Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Upaya Pelestarian Udara agar Tetap Bersih, Sehat, dan Bebas Polusi

Upaya Pelestarian Udara agar Tetap Bersih, Sehat, dan Bebas Polusi Upaya Pelestarian Udara. istockphoto.com

Merdeka.com - Udara adalah sumber penting bagi kehidupan di bumi. Sayangnya, udara yang kita hirup saat ini penuh dengan polutan beracun dan berbahaya. Pencemaran udara yang terjadi dapat membuat bumi kehilangan keindahan dan keanekaragaman hayatinya. Terlebih, setiap tahun jutaan orang meninggal karena berbagai masalah terkait polusi.

Pencemaran udara dapat disebabkan karena berbagai sumber. Bahan bakar yang dibakar oleh mobil dan moda transportasi lainnya merupakan sumber utama polusi udara. Pabrik manufaktur dan pembangkit listrik juga dapat menjadi sumber polusi udara yang besar, meski pun jumlah polusi dapat bervariasi tergantung pada jenis pabriknya.

Pelestarian udara adalah perlindungan dan pembersihan udara bumi. Mengingat polusi udara dapat menyebabkan sejumlah masalah kesehatan bagi manusia dan juga memberi dampak buruk bagi makhluk hidup lainnya, penting bagi kita untuk melakukan pelestarian udara.

Salah satu kunci untuk hidup sehat adalah dengan menjaga kondisi lingkungan, termasuk udara, agar tetap bersih dan menyehatkan bagi kita. Berikut ini akan kami sampaikan lebih lanjut tentang pencemaran udara dan juga bagaimana upaya kita dalam pelestarian udara.

Pencemaran Udara

Melansir dari solarimpulse.com, pencemaran udara dapat didefinisikan sebagai perubahan kualitas udara yang dicirikan dengan pengukuran bahan pencemar kimia, biologi, atau fisik di udara. Oleh karena itu, polusi udara berarti adanya pengotor yang tidak diinginkan atau peningkatan yang tidak normal dalam proporsi beberapa unsur atmosfer. Pencemaran udara dapat diklasifikasikan dalam 2 jenis, yaitu polusi udara yang terlihat dan tidak terlihat.

Apa penyebabnya?

Pencemaran udara disebabkan oleh adanya zat-zat beracun di atmosfer, terutama yang dihasilkan oleh aktivitas manusia, meskipun kadang-kadang dapat disebabkan oleh fenomena alam seperti letusan gunung berapi, badai debu dan kebakaran hutan, serta penurunan kualitas udara. Namun tetap, peran manusia sangat berpengaruh dalam pencemaran udara ini.

udara

©istimewa

Sumber polusi udara antropogenik antara lain adalah:

Pembakaran bahan bakar fosil, seperti batu bara dan minyak untuk listrik dan transportasi darat, yang menghasilkan polutan udara seperti nitrogen dan sulfur dioksida Emisi dari industri dan pabrik, yang melepaskan sejumlah besar karbon monoksida, hidrokarbon, bahan kimia dan senyawa organik ke udara Kegiatan pertanian, akibat penggunaan pestisida, insektisida, dan pupuk yang mengeluarkan bahan kimia berbahaya Produksi limbah, sebagian besar karena pembentukan metana di tempat pembuangan sampah

Dampak Pencemaran Udara

Sulit untuk menggambarkan seluruh tingkat kerusakan potensial dan aktual yang disebabkan oleh polusi udara. Tapi, kami akan menyampaikan beberapa konsekuensi utama dari pencemaran udara:

Bagi Lingkungan

Polusi udara memiliki dampak besar pada proses evolusi tanaman dengan mencegah fotosintesis dalam banyak kasus, dengan konsekuensi serius bagi pemurnian udara yang kita hirup. Ini juga berkontribusi pada pembentukan hujan asam, presipitasi atmosfer dalam bentuk hujan, embun beku, salju atau kabut, yang dilepaskan selama pembakaran bahan bakar fosil dan diubah melalui kontak dengan uap air di atmosfer.

Pemanasan Global

Selain itu, polusi udara merupakan penyumbang utama pemanasan global dan perubahan iklim. Padahal, melimpahnya karbon dioksida di udara menjadi salah satu penyebab terjadinya efek rumah kaca. Biasanya, keberadaan gas rumah kaca seharusnya bermanfaat bagi planet ini karena menyerap radiasi infra merah yang dihasilkan oleh permukaan bumi. Tetapi konsentrasi yang berlebihan dari gas-gas ini di atmosfer adalah penyebab dari perubahan iklim baru-baru ini.

Kesehatan Manusia

Paparan terus-menerus terhadap polutan udara bertanggung jawab atas penurunan kesehatan manusia. Polusi udara memang merupakan faktor risiko yang signifikan bagi kondisi kesehatan manusia karena dapat menyebabkan alergi, penyakit pernapasan dan kardiovaskular serta kerusakan paru-paru.

Upaya Pelestarian Udara

Untuk mengurangi dan mencegah pencemaran udara, ada beberapa upaya pelestarian udara sederhana yang bisa kita lakukan dari aktivitas sehari-hari. Dilansir dari eea.europa.eu, berikut adalah upaya pelestarian udara yang bisa kita lakukan:

Naik transportasi umum

Solusi yang baik ketika Anda melakukan perjalanan jauh adalah dengan menggunakan transportasi umum atau carpooling, karena lebih banyak orang dapat diangkut dalam satu kendaraan. Ini adalah upaya pelestarian udara yang baik, karena jika Anda memilih untuk naik mobil daripada kereta atau bus, misalnya, Anda akan menghasilkan polusi ozon beberapa kali lebih banyak dan emisi CO2 hingga 30 kali lebih banyak.

