Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hotman pamer kehebatan Lamborghini, Jokowi kaget bunyi gas

Hotman pamer kehebatan Lamborghini, Jokowi kaget bunyi gas Mobil Hotman Paris. ©2013 Merdeka.com/m sholeh

Merdeka.com - Pengacara nyentrik Hotman Paris Hutapea sowan ke Balai Kota untuk menemui Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi). Dia membawa mobil mewahnya sedan Lamborghini warna hijau dan sempat diperlihatkan pada Jokowi.

Usai mengadakan pertemuan tertutup, Hotman menawarkan Jokowi untuk mengendarai mobil mewah bernomor polisi B 999 NIP.

"Silakan Pak Jokowi nyoba naik mobil saya, itu temen-temen pengen lihat bapak naik mobil saya," kata Hotman seraya mempersilakan Jokowi untuk lebih mendekat ke mobil mewah tersebut, Jakarta, Senin (23/9).

Jokowi mulanya menolak. Tapi karena terus dipaksa, dia coba mendekat. Tapi setelah berjarak satu meter, Jokowi tiba-tiba menghentikan langkahnya.

"Saya mau lihat saja lah. Yang namanya mobil dinaikin sampai mana ya sampai juga, sama saja," kata Jokowi sambil tersenyum.

Beberapa saat kemudian, Hotman meminta izin pada Jokowi untuk pulang. Dia lantas masuk ke dalam mobil sport miliknya itu, dan menyalakan mesin.

Begitu dinyalakan, suara mesin langsung terdengar garang. Brum..brum.. brum..suara itu terdengar jelas dari mobil saat Hotma menginjak pedal gas mobilnya.

Rupanya, geberan gas mobil Hotman tampak mengagetkan Jokowi. Tak cuma Jokowi, beberapa orang yang ada di sekitar mobil Hotman juga kaget.

"Wah nggak sopan ini, gubernur dikagetin, suaranya kenceng banget," bisik-bisik orang dari belakang.

Setelah itu, Hotman memamerkan kehebatan lain mobilnya yakni bisa membuka pintu dan atap mobil secara otomatis. Usai memperlihatkan segala kecanggihan mobilnya, Hotman pamit dan melambaikan tangan pada Jokowi.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hotman Paris Bicara Lugas Sampai Bawa Nama Jokowi, Ini Penyebabnya
Hotman Paris Bicara Lugas Sampai Bawa Nama Jokowi, Ini Penyebabnya

Pengacara Hotman Paris Hutapea senggol Jokowi usai muncul kebijakan kenaikan pajak hiburan.

Baca Selengkapnya
Hotman Paris Minta Presiden Jokowi Periksa Pejabat yang Buat Kebijakan Kenaikan Tarif Pajak Hiburan hingga 75 Persen
Hotman Paris Minta Presiden Jokowi Periksa Pejabat yang Buat Kebijakan Kenaikan Tarif Pajak Hiburan hingga 75 Persen

Jika pejabat tersebut tidak segera ditindak dan diganti maka bisa membahayakan perekonomian negara.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
VIDEO: Sidang Panas! Hotman Emosi Jokowi Dibilang Ahli Korupsi
VIDEO: Sidang Panas! Hotman Emosi Jokowi Dibilang Ahli Korupsi "Tak Bisa Maksa Begitu"

Hotman Paris nampak emosi saat saksi ahli menyebut Presiden Jokowi melakukan korupsi bansos dan melanggar konstitusi

Baca Selengkapnya
Hotman Paris Klaim Menang 30-0 dari Kubu Ganjar dan Anies di Sidang MK, Doakan Yusril Jadi Jaksa Agung
Hotman Paris Klaim Menang 30-0 dari Kubu Ganjar dan Anies di Sidang MK, Doakan Yusril Jadi Jaksa Agung

Anggota Tim Hukum Prabowo-Gibran, Hotman Paris mengklaim hari ini pihaknya sudah menang 30-0 dari kubu Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud di sidang MK.

Baca Selengkapnya
Hotman Perlihatkan Ruang Tunggu Berkelas  Hashim Adik Prabowo, Mewah Berada di Segitiga Emas
Hotman Perlihatkan Ruang Tunggu Berkelas Hashim Adik Prabowo, Mewah Berada di Segitiga Emas

Begini penampakan ruang tunggu milik Hashim Djojohadikusumo yang mewah. Simak ulasannya.

Baca Selengkapnya
Saksi Ganjar Tuding Jokowi Bagi Bansos seperti Pencuri, Hotman Paris Bereaksi Keras
Saksi Ganjar Tuding Jokowi Bagi Bansos seperti Pencuri, Hotman Paris Bereaksi Keras

Hotman kemudian mempertanyakan maksud Romo Magnis yang mengibaratkan Presiden layaknya pencuri.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Presiden Jokowi Tertawa Ditanya Pose Dua Jari: Menyenangkan
VIDEO: Presiden Jokowi Tertawa Ditanya Pose Dua Jari: Menyenangkan

Menurut Presiden Jokowi, itu adalah hal yang menyenangkan.

Baca Selengkapnya