Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Peristiwa 14 Februari: Nostalgia Rilisnya Film Cinderella Pertama Kali

Peristiwa 14 Februari: Nostalgia Rilisnya Film Cinderella Pertama Kali Gunung Sindoro. ©2021 Liputan6.com

Merdeka.com - Film merupakan karya seni visual berdasarkan pada pengalaman hidup atau hasil imajinasi menjadi dunia rekaan. Salah satu industri perfilman terbesar di dunia dan menghasilkan banyak penghargaan adalah Hollywood di California, Amerika Serikat. Genre-genre film yang terkenal di Hollywood meliputi aksi, drama, fantasi, horor, komedi, musikal, petualangan, perang, western, dan lain sebagainya.

Hollywood bukan sekedar lokasi, hampir sepanjang sejarah estetika diciptakan menjadi ideologi sinema dominan di dunia. Dalam hal ini Walt Disney menjadi salah satu industri perfilman Hollywood yang menghasilkan film-film dengan karakteristik Hollywood Klasik. Salah satu film klasik dan legendaris terbaik besutan Walt Disney adalah film versi animasi "Cinderella" karya dongeng Charles Perrault yang diproduksi tahun 1950.

Film versi animasi "Cinderella" telah menjadi film kegemaran semua orang selama bertahun-tahun lamanya sejak pertama kali dirilis tepatnya pada 14 Februari 1950. Film ini bercerita tentang seorang gadis muda yang ditinggal ayahnya karena meninggal dunia. Sejak itu, Cinderella kerap ditindas oleh ibu dan saudara tirinya.

Lebih jauh berikut ini informasi lengkap mengenai peristiwa 14 Februari, film Cinderella dirilis pertama kali oleh Walt Disney dirangkum Merdeka.com melalui digilib.isi.ac.id .

Dongeng Cinderella yang Legendaris

Cerita Cinderella merupakan dongeng tradisional dengan versi yang bisa dijumpai di berbagai belahan dunia dengan berbagai macam versi. Cinderella merupakan dongeng yang menceritakan tentang gadis cantik dan baik hati yang tinggal bersama ibu tiri dan kedua saudara tirinya. Selama tinggal bersama mereka Cinderella kerap mengalami berbagai macam penyiksaan dan kehidupannya berubah menjadi sempurna ketika seorang pangeran yang menemukan sepatu kacanya menikahinya hingga akhirnya kehidupan mereka berakhir bahagia.

Cerita tentang Cinderella telah berkembang di Eropa sejak zaman Yunani kuno dengan berbagai versi. Penulis yang pertama kali membuat versi yang baku mengenai Cinderella adalah Giambattista Basile yang memuat cerita Cinderella tersebut dalam sebuah buku berjudul The Pentamerone (the Story of Stories) pada tahun 1634 dengan judul Cenerentola.

Cerita Cinderella dimuat kembali oleh Charles Perrault pada tahun 1697 dengan judul Histories ou Contes du Temps Passe (The Tales of Mother Goose dengan judul The Little Glass Slipper. Kemudian pada tahun 1812 Grimm bersaudara juga menerbitkan cerita mengenai Cinderella dalam bukunya Kinder-und Hausmarchen (Grimms' Fairy Tales) dengan judul Aschenputtel.

Basile, Perrault dan Grimm bersaudara menceritakan Cinderella menurut versi mereka masing-masing akan tetapi versi Perrault-lah yang kemudian menjadi paling populer dan dikenal hingga kini.

Film Cinderella Pertama Kali Dirilis oleh Walt Disney

Walt Disney merupakan salah satu industri perfilman Hollywood yang terkenal di dunia, yang berhasil melahirkan film-film terbaik dengan karakteristik Hollywood Klasik. Salah satu film produksi Walt Disney yang sukses di pasaran dan sangat legendaris adalah film animasi Cinderella. Film ini pertama kali dirilis pada tanggal 14 Februari 1950 dan disutradarai oleh Clyde Gornimi, Hamilton Luske, dan Wilfred Jackson. Kisah film ini didasarkan dari cerita rakyat berjudul Cinderella karya Charles Perrault.

