Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Khasiat Susu UHT untuk Kesehatan, Baik untuk Kesehatan Gigi

Khasiat Susu UHT untuk Kesehatan, Baik untuk Kesehatan Gigi Ilustrasi susu. © Boldsky

Merdeka.com - Susu merupakan bahan makanan yang memiliki nilai gizi yang tinggi, karena mengandung unsur kimia yang dibutuhkan oleh tubuh seperti Kalsium, Fosfor, Vitamin A, Vitamin B, dan Ribolflavin yang tinggi. Susu memiliki kandungan nutrisi yang tinggi, komposisi susu terdiri dari air sebesar 87,1%, laktosa sebanyak r 5%, lemak sejumlah 3,9%, protein 3,3%, dan mineral 0,7%. Susu yang rentan akan kontaminasi bakteri memerlukan pengolahan agar tidak mudah rusak.

Dari berbagai jenis susu olahan, yang paling disarankan adalah susu UHT. Susu yang diproses secara UHT dapat mempertahankan nilai gizi lebih baik daripada pengolahan lainnya. Susu UHT disebut juga sterilisasi yaitu susu yang dipasteurisasi dengan menggunakan Ultra High Temperature (UHT), 1430C dalam detik, diolah menggunakan pemanasan dengan suhu tinggi antara 135- 1450C dalam waktu singkat selama 2-5 detik.

Pemanasan suhu tinggi tersebut bertujuan untuk membunuh seluruh mikroorganisme baik pembusuk maupun patogen. Waktu pemanasan yang singkat dimaksudkan untuk mencegah kerusakan nilai gizi susu serta untuk mendapatkan warna, aroma, dan rasa yang relatif tidak berubah, seperti susu segarnya.

Berikut ini lebih jauh informasi mengenai khasiat susu UHT untuk kesehatan, Baik untuk Kesehatan Gigi telah dirangkum merdeka.com melalui healthline dan berbagai sumber lainnya.

1. Baik untuk Kesehatan Gigi

Khasiat susu UHT untuk kesehatan yang pertama adalah baik untuk gigi. Hal ini tak lain karena kalsium yang terkandung di dalamnya. Susu UHT dipercaya dapat mendukung pertumbuhan gigi anak dalam rentang usia 1-8 tahun. Mengingat anak dengan usia tersebut membutuhkan setidaknya 700—1.000 mg per harinya. Karena itu, anak-anak sangat disarankan mengonsumsi susu setiap harinya.

Kebutuhan tersebut justru akan makin meningkat seiring bertambahnya usia. Orang dewasa dan lansia juga tetap butuh asupan kalsium harian yang cukup. Jika masih kurang dari makanan, kamu harus menambahnya dari susu.

2. Mendukung Tumbuh Kembang Anak

Khasiat susu UHT untuk kesehatan berikutnya dapat mendukung atau menunjang tumbuh kembang anak. Protein merupakan salah satu makronutrien yang sangat penting perannya dalam menunjang tumbuh kembang anak. Disebut juga sebagai zat pembangun karena protein berperan penting dalam tubuh, seperti pertumbuhan otot, daya tahan tubuh, dan metabolisme.

Susu UHT pada umumnya mengandung sekitar 8 mg protein dalam satu sajian. Jadi, manfaat susu UHT untuk anak juga dapat menunjang tumbuh kembangnya dengan kandungan protein ini. 

3. Sebagai Sumber Energi

Khasiat susu UHT untuk kesehatan selanjutnya dapat digunakan sebagai sumber energi untuk anak. Selain karbohidrat, lemak yang terkandung dalam susu UHT juga dapat dijadikan sumber energi bagi untuk anak dalam beraktivitas. Selain itu, kandungan gula yang kadang ditambahkan juga bisa menjadi sumber energi.

4. Baik untuk Perkembangan Otak

Mungkin banyak orang yang mengira lemak bisa menyebabkan bertambahnya berat badan atau semacamnya. Namun, sebenarnya ada organ tubuh yang sangat butuh asupan lemak cukup untuk bekerja dengan baik. Bisa dibilang, susu UHT memiliki kandungan lemak yang tepat dalam setiap takarannya.

Adapun dalam hal ini, anak-anak dan remaja sangat disarankan mengonsumsi susu UHT untuk memaksimalkan pertumbuhan otak. Biarpun begitu, tetap batasi konsumsinya setiap hari, ya. Lemak yang berlebih juga kurang baik untuk kesehatan tubuh.

5. Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

Tak hanya baik untuk perkembangan anak, khasiat susu UHT untuk kesehatan juga baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Mengingat susu UHT punya nutrisi yang sangat kaya. Jadi, sangat disarankan untuk mengonsumsinya guna mencukupi kebutuhan harinya. Dengan begitu, seluruh sel yang ada dalam tubuh bisa melakukan tugasnya dengan baik, termasuk sistem imunitas tubuh.

Sistem imun ini bertugas untuk menjaga sel-sel tubuh dari virus dan bakteri yang masuk ke dalam tubuh. Mengonsumsi susu bisa menjaga tubuh tetap sehat. Selalu sisipkan susu dalam menu makan sehat kamu setiap hari.

(mdk/nof)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tak Kalah dengan Kurma Asli, Ini Manfaat Susu Kurma untuk Tubuh saat Puasa

Tak Kalah dengan Kurma Asli, Ini Manfaat Susu Kurma untuk Tubuh saat Puasa

Susu kurma dapat memberikan energi berkelanjutan selama berpuasa karena mengandung karbohidrat, protein, serta vitamin dan mineral penting.

Baca Selengkapnya
Makin Langka, Ini Ternyata Khasiat Buah Sukun yang Efektif Cegah Asam Urat

Makin Langka, Ini Ternyata Khasiat Buah Sukun yang Efektif Cegah Asam Urat

Sukun, yang merupakan buah lokal yang lezat dan memberi rasa kenyang, kaya akan nutrisi yang mendukung kesehatan tubuh dengan baik.

Baca Selengkapnya
Suplemen dan Vitamin yang Disebut Efektif Cegah Naiknya Gula Darah

Suplemen dan Vitamin yang Disebut Efektif Cegah Naiknya Gula Darah

Ada beberapa jenis suplemen dan vitamin yang dapat membantu mencegah peningkatan kadar glukosa dalam darah. Ayo lihat apa saja!

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kurangi Konsumsi Obat, Begini Pola Hidup Sehat untuk Bantu Cegah Penyakit Akibat Asam Urat

Kurangi Konsumsi Obat, Begini Pola Hidup Sehat untuk Bantu Cegah Penyakit Akibat Asam Urat

Daripada memanfaatkan obat-obatan kimia untuk mengatasi asam urat, lebih bijaksana untuk menerapkan pola hidup sehat sebagai tindakan pencegahan.

Baca Selengkapnya
Tak Hanya Baik untuk Kesehatan, Pisang Juga Memberikan 10 Manfaat Luar Biasa untuk Kecantikan

Tak Hanya Baik untuk Kesehatan, Pisang Juga Memberikan 10 Manfaat Luar Biasa untuk Kecantikan

Mencampurkan pisang dengan berbagai bahan seperti madu, alpukat, yoghurt dan bahan alami lainnya bisa menutrisi kulit wajah.

Baca Selengkapnya
7 Manfaat Makan Telur Setiap Hari, Perhatikan Cara Memasaknya

7 Manfaat Makan Telur Setiap Hari, Perhatikan Cara Memasaknya

Telur memiliki gizi yang hampir lengkap, seperti protein, lemak, vitamin, mineral, dan senyawa antioksidan. Telur juga dianggap baik dikonsumsi setiap hari.

Baca Selengkapnya
Manfaat Buah Lontar untuk Kesehatan, Punya Nutrisi Tinggi dan Bisa Cegah Penyakit Kronis

Manfaat Buah Lontar untuk Kesehatan, Punya Nutrisi Tinggi dan Bisa Cegah Penyakit Kronis

Bukan hanya enak, buah lontar mempunyai ragam manfaat untuk kesehatan tubuh manusia.

Baca Selengkapnya
Macam Vitamin dan Fungsinya untuk Kesehatan Tubuh, Perhatikan Dampaknya Jika Kekurangan

Macam Vitamin dan Fungsinya untuk Kesehatan Tubuh, Perhatikan Dampaknya Jika Kekurangan

Vitamin adalah zat gizi penting yang dibutuhkan tubuh untuk tumbuh, berkembang, dan menjalankan fungsinya dengan normal.

Baca Selengkapnya
Tak Hanya Sebagai Hiasan Kue, Buah Ceri Memiliki Banyak Khasiat untuk Kesehatan

Tak Hanya Sebagai Hiasan Kue, Buah Ceri Memiliki Banyak Khasiat untuk Kesehatan

Ternyata, buah ceri bukan hanya mempercantik tampilan kue, tetapi juga kaya akan nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Baca Selengkapnya