Berjalan atau gunakan sepeda

45% prekursor ozon dan 38% partikulat yang dipancarkan di Eropa berasal dari transportasi. Rata-rata, satu dari tiga perjalanan yang kita lakukan dengan mobil hanya menempuh jarak sejauh 2 km. Mengganti mobil dengan jalan kaki atau sepeda tidak hanya membantu mengurangi lalu lintas tetapi juga sebagai upaya pelestarian udara untuk mengurangi emisi.

ilustrasi sepeda

©Pixabay/SarahNic

Menghemat listrik

Sangat sederhana. Cukup dengan mematikan lampu saat tidak digunakan sudah menjadi upaya pelestarian udara yang bisa kita lakukan. Energi yang diambil oleh lampu berkontribusi terhadap polusi udara, sehingga konsumsi listrik yang lebih sedikit dapat menghemat energi sekaligus membuat polusi berkurang.

Kurangi aktivitas membakar dan merokok

Anda mungkin masih menemukan beberapa orang yang menyingkirkan sampah mereka dengan cara membakarnya. Membakar sampah di musim kemarau, atau daun kering yang terbakar merupakan salah satu penyebab pencemaran udara. Tak hanya itu, orang yang merokok pun juga berkontribusi dalam pencemaran udara dan memperburuk kualitas udara.

ilustrasi berhenti merokok

winnetnews.com

Ganti AC dengan kipas angin

Penggunaan AC membutuhkan lebih banyak energi serta mengeluarkan banyak panas. Ini akan berdampak buruk bagi lingkungan. AC juga membutuhkan banyak daya dan energi untuk bekerja dibandingkan dengan kipas angin. Itulah kenapa, menggunakan kipas angin adalah langkah yang baik untuk mengganti peran AC.

Penghijauan

Upaya pelestarian udara terakhir yang bisa Anda lakukan adalah dengan melakukan penghijauan. Tanam dan tumbuhkan pohon sebanyak mungkin di sekitar lingkungan Anda. Aksi menanam pohon akan memberikan banyak manfaat bagi lingkungan dan juga membantu pelepasan oksigen.

(mdk/ank)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
9 Persiapan Sebelum Berolahraga di Luar Ruangan saat Polusi Udara Tinggi

9 Persiapan Sebelum Berolahraga di Luar Ruangan saat Polusi Udara Tinggi

Berolahraga di luar ruangan tetap bisa dilakukan dengan aman kendati polusi udara tinggi dengan sejumlah cara.

Baca Selengkapnya
Tips Menjaga Kesehatan Pernapasan Anak di Tengah Kepungan Polusi Udara

Tips Menjaga Kesehatan Pernapasan Anak di Tengah Kepungan Polusi Udara

Di tengah serbuan polusi udara seperti ini, penting untuk melindungi kesehatan anak.

Baca Selengkapnya
Cara Mengurangi Dampak Polusi Udara, Mulai dari Kebiasaan Sendiri

Cara Mengurangi Dampak Polusi Udara, Mulai dari Kebiasaan Sendiri

Di tengah paparan polusi udara, kita masih punya harapan untuk meminimalisir dampaknya dan mencegah situasi menjadi lebih kritis.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
8 Cara Menjaga Kelembapan Ruangan, Pastikan Udara Tetap Bersih

8 Cara Menjaga Kelembapan Ruangan, Pastikan Udara Tetap Bersih

Ruangan dengan kelembapan yang terjaga berperan penting bagi kesehatan Anda.

Baca Selengkapnya
7 Masalah Kesehatan yang Sebabkan Keringat Berlebih, Salah Satunya karena Gula

7 Masalah Kesehatan yang Sebabkan Keringat Berlebih, Salah Satunya karena Gula

Keringat yang berlebihan ini muncul bukan karena panas matahari atau pakaian Anda yang terlalu tebal, tapi bisa jadi karena masalah pada kesehatan Anda.

Baca Selengkapnya
5 Cara Memperbaiki Rambut Rusak Akibat Polusi dan Paparan Sinar UV, Yuk Kembalikan Kilau Sehatnya

5 Cara Memperbaiki Rambut Rusak Akibat Polusi dan Paparan Sinar UV, Yuk Kembalikan Kilau Sehatnya

Rambut rusak akibat polusi dan paparan sinar UV? Yuk, atasi dengan berbagai cara mudah ini

Baca Selengkapnya
7 Penyebab Kepala Terasa Berat, Begini Cara Mengatasinya

7 Penyebab Kepala Terasa Berat, Begini Cara Mengatasinya

Kepala terasa berat adalah gejala yang dapat disebabkan oleh berbagai kondisi kesehatan.

Baca Selengkapnya
7 Cara Menghindari Cedera saat Olahraga, Lakukan Kegiatan dengan Aman

7 Cara Menghindari Cedera saat Olahraga, Lakukan Kegiatan dengan Aman

Olahraga yang dilakukan dengan tidak hati-hati dapat menyebabkan cedera yang cukup serius.

Baca Selengkapnya
Cara Memperbesar Payudara dengan Tangan, Lakukan Pijatan Khusus

Cara Memperbesar Payudara dengan Tangan, Lakukan Pijatan Khusus

Memperbesar payudara bisa dengan cara alami yaitu pijatan dan olahraga.

Baca Selengkapnya