Seiring dengan perkembangan zaman sisi kreatif para sineas pun semakin meningkat tiap tahunnya. Pada tahun 2015 Walt Disney melahirkan kembali film Cinderella untuk mengingatkan kepada penggemar dongeng Cinderella atau versi animasi Cinderella pada tahun 1950 melalui film Cinderella versi live action bertajuk film fantasi pada tahun 2015. Secara garis besar film Cinderella tahun 2015 memiliki alur dan tokoh-tokoh yang sama dengan film animasi Cinderella pada tahun 1950.

(mdk/nof)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pelantikan Bintara Ini Tak Dihadiri Ortu, Didatangi Komandan Sosoknya Ungkap Alasan yang Bikin Haru

Pelantikan Bintara Ini Tak Dihadiri Ortu, Didatangi Komandan Sosoknya Ungkap Alasan yang Bikin Haru

Kedua orangtua Bintara tersebut tak bisa menghadiri pelantikan sang putra tercinta.

Baca Selengkapnya
10 Februari: Peringatan Hari Film Sedunia, Berikut Tujuannya

10 Februari: Peringatan Hari Film Sedunia, Berikut Tujuannya

Hari Film Sedunia bertujuan untuk mempromosikan pemahaman lintas budaya dan kreativitas yang dihasilkan oleh industri film.

Baca Selengkapnya
Jadwal Hari Libur Februari 2024, Catat Tanggalnya!

Jadwal Hari Libur Februari 2024, Catat Tanggalnya!

Hari libur Februari 2024 ada empat. Catat tanggalnya!

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
⁠Nostalgia Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo Sambangi Rumah Pertama saat Pangkat Letda 'Banyak Cerita di Rumah Ini'

⁠Nostalgia Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo Sambangi Rumah Pertama saat Pangkat Letda 'Banyak Cerita di Rumah Ini'

Sebuah video memperlihatkan Mayjen Kunto Arief Wibowo yang sedang mengenang masa lalu bernostalgia ke rumah dinasnya saat masih berpangkat Letda.

Baca Selengkapnya
17 April Memperingati Hari Sirkus Sedunia, Kenali Sejarahnya

17 April Memperingati Hari Sirkus Sedunia, Kenali Sejarahnya

Hari Sirkus Sedunia adalah perayaan internasional yang didedikasikan untuk menghormati dan mengapresiasi seni pertunjukan sirkus.

Baca Selengkapnya
Wajah Semringah Kapolri saat Kunjungi Rumah Kelahiran ‘Gimana Ceritanya Saya Dulu Waktu Lahir?’

Wajah Semringah Kapolri saat Kunjungi Rumah Kelahiran ‘Gimana Ceritanya Saya Dulu Waktu Lahir?’

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berkesempatan untuk bernostalgia sekalian berkunjung ke rumah kelahirannya di Maluku.

Baca Selengkapnya
Hari Ibu 22 Desember atau 14 Mei? Ternyata Begini Sejarahnya

Hari Ibu 22 Desember atau 14 Mei? Ternyata Begini Sejarahnya

Hari Ibu di Indonesia, diperingati setiap 22 Desember setiap tahunnya menjadi momen penting secara nasional. Apa bedanya dengan mother days di seluruh dunia?

Baca Selengkapnya
Kenapa Februari Hanya Sampai 29? Begini Sejarah dan Penjelasannya

Kenapa Februari Hanya Sampai 29? Begini Sejarah dan Penjelasannya

Alasan mengapa bulan Februari lebih pendek dibandingkan bulan-bulan lainnya adalah karena sejarah cara mengukur dan membagi tahun.

Baca Selengkapnya
4 Februari Hari Ulang Tahun Facebook, Ini Sejarah dan Perkembangannya

4 Februari Hari Ulang Tahun Facebook, Ini Sejarah dan Perkembangannya

Facebook menjadi jejaring sosial terbesar di dunia.

Baca Selengkapnya