan Kondisi Jakarta dan Sekitarnya Aman Terkendali
Usai Pemilu, Polisi Pastikan Kondisi Jakarta dan Sekitarnya Aman Terkendali

Pencoblosan Pemilu 2024 dilakukan pada Rabu, 14 Februari kemarin.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kompolnas Minta Atasan 5 Polisi Terseret Kasus Narkoba di Depok Diperiksa
Kompolnas Minta Atasan 5 Polisi Terseret Kasus Narkoba di Depok Diperiksa

Menurut Poengky, pemeriksaan terhadap para atasan dari kelima anggota polisi yang diduga terlibat dalam kasus narkoba harus dilakukan.

Baca Selengkapnya
Polisi Kembangkan Kasus Pembakaran Pemukiman saat Iring-iringan Jenazah Lukas Enembe
Polisi Kembangkan Kasus Pembakaran Pemukiman saat Iring-iringan Jenazah Lukas Enembe

Polisi masih mencoba mencari pelaku lain dalam kasus pembakaran ini.

Baca Selengkapnya
Polisi Gagalkan Peredaran Narkoba Lewat Jasa Ekspedisi di Garut, Begini Modusnya
Polisi Gagalkan Peredaran Narkoba Lewat Jasa Ekspedisi di Garut, Begini Modusnya

Cara ini dilakukan diduga untuk menghindari kecurigaan polisi, dan melancarkan aksi penjualan barang ilegal tersebut.

Baca Selengkapnya
Ibu Hamil di Jambi Diterjang Peluru Nyasar saat Polisi Tangkap Kurir Narkoba
Ibu Hamil di Jambi Diterjang Peluru Nyasar saat Polisi Tangkap Kurir Narkoba

Penyergapan kurir narkoba di Tanjung Jabung Barat, Jambi diwarnai insiden tak diinginkan. Seorang ibu hamil terluka akibat diterjang peluru petugas.

Baca Selengkapnya
12 Pengeroyok Anggota Polisi Saat Hendak Bubarkan Tawuran Ditangkap
12 Pengeroyok Anggota Polisi Saat Hendak Bubarkan Tawuran Ditangkap

Akibat peristiwa itu, anggota Polres Jakpus mengalami luka robek pada bagian kepala.

Baca Selengkapnya